Kemampuan Memenuhi Kebutuhan Informasi Internet Pengguna

3.4.7 Kemampuan Memenuhi Kebutuhan Informasi Internet Pengguna

Internet dapat diartikan sebagai jaringan komputer luas dan besar yang mendunia, yaitu menghubungkan pemakai komputer dari suatu negara ke negara lain di seluruh dunia, dimana di dalamnya terdapat berbagai sumber daya informasi dari mulai yang statis hingga yang dinamis dan interaktif. Dengan adanya internet maka muncullah tuntutan layanan masyarakat atau pengguna perpustakaan yang serba “klick” yang menuntut pelayanan yang cepat dan tepat serta tidak hanya menginginkan informasi tercetak tetapi terkadang menginginkan informasi baru melalui internet. Maka tugas pustakawan pun bertambah, setiap pustakawan diharapkan mampu memenuhi kebutuhan informasi internet pengguna. Untuk mengetahui kemampuan pustakawan POLMED dalam memenuhi kebutuhan informasi internet pengguna dapat dilihat dari jawaban responden. Kompetensi tersebut dapat dilihat dari tabel berikut ini: Tabel-3.10: Kemampuan Memenuhi Kebutuhan Informasi Internet Pengguna No Kompetensi Kode Pustakawan Jawaban Responden Ya Tidak 07 Kemampuan memenuhi kebutuhan informasi internet pengguna A √ B √ C √ D √ E √ Berdasarkan jawaban responden pada tabel 3.10, seluruh responden yaitu pustakawan pada Perpustakaan POLMED menyatakan mampu memenuhi kebutuhan informasi internet pengguna. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa berdasarkan jawaban dari Responden A, Responden B, Responden C, Responden D dan Responden E mampu memenuhi kebutuhan informasi internet pengguna. Kemampuan pustakawan dalam menggunakan mesin pencari, merumuskan query, membangun perintah-perintah yang tepat dalam penelusuran dan mampu memilih database yang sesuai dengan subjek yang diinginkan Universitas Sumatera Utara pengguna melalui internet menunjukkan bahwa pustakawan Perpustakaan POLMED mampu memenuhi kebutuhan informasi internet pengguna. Seluruh pustakawan pada perpustakaan POLMED senantiasa merujuk seluruh pengguna khususnya civitas akademika pada sumber informasi dari internet yang sesuai maupun yang berkaitan dengan kebutuhan pengguna.

3.4.8 Kemampuan Menjalankan Aplikasi Microsoft Visio