2 Rumusan Masalah. 3 Lokasi Penelitian 4 Tujuan dan Manfaat Penelitian 4. Tujuan Penelitian 4.2. Manfaat Penelitian

1. 2 Rumusan Masalah.

Berdasarkan latar belakang yang diuraikan sebelumnya maka permasalahan yang diajukan adalah bagaimana pengetahuan Pekerja Seks Komersil dalam menanggulangi penyakit kelamin? Rumusan masalah tersebut di uraiakan ke dalam beberapa pertanyaan penelitian yakni: 1. Apa yang diketahui PSK mengenai penyakit kelamin? 2. Apa resiko penyakit kelamin yang diketahui pekerja PSK? 3. Bagaimana cara PSK menghindari berbagai penyakit kelamin?

1. 3 Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilakukan di Daerah Jalan Setia Budi, Kelurahan Simpang Selayang, Kecamatan Medan Tuntungan, Kota Madya Medan. Hal ini dikarenakan Daerah Kelurahan Simpang Selayang merupakan salah satu daerah yang dikenal cukup “rawan” pada malam hari bagi wanita remaja. Di daerah selayang ini merupakan salah satu daerah yang dikenal banyak wanita yang melambaikan tangan untuk menawarkan jasa sebagai PSK. Jumlah para PSK sekitar 60 wanita yang ada di pinggir Jalan Setia Budi.

1. 4 Tujuan dan Manfaat Penelitian

1. 4.1. Tujuan Penelitian Penelitian bertujuan untuk menggambarkan pengetahuan PSK dalam menghindari resiko penyakit kelamin, tercakup didalamnya cara-cara dilakukan para pekerja seks komersil untuk menghindari penyakit kelamin. Universitas Sumatera Utara Secara akademis, peneliti dapat mengetahui dengan berpedoman pada ruang lingkup masalah di atas.

1. 4.2. Manfaat Penelitian

Manfaat yang hendak dicapai dalam penelitian ini, mencakup dua hal pokok yaitu secara teoritis dan akademis, seperti di bawah ini: a. Secara teoritis, penelitian ini diharapkan mampu memperkaya keberagamaan bahan bacaan dan tema penelitian sosial di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Sumatera Utara Medan. b. Secara akademis, peneliti ini dapat menjadi sumbangan pemikiran kepada masyarakat dalam melihat sebuah realitas sosial tentang keberadaan PSK dan sekaligus menjadi tambahan wawasan bagi peneliti dalam melaksanakan penelitian tentang fenomena ini.

1. 5 Tinjauan Pustaka.