Rumusan Masalah Batasan Masalah Tujuan Penelitian Kontribusi Penelitian

Semoga dengan selesainya sistem informasi dengan judul diatas, nantinya bermanfaat untuk memberikan informasi dengan cepat serta lebih efesien. Dan dapat memanfaatkan secara lebih baik sumber daya komputer yang lainnya bagi siapa saja yang membutuhkan dan bagi penulis khususnya.

1.2 Rumusan Masalah

Penulisan tugas akhir ini memfokuskan pada pembuatan dan perancangan website yang akan memberikan informasi mengenai MAN 2 Model Medan. Melihat begitu luasnya permasalahan yang diangkat dalam tugas akhir ini, maka perlu adanya batasan masalah agar pembahasan lebih terarah. Adapun pokok permasalahan yang dibahas adalah sebagai berikut : a. Bagaimana manfaat aplikasi website yang berisi tentang sistem informasi akademik pada MAN 2 Model Medan. b. Bagaimana perancangan website sehingga penyampaian informasi dapat tersaji dengan baik. c. Bagaimana informasi dapat terus diperbaharui jika terdapat informasi yang terbaru.

1.3 Batasan Masalah

Dalam membuat Sistem Informasi ini terdapat beberapa batasan, yaitu : 1. Aplikasi Sistem Informasi ini cukup sederhana, sehingga tidak terlalu banyak terdapat fitur di dalamnya. Universitas Sumatera Utara 2. Sistem Informasi ini hanya menampilkan data mengenai sejarah sekolah, profil, visi misi, data guru dan pegawai, data matapelajaran, fasilitas sekolah dan buku tamu. 3. Sistem informasi ini hanya berisikan informasi mengenai kegiatan dan hal-hal yang terdapat pada MAN 2 Model Medan.

1.4 Tujuan Penelitian

Adapun tujuan pelaksanaan penelitian ini untuk membuat sistem informasi berbasis web yang dinamis pada MAN 2 Model Medan. Sistem ini dibangun menggunakan bahasa pemrograman PHP, MySQL sebagai pengolah database, Apache sebagai web server dan pendesainan menggunakan Macromedia Dreamweaver 8.

1.5 Kontribusi Penelitian

Adapun kontribusi dari pembuatan Tugas Akhir ini antara lain : 1. Memberikan suatu sistem informasi yang komputerisasi sehingga lebih efesien dan akurat. 2. Mempermudah penyampaian informasi bagi semua pihak yang membutuhkan, khusunya kepada siswa, guru, dan pegawai MAN 2 Model Medan. 3. Dapat membantu proses belajar dan mengajar pada MAN 2 Model Medan. 4. Untuk menghasilkan suatu situs web dinamis yang dapat menyajikan informasi-informasi mengenai sekolah. 5. Memberikan contoh langsung dalam penerapan dan manfaat Teknologi Informasi kepada para siswa. Universitas Sumatera Utara 6. Mampu membuka wawasan para pengguna sistem informasi untuk dapat memanfaatkan sumber daya komputer yang ada.

1.6 Metodologi Penelitian