Perumusan Masalah Analisis Anggaran Biaya Operasional Sebagai Perencanaan dan Pengawasan pada Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara

B. Perumusan Masalah

Dari uraian diatas di ketahui bahwa anggaran biaya operasional Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara harus dikelola dengan efektif dan efisien, hal ini bukan hanya berlaku untuk suatu instansi, tetapi juga berlaku untuk semua instansi termasuk juga Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara. Perencanaan dan pengawasan biaya operasional fakultas yang baik akan membantu tata usahastaff keuangan mencapai tujuan yang efektif dan efesien. Dengan demikian dapat kita buat suatu rumusan masalah, yaitu : 1. Bagaimana Fakultas Ekonomi USU melakukan perencanaan dan pengendalian biaya operasional guna mencegah penyimpangan. 2. Bagaimana Fakultas Ekonomi USU menetapkan anggaran biaya operasional untuk meningkatkan efiensi.

1. Tujuan Penelitian

Adapun tujuan penulisan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah : 1. Untuk memenuhi salah satu syarat untuk menyelesaikan perkuliahan pada Program Studi Diploma III Fakultas Ekonomi di USU. 2. Untuk mengetahui bagaimana Fakultas Ekonomi USU merencanakan dan mengendalikan biaya operasionalnya. 3. Untuk menganalisa dan mengevaluasi perencanaan dan pengendalian biaya operasional pada Fakultas Ekonomi USU. Universitas Sumatera Utara 4. Untuk dapat mengembangkan ilmu pengetahuan dan menambah wawasan penulis khususnya tentang biaya operasional dan hal – hal yang terkait didalamnya.

2. Manfaat Penelitian

Adapun manfaat dari penulisan tugas akhir ini adalah :

1. Bagi Penulis

Penulisan ini bermanfaat dalam mengembangkan wawasan dan ilmu pengetahuan yang telah diperoleh oleh penulis selama perkuliahan, khususnya mengenai biaya operasional.

2. Bagi Instansi Hasil penulisan ini diharapkan dapat memberikan saran-saran atau bahan

masukan untuk mengambil keputusan dalam menentukan perencanaan dan pengawasan serta mengambil kebijakan – kebijakan yang berguna untuk kelangsungan suatu instansi di masa yang akan datang.

3. Bagi Akedemisi

Hasil penulisan ini diharapkan dapat menjadi bahan masukan dan pembelajaran dalam melakukan atau melanjutkan penelitian yang berkaitan dengan judul tugas akhir ini. Universitas Sumatera Utara

BAB II PROFIL INSTANSI

A. Sejarah Ringkas Fakultas Ekonomi USU