Kedudukan PT. Jasa Raharja Persero Kantor Pelayanan Sragen Struktur Organisasi

2.4.2 Kedudukan PT. Jasa Raharja Persero Kantor Pelayanan Sragen

PT Jasa Raharja Persero merupakan unit pelayanan asuransi sosial yang berada di Kantor Perwakilan Surakarta khususnya Kantor Pelayanan Sragen, yang didirikan dengan tujuan memberikan perlindungan kepada korban kecelakaan lalu lintas. Tugas pokok dari PT Jasa Raharja Persero ini adalah memberikan pelayanan dana santunan semaksimal mungkin bagi korban kecelakaan lalu lintas. Peningkatan mutu pelayanan PT. Jasa Raharja Persero haruslah diusahakan melalui perbaikan dan pengembangan organisasi administrasi dan pengelolaan manajemen. Selain tugas pokok tersebut di atas Jasa Raharja juga mempunyai fungsi yaitu memberikan santunan kepada masyarakat khususnya yang terkena musibah akibat penggunaan alat angkutan lalu lintas jalan.

2.4.3 Struktur Organisasi

2.4.3.1 Kepala Perwakilan

Bertugas mengepalai PT Jasa Raharja Persero Kantor Perwakilan Surakarta dan semua masalah yang ada di sini harus dapat dselesaikan oleh kepala perwakilan sebagai penanggung jawabnya. Di samping itu juga memeriksa kelancaran kerja dari bawahannya dalam melakukan kegiatan yang berhubungan dengan PT. Jasa Raharja Persero Kantor Perwakilan Surakarta.

2.4.3.2 Bidang Oprasional Pelayanan

Bidang Oprasional Pelayanan ini mempunyai tugas yang terdiri dari : 1. Mengambil data kecelakaan. 2. Melakukan jemput bola. 3. Survey. 4. Penyelesaian santunan. 5. Pelaporan.

2.4.3.3 Samsat

Samsat ini mempunyai tugas 1. Melakukan penerimaan SWDKLLJ Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan. 2. Pelaporan.

2.4.3.4 Bidang Keuangan

Bidang keuangan ini mempunyai tugas: 1. Membayar santunan, 2. Membuat pembukuan, 3. Pelaporan. 45

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Metode Penelitian

Metode di sini diartikan sebagai suatu cara atau teknis yang dilakukan dalam proses penelitian. Sedangkan penelitian itu sendiri diartikan sebagai upaya dalam bidang ilmu pengetahuan yang dijalankan untuk memperoleh fakta-fakta dan prinsip-prinsip dengan sabar, hati-hati dan sistematis untuk mewujudkan kebenaran. Mardalis, 2004 : 24 . Metode pada hakikatnya merupakan prosedur dalam memecahkan suatu masalah dan untuk mendapatkan pengetahuan secara ilmiah, kerja seorang ilmuwan akan berbeda dengan kerja seorang awam. “Seorang ilmuwan selalu menempatkan logika serta menghindarkan diri dari pertimbangan subyektif. Sebaliknya bagi awam, kerja memecahkan masalah lebih dilandasi oleh campuran pandangan perorangan ataupun dengan apa yang dianggap sebagai masuk akal oleh banyak orang.“Sunggono, 2006 : 43. Metode penelitian digunakan penulis dengan maksud untuk memperoleh data yang lengkap serta dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.

3.2 Tipe Penelitian

Penelitian ini adalah penelitian hukum dengan spesifikasi penelitian Kualitatif. Menurut Bagman dalam Moleong yang dimaksud penelitian kualitatif adalah prosedur penelitian yang menggunakan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang diamati. Moleong, 1990 : 3.

Dokumen yang terkait

EFEKTIVITAS PELAYANAN PEMBAYARAN SANTUNAN DAN MANFAAT SANTUNAN KEPADA KORBAN KECELAKAAN LALU LINTAS OLEH PT JASA RAHARJA (PERSERO) CABANG LAMPUNG

2 33 83

TINJAUAN TENTANG PEMBERIAN SANTUNAN PADA KECELAKAAN LALU LINTAS JALAN BERDASAKAN UNDANG-UNDANG NOMOR 34 TAHUN 1964 TENTANG DANA KECELAKAAN LALU LINTAS JALAN.

0 1 14

PELAKSANAAN PEMBERIAN SANTUNAN DALAM KECELAKAAN LALU LINTAS PADA PT, JASA RAHARJA (PERSERO) CABANG PEKALONGAN.

0 0 17

KUALITAS PELAYANAN PEMBERIAN SANTUNAN KECELAKAAN LALU LINTAS PADA PT. JASA RAHARJA (PERSERO) TASIKMALAYA.

0 1 2

IMPLEMENTASI TEPAT PELAYANAN SANTUNAN KORBAN KECELAKAAN LALU LINTAS JALAN DI KANTOR JASA RAHARJA SIDOARJO.

0 0 130

IMPLEMENTASI TEPAT PELAYANAN SANTUNAN KORBAN KECELAKAAN LALU LINTAS JALAN DI KANTOR JASA RAHARJA SIDOARJO.

3 6 130

PELAKSANAAN PEMBERIAN SANTUNAN TERHADAP KORBAN SEBAGAI PEMILIK KENDARAAN BERMOTOR YANG LALAI MEMBAYAR SUMBANGAN WAJIB BERDASARKAN UNDANG-UNDANG NOMOR 34 TAHUN 1964 TENTANG DANA PERTANGGUNGAN WAJIB KECELAKAAN LALU LINTAS JALAN (Studi di PT Jasa Raharja Per

0 0 13

IMPLEMENTASI TEPAT PELAYANAN SANTUNAN KORBAN KECELAKAAN LALU LINTAS JALAN DI KANTOR JASA RAHARJA SIDOARJO

0 0 23

IMPLEMENTASI TEPAT PELAYANAN SANTUNAN KORBAN KECELAKAAN LALU LINTAS JALAN DI KANTOR JASA RAHARJA SIDOARJO

0 0 23

PERTANGGUNGJAWABAN BAGI KORBAN KECELAKAAN LALU LINTAS BERDASARKAN PASAL 1 UNDANG-UNDANG NOMOR 34 TAHUN 1964 JO PERATURAN PEMERINTAH NOMOR 18 TAHUN 1965 TENTANG DANA PERTANGGUNGAN WAJIB KECELAKAAN LALU LINTAS JALAN TERHADAP KLAIN ASURANSI PT JASA RAHARJA D

0 0 15