Rancangan Kegiatan PPL PENDAHULUAN

6 meningkatkan kondisi lingkungan sekolah yang mendukung proses belajar mengajar. Perumusan program kerja dilaksanakan setelah dilakukan kegiatan observasi terhadap kegiatan pembelajaran di kelas SMK Muhammadiyah 1 Tempel. Dari hasil observasi tersebut ditemukan beberapa permasalahan yang akan menghasilkan program kerja sebagai upaya mengatasi permasalahan tersebut. Perumusan program kerja ini disusun melalui hasil musyawarah yang melibatkan mahasiswa PPL, Kepala sekolah, Guru Pembimbing Lapangan, Dosen Pembimbing Lapangan serta pihak-pihak terkait yang menjadi sasaran kegiatan ini. Langkah tersebut dengan tujuan agar dalam pelaksanaan program kerja yang disusun akan tepat guna dan tepat sasaran. Pelaksanaan kegiatan PPL di SMK Muhammadiyah 1 Tempel ini mempunyai beberapa manfaat, diantaranya: a. Bagi kepala sekolah akan membantu meningkatkan pengelolaan sarana belajar mengajar yang efektif. b. Bagi guru akan lebih membantu terciptanya situasi belajar mengajar yang efektif, lebih aktif, dan inovatif. c. Bagi peserta didik dapat menyalurkan dan mengembangkan kreativitas serta minat dan bakat lebih berkembang. d. Bagi penyusun dengan program PPL diharapkan dapat membantu jiwa profesionalisme seorang tenaga kependidikan. e. Bagi sekolah, kegiatan ini diharapkan dapat membantu sekolah dalam mendukung kegiatan belajar mengajar untuk meningkatkan kualitas sekolah secara akademik maupun non akademik.

2. Rancangan Kegiatan PPL

Sebelum melaksanakan kegiatan PPL disusunlah rancangan kegiatan PPL terlebih dahulu sehingga kegiatan PPL nantinya dapat terlaksana dengan baik sesuai dengan tujuannya.Berikut ini adalah rancangan kegiatan PPL secara umum sebelum dilakukan praktik mengajar di dalam kelas. a. Melakukan konsultasi dengan guru pembimbing mata pelajaran yang bersangkutan mengenai jadwal mengajar, materi, dan persiapan mengajar. b. Menyusun persiapan untuk praktik mengajar di dalam kelas dimana materi dan bahan ajar yang diperlukan dalam pengajaran ditentukan oleh guru pembimbing. 7 c. Melaksanakan praktik mengajar di dalam kelas yang diampu oleh guru pembimbing. d. Menyusun persiapan untuk praktik mengajar seperti penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP, media pembelajaran, buku ajar serta perangkat lainnya yang dapat mendukung proses pembelajaran di kelas. e. Mempelajari dan mengerjakan tugas dari guru pembimbing seperti menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran, alat evaluasi serta media pembelajaran. f. Menerapkan inovasi pembelajaran yang sesuai dengan kondisi siswa. g. Melakukan diskusi dan bimbingan terhadap tugas yang telah dilakukan dengan teman sejawat, guru pembimbing lapangan, maupun dosen pembimbing lapangan. h. Menyusun laporan PPL pada akhir kegiatan PPL. Di bawah ini akan dijelaskan rancangan kegiatan PPL yang terbagi dalam tiga bagian yaitu: a. Perumusan program dan rancangan kegiatan kelompok 1 Penerimaan siswa baru 2 FORTASI 3 Outbond dan penutupan FORTASI 4 Tamanisasi 5 Penataan dan melengkapi sarana di UKS 6 Lomba kebersihan kelas 7 Lomba mading 8 Kerja bakti 9 Pembuatan alas mading b. Perumusuan program dan rancangan kegiatan individu 1 Observasi kelas 2 Penyususnan RPP 3 Pembuatan media pembelajaran 4 Pencarian materi 5 Praktik mengajar 6 Evaluasi pembelajaran c. Program insidental 1 Membantu guru piket 8 2 Pesantren Ramadhan 3 Upacara peringatan kemerdekaan 4 Upacara bendera 5 Syawalan di sekolah 6 Penataan aula 7 Syawalan bersama keluarga besar SMK Muhammadiyah 1 Tempel, dan pamitan haji ibu Nurchotimah. Demikian rancangan kegiatan PPL yang bersifat pokok, sedangkan program penunjang lainnya dilaksanakan sesuai dengan keadaan yang terjadi selama pelaksanaan PPL. 9

BAB II PERSIAPAN, PELAKSANAAN, ANALISIS HASIL

Dalam bab ini akan dijelaskan tentang persiapan, pelaksanaan program dan analisis hasil program PPL yang telah tertuang pada matriks program kerja. Pelaksanaan program kerja PPL dimulai pada tanggal 1 Juli 2014 sampai dengan tanggal 17 September 2014. Sebelum pelaksanaan program maka ada pelaksanaan yang perlu dipersiapkan demi kelancaran program tersebut. Selain itu terdapat juga alokasi waktu untuk observasi sekolah dan observasi kelas yang dilaksanakan sebelum PPL dimulai. Program yang direncanakan untuk dilaksanakan di SMK Muhammadiyah 1 Tempel untuk Program Individu meliputi persiapan, pelaksanaan dan analisis hasil. Untuk mempersiapkan mahasiswa dalam melaksanakan PPL baik yang dipersiapkan berupa persiapan fisik maupun mental, untuk dapat mengatasi permasalahan yang akan muncul selanjutnya dan sebagai sarana persiapan program apa yang akan dilaksanakan nantinya, maka sebelum diterjunkan ke lokasi PPL, LPPMP membuat berbagai program persiapan sebagai bekal mahasiswa dalam melaksanakan PPL. Persiapan yang dilaksanakan adalah sebagai berikut: A. Persiapan PPL Sebelum mahasiswa diterjunkan untuk melaksanakan PPL diadakan dipersiapkan berupa persiapan fisik maupun mentalnya untuk dapat mengatasi permasalahan yang akan muncul selanjutnya dan sebagai sarana persiapan program apa yang akan dilaksanakan nantinya, maka UPPL membuat berbagai program persiapan sebagai bekal mahasiswa dalam melaksanakan PPL. Persiapan yang dilaksanakan adalah sebagai berikut: 1. Pengajaran Mikro Micro Teaching Program micro teaching ini dilaksanakan dengan dimasukkan dalam mata kuliah yang wajib tempuh bagi mahasiswa yang akan mengambil PPL pada semester berikutnya. Persyaratan yang diperlukan untuk mengikuti mata kuliah ini adalah mahasiswa yang telah menempuh minimal semester VI. Dalam pelaksanaan perkuliahan, mahasiswa diberikan materi tentang bagaimana mengajar yang baik dengan disertai praktek untuk mengajar dengan peserta yang diajar adalah teman sekelompokpeer teaching. Keterampilan yang diajarkan dan dituntut untuk dimiliki dalam pelaksanaan mata kuliah ini adalah berupa ketrampilan-ketrampilan yang berhubungan dengan persiapan mejadi seorang calon gurupendidik. Dalam kegiatan kuliah micro teaching mahasiswa dibagi menjadi beberapa kelompok dimana setiap kelompok mendapatkan 1 dosen