Deskripsi Lokasi Penelitian Deskripsi Karakteristik Responden

BAB 5 HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

5.1. Hasil Penelitian

Proses pengambilan data untuk penelitian ini telah dilakukan dengan menggunakan instrumen kuesioner dan menggunakan metode wawancara yang telah diisi oleh peneliti sendiri di rumah setiap responden. Hasil kuesioner yang telah dikumpulkan kemudian dianalisa, sehingga dapat disimpulkan hasil penelitian dalam paparan di bawah ini.

5.1.1. Deskripsi Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilakukan di kota Kuching, Sarawak, yang berlokasi di kawasan perumahan Taman Hussein, Jalan Gamelan, Petra Jaya, 93050, Kuching. Taman Hussein merupakan kawasan perumahan yang dibangunkan pada tahun 1982. Kawasan perumahan ini memiliki luas kawasan sekitar 100 ekar dan terletak kira-kira 4 kilometer dari bandar Kuching. Taman Hussein diduduki oleh kaum bumiputera sahaja, di mana kaum mayoritas terdiri daripada kaum Melayu yang beragama Islam. Populasi penduduk di Taman Hussein adalah 150 orang. Penduduk kawasan perumahan ini juga hampir kesemuanya merupakan individu yang rata-ratanya sudah berumah tangga.

5.1.2. Deskripsi Karakteristik Responden

Responden yang menjadi sampel dalam penelitian ini adalah wanita sudah menikah yang berusia 18 tahun ke atas. Total responden adalah sebanyak 60 orang. Dari keseluruhan responden yang ada, diperoleh gambaran mengenai karakteristiknya meliputi usia dan tingkat pendidikan. Data lengkap mengenai karakteristik responden tersebut dapat dilihat tabel-tabel yang ada di bawah ini. Pada penelitian ini jumlah jenis kelamin dibatasi yaitu cuma jenis kelamin perempuan sahaja yang diambil menjadi sampel. Karena dalam penelitian ini peneliti hanya ingin melihat gambaran pengetahuan dari responden terhadap kebersihan vagina wanita itu sendiri, maka peneliti tidak memerlukan gambaran pengetahuan dari laki-laki. Pada penelitian ini, dalam lembar kuesioner ada ditanyakan karakteristik responden berdasarkan usia, karena seorang wanita sudah menikah yang berusia atas 18 tahun dapat mempunyai usia yang berbeda. Usia adalah lama seseorang hidup yang dapat dikelompokkan menjadi tiga yaitu usia 20 tahun, 20 - 35 tahun dan 35 tahun Depdikbud, 1997. Tabel 5.1. Distribusi Karakteristik Responden berdasarkan Jenjang Usia Rentang Usia f frekuensi 20 20-35 23 38,3 35 37 61,7 Jumlah 60 100 Dari tabel 5.1. dapat dilihat bahwa usia responden yang lebih muda adalah lebih sedikit berbanding usia responden yang lebih tua, yaitu responden yang berusia di antara 20-35 tahun sebanyak 38,33, dan 35 tahun sebanyak 61,17. Pada penelitian ini, dalam lembar kuesioner ada ditanyakan karakteristik responden berdasarkan jenjang pendidikan. Tingkat pengetahuan mengenai kebersihan vagina berdasarkan tingkat pendidikan seseorang dapat bervariasi. Pengetahuan seseorang terhadap kebersihan vagina dapat dipengaruhi oleh berbagai faktor, misalnya lingkungan, keluarga, budaya, dan lain-lain, Tabel 5.2. Distribusi Karakteristik Responden berdasarkan Jenjang Tingkat Pendidikan Jenjang Pendidikan f frekuensi Sekolah Rendah 2 3,3 Sekolah Menengah 8 13,3 Diploma 35 58,3 Sarjana Muda 15 25,0 Jumlah 60 100 Dari tabel 5.2. dapat dilihat bahwa jenjang pendidikan responden adalah sangat bervariasi, yaitu sejak Sekolah Rendah 3,33, Sekolah Menengah 13,33, Diploma 58,33, dan Sarjana Muda 25,00. Dari hasil tersebut persentase terbesar responden adalah pada yang berpendidikan Diploma, dan persentase terkecil adalah pada yang berpendidikan Sekolah Rendah.

5.1.3. Hasil Analisa Data