BATASAN MASALAH METODE PENULISAN Sejarah Olahraga Memanah Di Jepang

2 Jepangkyudo. Seni memanah merupakan aktivitas yang biasa dilakukan oleh para prajurit saat berperang. Awalnya aktivitas memanah digunakan untuk berburu mencari makanan, juga mempertahankan diri dari serangan dan kemudian berkembang menjadi senjata dalam pertempuran. Namun saat ini panahan lebih dikenal menjadi salah satu cabang olahraga. Pemanah harus menguasai teknik memanah dengan benar agar mencapai prestasi yang maksimal. meliputi: semangat, kemurnian dan konsentrasi. Berdasarkan hal di atas penulis merasa tertarik untuk membahas tentang ‘’Seni teknik dasar memanah bagi pemula’’, dan ingin menuangkannya kedalam kertas karya ini.

1.2 TUJUAN PENULISAN

Adapun tujuan penulis kertas karya ini adalah sebagai berikut : 1. Untuk mengetahui olahraga memanah sebagai seni bela diri Jepang.

2. Sebagai syarat untuk memenuhi ujian akhir Diploma III Program Studi

Bahasa Jepang.

1.3 BATASAN MASALAH

Memanah adalah suatu kegiatan menggunakan busur panah untuk menembakkan anak panah.Dalam kertas karya ini, penulis membatasi masalah ini meliputi; sejarah olahraga memanah, peralatan memanah, peraturan memanah, dan teknik-teknik dasar memanah. 3

1.4 METODE PENULISAN

Dalam penulisan kertas karya ini, penulis menggunakn metode kepustakaan, yaitu mengumpulkan data-data atau informasi dengan cara membaca buku yang berkaitan dengan olahraga seni memanah, serta menjelajahi internet karena perkembangan internet yang semakin maju mampu menjawab berbagai kebutuhan maka penulis mencari data-data dengan menggunakan internet. Selanjutnya data di bahas dan dirangkum, kemudian dideskripsikan ke dalam kertas karya ini. 4

BAB II GAMBARAN UMUM TENTANG MEMANAH

2.1 Sejarah Olahraga Memanah Di Jepang

Olahraga memanah merupakan seni belah diri di Jepang. Pada awalnya fungsi memanah sebagai alat untuk bertahan hidup berburu dan alat untuk berperang, tetapi seni memanah ini berubah fungsinya sesuai dengan zamannya menjadi seni olahraga. Pada zaman pra-sejarah dulu, manusia sudah mulai mengenal panah di daerah Afrika sebagai alat berburu mereka. Namun, sampai saat ini belum ada yang mengetahui dengan pasti sejak kapan panah mulai digunakan. Data dari buku-buku kuno menunjukkan panahan mulai digunakan 2100 SM dibuktikan dengan ditemukannya seorang prajurit mesir kuno yang mati karena tertembus anak panah. Selain itu, sekitar 1600 SM panah sudah mulai berkembang dalam pemakaiannya. Tak hanya sebagai alat berburu, pada saat itu alat ini juga sudah digunakan sebagai senjata perang, bahkan hingga sat ini ada ada suku-suku primitif yang menggunakan busur dan panah dalam mempertahankan kehidupannya. Di abad ke-6 pada periode samurai jepang Cina memperkenalkan olahraga memanah ke Jepang, di Jepang olahraga memanah disebut sebagai seni. Seni memanah dalam bahasa Jepang adalah kyujutsu. Pada saat itu banyak orang Jepang mulai berlatih dan meningkatkat ketrampilannya pada seni ini, alasannya adalah untuk membantu pertahanan negara. 5 2.2 Perkembangan Olahraga Memanah Di Jepang 2.2.1 Periode Prasejarah