Pengertian Pustakawan Tugas Pokok Pustakawan

BAB II TINJAUAN TEORITIS 2.1 Pustakawan Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi IPTEK yang didukung oleh teknologi yang berbasis komputer dan komunikasi berdampak terjadinya ledakan informasi information explosion. Teknologi informasi TI telah dimanfaatkan untuk mencipta, memproses, mengolah, menyimpan dan menyebarluaskan informasi. Berbagai sumber informasi muncul dalam aneka bentuk atau wadah, baik berupa tercetak printed, terekam recorded maupun terpasang online. Pustakawan sebagai pekerja informasi harus mampu mengelola informasi yang semakin banyak, sekaligus mampu pula memilih dan memilah informasi yang bermanfaat bagi penggunanya.

2.1.1 Pengertian Pustakawan

Kata pustakawan berasal dari kata “pustaka”. Dengan demikian penambahan kata “wan” diartikan sebagai orang yang pekerjaannya atau profesinya terkait erat dengan dunia pustaka atau bahan pustaka. Ikatan Pustakawan Indonesia IPI sebagai organisasi yang menghimpun para pustakawan dalam Hermawan 2006:45 mendefinisikan bahwa: “Pustakawan adalah seseorang yang melaksanakan kegiatan perpustakaan dengan jalan memberikan pelayanan kepada masyarakat sesuai dengan tugas lembaga induknya berdasarkan ilmu pengetahuan, dokumentasi dan informasi yang dimilikinya melalui pendidikan. Pustakawan adalah seorang yang berkarya secara professional di bidang perpustakaan dan informasi.” Sedangkan menurut Aziz 2006:44, “Pustakawan merupakan tenaga profesi dalam bidang informasi, khususnya informasi publik, informasi yang disediakan merupakan informasi publik melalui lembaga kepustakawanan yang meliputi berbagai jenis perpustakaan”. Universitas Sumatera Utara Hasugian 2009:138 juga menambahkan definisi dari pustakawan yaitu: “Person atau orang yang bekerja di perpustakaan, akan tetapi tidak semua orang yang bekerja di perpustakaan disebut pustakawan, melainkan hanya mereka yang memiliki keahlian dan ketrampilan yang diperoleh melalui pendidikan dalam bidang perpustakaan dan informasi. Pustakawan juga merupakan profesi yang mengaplikasikan pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh melalui pendidikan untuk melakukan berbagai kegiatan di perpustakaan, dokumentasi dan pada lembaga lain yang bergerak dalam pengelolaan informasi. Dari pendapat para ahli di atas dapat diketahui bahwa pustakawan adalah orang yang memiliki pendidikan perpustakaan atau ahli perpustakaan atau tenaga profesional dibidang perpustakaan dan bekerja di perpustakaan.

2.1.2 Tugas Pokok Pustakawan

Pustakawan memiliki tugas pokok yang harus dilakukan untuk memenuhi persyaratan jabatan fungsional dan promosi untuk jabatan yang lebih tinggi. Tugas pokok pustakawan adalah tugas kepustakawanan yang wajib dilakukan oleh setiap pustakawan sesuai dengan jenjang jabatannya. Berdasarkan Keputusan Menpan No. 132KEPM.PAN122002 tentang Jabatan Fungsional Pustakawan dan Angka Kreditnya menyatakan bahwa: 1 Tugas Pokok Pustakawan Tingkat Terampil meliputi pengorganisasian dan pendayagunaan koleksi bahan pustakasumber informasi, pemasyarakatan perpustakaan, dokumentasi dan informasi. 2 Tugas Pokok Pustakawan Tingkat Ahli meliputi pengorganisasian dan pendayagunaan koleksi bahan pustakasumber informasi, pemasyarakatan perpustakaan, dokumentasi dan informasi serta pengkajian pengembangan perpustakaan, dokumentasi dan informasi. Selanjutnya menurut Hermawan 2006 : 51, tugas pokok pustakawan adalah sebagai berikut: 1. Tugas Pokok Pustakawan Tingkat Terampil a. Pengorganisasian dan pendayagunaan koleksi bahan pustakasumber informasi. Kegiatannya pengembangan koleksi, pengolahan bahan Universitas Sumatera Utara pustakakoleksi, penyimpanan dan pelestarian bahan pustaka, pelayanan informasi. b. Pemasyarakatan perpustakaan, dokumentasi dan informasi. Kegiatannya penyuluhan, publisitas, pameran. 2. Tugas Pokok Pustakawan Tingkat Ahli a. Pengorganisasian dan pendayagunaan koleksi bahan pustakasumber informasi. Kegiatannya pengembangan koleksi, pengolahan bahan pustakakoleksi, penyimpanan dan pelestarian bahan pustaka, pelayanan informasi. b. Pemasyarakatan perpustakaan, dokumentasi dan informasi. Kegiatannya penyuluhan, publisitas, pameran. c. Pengkajian pengembangan perpustakaan, dokumentasi dan informasi. Kegiatannya melakukan pengkajian perpustakaan, melakukan pengembangan perpustakaan, dokumentasi dan informasi, menganalisiskritik karya kepustakawanan, menelaah pengembangan di bidang perpustakaan, dokumentasi dan informasi. Sedangkan dalam buku Petunjuk Teknis Jabatan Fungsional Pustakawan dan Angka Kreditnya 2010 : 3 menyatakan bahwa : “Pekerjaan Kepustakawanan adalah kegiatan utama dalam lingkungan unit perpusdokinfo yang meliputi kegiatan pengadaan, pengolahan dan pengelolaan bahan pustakasumber informasi, pendayagunaan dan pemasyarakatan informasi, baik dalam bentuk karya cetak, karya rekam maupun multimedia, serta kegiatan pengkajian atau kegiatan lainnya untuk pengembangan perpusdokinfo, termasuk pengembangan profesi.” Berdasarkan uraian di atas dapat disimpulkan bahwa tugas pokok pustakawan tingkat terampil berbeda dengan tugas pokok pustakawan tingkat ahli. Pustakawan tingkat ahli mempunyai tugas pengkajian pengembangan perpustakaan, dokumentasi dan informasi sedangkan pustakawan tingkat terampil adalah pengorganisasian dan pendayagunaan koleksi bahan pustakasumber informasi, pemasyarakatan perpustakaan, dokumentasi dan informasi, serta pengkajian pengembangan perpustakaan, dokumentasi dan informasi.

2.1.3 Peranan Pustakawan