SPS 152301. Filsafat Ilmu Sosial SPS 152303. Teori Sosiologi Modern SPS 152306. Struktur dan Lembaga Sosial

36 BUKU PEDOMAN FISIP 20162017 integrasi sosial yang telah dan mungkin akan terjadi. Mata kuliah ini mengajarkan tentang teori-teori atau pendekatan-pendekatan yang dapat digunakna untuk menganalisa perubahan-perubahan sosial dan kebudayaan yang terjadi dalam masa globalisasi ini. Secara khusus mata kuliah ini membahas tentang paham multikulturalisme yang memberikan tempat secara setara kepada berbagai kebudayaaan yang hidup di Nusantara beserta berbagai macam persoalannya. Mata kuliah ini juga secara khusus membahas tentang persoalan-persoalan kesukuan dan antarsuku yang berkembang di Indonesia. 20. SPS 151205. Psikologi Sosial Deskripsi: Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan pengertian kepada mahasiswa tentang dasar-dasar dan ruang lingkup psikologi sosial, peranan psikologi sosial dalam menunjang studi ilmu-ilmu sosial lainnya, proses terbentuknya perilaku individu dan kelompok. Selain itu, memberikan pengertian tentang psikopatologi, latar belakang terbentuk dan pengaruh psikopatologi terhadap interaksi sosial, serta upaya menghadapi fenomena sosial yang mungkin ditimbulkannya. Juga, memberikan pengertian tentang hubungan timbal balik antara individu atau masyarakat dengan lingkungan, pengaruh positif atau negatif yang ditimbulkan akibat hubungan tersebut melalui pendekatan psikologis.

21. SPS 152301. Filsafat Ilmu Sosial

Deskripsi: Mata kuliah ini bertujuan agar mahasiswa memahami konsep dasar tentang ilmu pengetahuan, persoalan-persoalan yang ada dalam ilmu pengetahuan serta fungsi ilmu pengetahuan bagi kehidupan manusia. 22. SPO 1512302. Pengantar Statistik Sosial Deskripsi: Mata kuliah ini dirancang dengan tujuan untuk memberi pengetahuan kepada mahasiswa tentang cara kerja statistik dalam suatu penelitian sosial, dengan memahami statistik yang bersifat deskriptif. Materi meliputi pengertian, peranan, dan cara kerja statistik; penyajian data baik dalam diagram, baris, grafik maupun batang, histogram, poligon; ukuran gejala pusat, ukuran dispersi, dan kemiringan serta keruncingan suatu kurve. 37 BUKU PEDOMAN FISIP 20162017

23. SPS 152303. Teori Sosiologi Modern

Deskripsi: Mata kuliah ini dirancang untuk memberi pengetahuan kepada mahasiswa tentang asumsi-asumsi dasar dari setiap perspektif sosiologi dalam tahap perkembangan, meliputi teori struktural fungsional, teori konflik, dan fenomenologi. Teori-teori ini digunakan untuk membahas persoalan- persoalan aktual dalam fenomena sosial mutakhir. 24. SPS 152304. Sosiologi Perdesaan Deskripsi: Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan pengertian kepada mahasiswa tentang kebudayaan, proses sosial, dan struktur sosial di perdesaan. 25. SPS 152305. Sosiologi Keluarga Deskripsi: Mata kuliah ini bertujuan memberi pengetahuan dan pengertian kepada mahasiswa tentang lembaga keluarga sebagai salah satu bentuk pranata sosial dan kelompok sosial. Selain itu, memahami lembaga keluarga sebagai unit terkecil dari masyarakat yang mempunyai peranana besar dalam kehidupan masyarakat.

26. SPS 152306. Struktur dan Lembaga Sosial

Deskripsi: Mata kuliah ini bertujuan memberikan pengertian kepada mahasiswa tentang lembaga sosial, ciri-ciri, struktur, dan fungsinya, serta hubungan antarlembaga sosial. Selain itu, memberikan pengertian tentang pola sosial yang beraneka ragam dalam masyarakat, posisi sosial berdasarkan pada klasifikasi kelas, status sosial, politik, dan kekuasaan, suku dan ras, serta kelompok-kelompok strategis. 27. SPS 151307. Sistem Ekonomi Indonesia Deskripsi Mata kuliah ini mengantar mahasiswa tahun pertama pada kerangka dasar ilmu ekonomi. Pembahasan dimulai dari permasalahan ekonomi, analisis, model dan kebijakan pemecahan masalah. Kuliah membahas pendekatan 38 BUKU PEDOMAN FISIP 20162017 mikro yang mengamati perilaku para pelaku ekonomi secara individual, baik sebagai produsen maupun konsumen, dan pasar, juga memnyinggung tentang pendekatan makro dalam pemecahan masalah ekonomi terkait pendapatan dan produksi nasional yang meliputi unsur- unsur yang mempengaruhi konsumsi, investasi, pengeluaran pemerintah, ekspor, impor, uang, pajak harga, tingkat bunga, kurs, valuta dan kebijakan pemerintah dalam mengendalikan besaran-besaran itu. 28. SPS 151308. Sistem Hukum Indonesia Deskripsi: Mata kuliah ini dirancang dengan tujuan memberi pengertian kepada mahasiswa tentang terjadinya hukum, sistem pemerintahan, pembagian aneka hukum, sumber hukum, hukum perdata BW, hukum dagang, hukum adat, hukum Islam, hukum antartata hukum, hukum acara, hukum tata negara, hukum administrasi, hukum pidana, dan hukum internasional.

29. SPO 152309.