Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

itu figur kelekatan dari orangtua sangat dibutuhkan oleh anak. Seorang anak tanpa adanya hubungan kelekatan dari orangtua akan beresiko terhadap perilaku temperamen. Ketika anak tidak mendapatkan apa yang ia inginkan pada salah satu pihak, maka ia akan menggunakan perilaku temperamen seperti berteriak atau mengamuk untuk mendapatkannya pada pihak lain. Perilaku temperamen dapat terjadi disebabkan karena kurangnya komunikasi dan kasih sayang dari orangtua kepada anak. Selain itu juga adanya dukungan dari lingkungan sekitar yang dapat menimbulkan perilaku-perilaku baru. Berdasarkan penjelasan di atas, peneliti ingin mengetahui kelekatan yang dibentuk anak usia 4-6 tahun yang diasuh oleh objek lekat pengganti, dimana anak menghabiskan waktunya bersama dengan tetangga terdekatnya. Kelekatan yang aman terhadap objek pengganti memberikan modal dasar bagi anak untuk membentuk perkembangan kepribadian yang positif. Untuk itu peneliti ingin melakukan penelitian dengan judul “Hubungan Antara Attachment Objek Pengganti Dengan Temperamen Pada Anak Usia 4-6 Tahun Di Lingkungan Sikunir Kelurahan Bergaslor Kecamatan Bergas”.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah diuraikan di atas, maka dapat dirumuskan permasalahan yang menjadi pokok dalam penelitian ini adalah “apakah terdapat hubungan antara attachment objek pengganti dengan temperamen pada anak usia 4-6 tahun di Lingkungan Sikunir Kelurahan Bergaslor Kecamatan Bergas? ”

1.3 Tujuan Penelitian

Sesuai dengan rumusan masalah di atas, maka dapat dirumuskan tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara attachment objek pengganti dengan temperamen pada anak usia 4-6 tahun di Lingkungan Sikunir Kelurahan Bergaslor Kecamatan Bergas.

1.4 Manfaat Penelitian

Selain tujuan yang ingin dicapai, penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat baik secara teoritis maupun secara praktis. Adapun rincian manfaat teoritis dan praktis yang diperoleh dari penelitian ini adalah: 1.4.1 Manfaat Teoritis Secara Teoritis, penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan wawasan bagi peneliti serta dapat dijadikan sebagai salah satu rujukan dalam mengkaji aspek-aspek yang terkait khususnya untuk jurusan Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini dalam kajian psikologi perkembangan mengenai kelekatan anak usia 4-6 tahun terhadap objek lekat pengganti dengan perilaku temperamen di Lingkungan Sikunir Kelurahan Bergaslor Kecamatan Bergas, Kabupaten Semarang. 1.4.2 Manfaat Praktis Secara Praktis, penelitian ini ditujukan kepada peneliti, orangtua dan masyarakat. Untuk peneliti, sebagai aplikasi antara teori yang diperoleh pada saat kuliah dengan kenyataannya di lapangan. Dengan demikian, peneliti akan memperoleh fakta kesesuaian dan ketidaksesuaian di lapangan antara teori dan praktek. Penelitian ini diharapkan mampu memberikan informasi kepada orangtua yang bekerja untuk mengasuh dan mendidik anak dengan rasa kasih sayang yang sesuai dengan kebutuhan hidupnya. Selelah apapun orangtua bekerja harus bisa meluangkan waktunya untuk berkomunikasi dengan anak. Suatu bentuk pengasuhan terutama mengenai kelekatan yang aman dan menyenangkan akan memberikan pengaruh yang positif terhadap pembentukan kepribadian anak di masa mendatang. Penelitian juga diharapkan kepada masyarakat khususnya kepada objek pengganti untuk mengetahui informasi mengenai bentuk pengasuhan dengan kelekatan yang aman dan kelekatan yang tidak aman. Perlu diketahui, bahwa kelekatan yang tidak aman dapat menyebabkan kecemasan, kemarahan, depresi dan meningkatkan perilaku temperamen pada anak.

BAB 2 KAJIAN PUSTAKA