Tujuan pendidikan Undang-Undang RI Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan

Pendidikan tinggi mempunyai tujuan majemuk, dalam rangka kebutuhan masyarakat yang beraneka ragam, dan menampung calon mahasiswa yang minat dan kemampuannya berbeda-beda karena itu perguran tinggi di Indonesia disusun dalam struktur multi strata Ihsan, 1995: 23.

3.6.2. Tujuan pendidikan

Tujuan pendidikan di Indonesia tertulis pada Undang-Undang Republik Indonesia UURI Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional beserta peraturan-peraturan pemerintah yang bertalian dengan pendidikan. Pada uraian berikut akan dikemukakan tujuan-tujuan pendidikan itu, yang diakhiri dengan tujuan pendidikan secara umum. Dalam Peraturan Pemerintah Republik Indonesia PPRI Nomor 19 Tahun 2005 tentang standar nasional pendidikan pasal 26 ayat 1 disebutkan pendidikan dasar bertujuan untuk meletakkan dasar: 1. Kecerdasan 2. Pengetahuan 3. Kepribadian 4. Akhlak mulia 5. Ketrampilan hidup mandiri 6. Mengikuti pendidikan lebih lanjut Pendidikan dasar yang mencakup SD dan SMP ini sudah diorentasikan kepada upaya mendasari hidupnya. Hal ini sudah dapat dilihat dari butir ketrampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut, disamping bekal-bekal hidup yang lain Pidarta, 2007: 12.

3.6.3. Undang-Undang RI Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan

Nasional Diantara peraturan perundang-undangan RI yang paling banyak membicarakan pendidikan adalah Undang-Undang RI Nomor 20 Tahun 2003. Sebab Undang-Undang ini bisa disebut sebagai induk peraturan perundang- undangan pendidikan. Undang-Undang ini mengatur pendidikan pada umumnya, artinya segala sesuatu bertalian dengan pendidikan, mulai dari pra sekolah sampai dengan pendidikan tinggi ditentukan dalam undang-undang ini. Pasal-pasal penting terutama yang membutuhkan penjelasan lebih mendalam serta sebagai acuan untuk mengembangkan pendidikan. Pertama-tama adalah pasal 1 ayat 2 dan ayat 5. Ayat 2 berbunyi sebagai berikut: Pendidikan Nasional adalah pendidikan yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 45 yang berakar pada nilai-nilai agama, kebudayaan nasional Indonesia, dan tanggap terhadap tuntutan perubahan zaman Pidarta, 2007: 45.

3.6.4. Pendidikan informal, formal, dan non formal