Rumusan Masalah Tujuan dan Kegunaan Penelitian

a. Penelitian yang akan penulis laksanakan ini menggunakan pendekatan deskriptif. Adapun bentuk penelitian ini adalah kualitatif. b. Masalah yang akan penulis bahas dalam penelitian ini adalah mengenai Faktor-Faktor Yang Menyebabkan Kurangnya Minat Menerapkan Pemakaian Jilbab pada Remaja Desa Margoyoso Sumberejo Tanggamus. 2. Subyek dan Objek a. Subyek Subyek disebut juga populasi dalam penelitian kualitataif menurut Babbie tidak lain adalah elemen penelitian yang hidup dan tinggal bersama-sama dan secara teoritis menjadi target hasil penelitian. 22 Sedangkan menurut Suharsimi Arikunto, populasi adalah keseluruhan subjek penelitian. 23 Dari kedua pendapat di atas dapat dipahami bahwa populasi adalah sekumpulan subjek yang akan diteliti. Berdasarkan pendapat di atas, maka yang menjadi populasi dalam penelitian ini adalah orang tua yang memiliki anak remaja awal yang berusia antara 13 sampai dengan 18 Tahun yang berada di desa Margoyoso Sumberejo Tanggamus. Adapun kepala Keluarga di desa Margoyoso Sumberejo Tanggamus berjumlah 396 KK yang tersebar dalam 5 Rukun Tentangga RT. Sedangkan Kepala keluarga yang memiliki anak remaja putri usia 13 sampai dengan 22 Sukardi, Metodologi Penelitian Pendidikan Kompetensi dan Praktiknya , Jakarta: Bumi Aksara, 2008, h. 53 23 Suharsimi Arikunto, Prosedur Penelitian suatu Pendekatan Pra ktik, Jakarta: Rineka Cipta, 2006, h. 130 18 tahun yang berjumlah 122 KK untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada tabel berikut ini: Tabel 2 Daftar KK yang memiliki anak remaja putri usia 13 sampai dengan 18 Tahun Desa Margoyoso Sumberejo Tanggamus No Ket Umur Jumlah 13 Th 14-15 Th 16-17 Th 18Th 1 RT 01 3 6 4 6 19 2 RT 02 5 8 5 3 21 3 RT 03 7 6 11 8 33 4 RT 04 5 9 5 4 23 5 RT 05 9 7 6 4 26 JUMLAH 122 Sumber Data: Obervasi dan wawancara di desa Margoyoso b. Objek Yang dimaksud dengan objek atau sampel dalam penelitian kualitatif adalah Sejumlah objek yang jumlahnya dari populasi serta mempunyai persamaan sifat dari populasi. 24 Sedangkan menurut Sutrisno Hadi, Sampel adalah Sebagian individu yang akan diselidiki. 25 Dengan demikian sampel adalah bagian dari populasi yang ada serta mempunyai sifat yang sama untuk menentukan besarnya sampel yang akan diambil. 24 Winarno Surahmat, Dasar dan Teknik Research, Bandung: Tarsito, 1978, h. 58 25 Sutrisno Hadi, Statistik II , Yogyakarta: Yayasan Penerbitan Fakults Psikologi, UGM, 1986, h. 221