Atrium kanan dan aurikel kanan Ventrikel kanan

2.5.5 Atrium kanan dan aurikel kanan

Atrium kanan menerima darah yang mengandung karbondioksida yang berasal dari cranial dan caudal vena cava juga sinus coronary. Atrium kanan menjalankan aliran darah vena sampai ventrikel kanan. Atrium kanan terbagi menjadi right atrial body dan aurikel. Aurikel kanan adalah sebuah kantung semu yang meluas ke cranial dari right atrial body, yang mana berada di dorsal dari ventikel kanan Strickland 2002. Pada Gambar 18 dapat dilihat bentuk anatomi dari aurikel kanan dan atrium kanan. Atrium sebagai pemompa pendahulu, dimana pada keadaan normal, darah terus mengalir dari vena-vena besar menuju atrium, kira-kira 80 dari darah tersebut akan mengalir langsung melewati atrium dan masuk ke dalam ventrikel bahkan sebelum atrium berkontraksi. Kontraksi atrium menyebabkan tambahan pengisian ventrikel 20, oleh karena itu atrium disebut sebagai pompa primer yang meningkatkan efektifitas pompa ventrikel sebanyak 20, karena secara normal jantung sudah mempunyai kemampuan untuk memompa darah 300 sampai 400 lebih banyak dari pada kebutuhan tubuh yang istirahat Guyton 2006. Gambar 18 Radiografi jantung anjing dan jalur peredaran darah di dalam jantung sebelah kanan pada posisi lateral, AVC cranial vena cava, AV persimpangan vena azygos dengan AVC, RU aurikel kanan, RV ventrikel kanan, CA conus areteriosus, PA main pulmonary arteri, LPA arteri pulmonary kiri, RPA arteri pulmonary kanan, RA atrium kanan, IC puncak intervena, PVC caudal vena cava, 4 tulang rusuk ke empat Ettinger dan Suter 1970.

2.5.6 Ventrikel kanan

Ventrikel kanan memompa darah vena yang mengandung karbondioksida sampai ke sirkulasi pulmonar dengan tekanan yang rendah. Dinding pada ventrikel kanan lebih tipis dibandingkan dengan pada ventrikel kiri dikarenakan kebutuhan tenaga untuk mengalirkan darah tidak banyak untuk sampai tekanan rendah pada sirkulasi pulmonar Strickland 2002. Gambaran ventikel kanan secara radiografi bisa dilihat pada Gambar 18.

2.5.7 Arteri pulmonar dan duktus arteriosum