METODE PENELITIAN PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS PADA MATERI PETA KELAS IV SD NEGERI 2 KARANGPAKEL MELALUI PENGGUNAAN ALAT Peningkatan Hasil Belajar Ips Pada Materi Peta Kelas IV SD Negeri 2 Karangpakel Melalui Penggunaan Alat Peraga Gambar Peta Tahun Aja

3 alat peraga gambar peta dapat meningkatkan hasil belajar IPS pada materi peta kelas IV SD Negeri 2 Karangpakel. Dalam pelajaran dimana nilai KKM pelajaran IPS adalah 65. Dari 20 siswa, yang mendapatkan nilai di atas KKM ada 9 anak 45 , sedangkan siswa yang mendapatkan nilai di bawah KKM ada 11 anak 55 . Sehingga perlu diadakan perbaikan dengan menggunakan media gambar peta Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah dengan menggunakan media gambar peta dapat meningkatkan hasil belajar IPS pada materi peta di Kelas IV SD Negeri 2 Karangpakel Tahun 20122013.

B. METODE PENELITIAN

Penelitian dilaksanakan di SDN 2 Karangpakel Kecamatan Trucuk Kabupaten Klaten pada siswa kelas IV semester I Tahun Ajaran 20122013. Sementara itu subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas IV SDN 2 Karangpakel Kecamatan Trucuk Kabupaten Klaten Tahun Ajaran 20122013. Jumlah siswa SD Negeri Karangpakel pada kelas IV berjumlah 20 anak dengan rincian 9 perempuan dan 11 anak laki-laki. Penelitian ini mengambil kelas IV sebagai subyek peneliti, karena dikelas IV dirasa mempunyai masalah dalam pembelajaran. Dalam wawancara dengan guru dan siswa, guru mengajar hanya menggunakan metode ceramah saja dan tidak menggunakan media sebagai alat untuk mendukung proses pembelajaran. Hal ini membuat siswa menjadi pasif dan tidak bergairah mengikuti pembelajaran, sehingga berpengaruh pada siswa. Sedangkan obyek dalam peneliti ini adalah peningkatan hasil belajar siswa. Prosedur penelitian adalah rangkaian tahap-tahap penelitian dari awal sampai akhir. Dalam pelaksanaan penelitian tindakan kelas PTK ini, mekanisme kerjanya diwujudkan dalam bentuk siklus yang tercakup empat kegiatan, yaitu perencanaan tindakan, pelaksanaan tindakan, observasi dan interprestasi, serta analisis dan refleksi. 4 Penelitian ini berbentuk penelitian tindakan kelas Classroom Action Research, yaitu penelitian yang merupakan hasil kolaborasi antara peneliti dan guru sehingga dapat meningkatkan kualitas pembelajaran. Suharsimi Arikunto, dkk. 2006: 58 mengemukakan bahwa penelitian tindakan kelas merupakan suatu penelitian tindakan yang dilakukan dengan tujuan untuk memperbaiki mutu praktik pembelajaran di kelas. Selain itu, Sarwiji Suwandi 2010: 10 mengungkapkan bahwa penelitian tindakan kelas merupakan penelitian yang bersifat reflektif, yakni kegiatan pnelitian yang berangkat dari permasalahan riil yang dihadapi oleh guru dalam proses belajar mengajar, kemudian direfleksikan alternatif pemecah masalahnya dan ditindaklanjuti dengan tindakan-tindakan nyata yang terencana dan terukur. Adapun karakteristik penelitian tindakan kelas menurut Suharsimi Arikunto, dkk. 2006 : 62, antara lain: 1 adanya tindakan yang nyata yang dilakukan dalam situasi yang dialami dan ditujukan untuk menyelesaikan masalah; 2 menambah wawasan keilmiahan dan keilmuan; 3 sumber permasalahan berasal dari masalah yang dialami guru dalam pembelajaran; 4 permasalahan yang diangkat bersifat sederhana, nyata, jelas, dan penting; 5 adanya kolaborasi antara praktikan dan peneliti; 6 ada tujuan penting dalam pelaksanaan PTK, yaitu meningkatkan profesionalisme guru, ada keputusan kelompok, bertujuan untuk meningkatkan dan menambah pengetahuan. Adapun data yang digunakan dalam penelitian ini adalah : 1. Data kualitatif yang diperoleh dari dokumen rencana pembelajaran dan lembar obsrvasi hasil pengamatan yang dilakukan oleh server dan supervisor, mengenai interaksi guru dengan siswa, siswa dengan siswa, siswa dengan media pembelajaran. 2. Data kuantitatif yang diperoleh dari data hasil tes siswa kelas IV SD Negeri 2 Karangpakel sebelum dan sesudah dilakukan tindakan.Teknik yang digunakan dalam mengumpulkan data ini diantaranya : observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi. Instrumen merupakan alat bantu yang digunakan untuk mencatat atau mendapatkan data yang diperlukan. Dalam penelitian ini instrument yang digunakan yaitu : 1. lembar observasi, Untuk melakukan tindakan kelas, 5 peneliti perlu menyusun penelitian yang dikembangkan bersama guru. Penelitian ini menggunakan metode observasi partisipasif penuh. Observasi partisipasif adalah suatu metode observasi yang pengamatanya ikut ambil bagian dalam kegiatan objeknya. Keterlibatan observer pada aktivitas observer dalam bentuk kegiatan dibedakan menjadi partisipasif sebagian partial partisipasif dan partisipasi penuh full partisipasif. 2. Soal Tes, metode tes dalam penelitian menggunakan instrumen berupa soal tes. Untuk menjamin pemantapan dan kebenaran data yang dikumpulkan dan dicatat dalam penelitian, maka dipilih dan ditentukan cara-cara yang tepat untuk mengembangkan data yang diperolehnya. Teknik Validitas merupakan ukuran yang menunjukkan tingkat kevalidan atau kesahihan suatu instrument. Untuk menjamin pemantapan dan kebenaran data yang dikumpulkan dan dicatat dalam penelitian, maka dipilih dan ditentukan cara-cara yang tepat untuk mengembangkan validitas data yang diperolehnya. Dalam penelitian ini, pengujian keabsahan data penelitian dilakukan dengan cara triangulasi, Triangulasi adalah ”teknik pemeriksaan keabsahan data yang memanfaatkan sesuatu yang lain di luar data itu untuk keperluan pengecekan atau sebagai pemabanding terhadap data tersebut” Moleong, 2005 : 330. Triangulasi dilakukan dengan cara triangulasi teknik. Ini berarti penelitian menggunakan metode pengumpulan data yang berbeda-beda untuk mendapatkan data yang sama dari sumber yang berbeda. Triangulasi digunakan untuk menguji keabsahan data yang diperoleh dari observasi dan dokumentasi. Peneliti menggunakan observasi partisipasi penuh yaitu peneliti ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut, dokumentasi untuk sumber data yang sama secara serempak. Memanfaatkan atau menguatkan untuk pengecekan kembali derajat kepercayaan data. Pemanfaatan pengamatan lainnya dalam hal ini adalah guru kelas IV dan kepala sekolah itu sendiri dapat membantu mengulangi kebenaran dalam pengumpulan data. Indikator yang digunakan adalah kriteria pencapaian pembelajaran IPS dengan menggunakan alat peraga gambar yang bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada materi peta.Indikator pencapaian jika minimal 75 6 siswa yang mengikuti proses pembelajaran memperoleh nilai KKM sebesar 65.

C. HASIL DAN PEMBAHASAN

Dokumen yang terkait

UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI 2 WAY KANDIS BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2011/2012

0 11 15

PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR IPS MELALUI PENGGUNAAN MEDIA GAMBAR PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI 1 KURUNGAN NYAWA GEDONG TATAAN

0 7 48

Upaya Peningkatan Aktivitas Dan Hasil Belajar Matematika Melalui Pembelajaran Menggunakan Alat bantu Gambar dan Cerita di Kelas 2 SD Negeri 1 Banding Agung Tahun Pelajaran 2011/2012

0 8 44

PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MELALUI METODE DISKUSI KELOMPOK KECIL MATERI POKOK BENDA DAN SIFATNYA KELAS IV SD NEGERI 2 KEDAMAIAN BANDAR LAMPUNG

0 7 41

PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR IPS MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF PADA SISWA KELAS IV SD N 2 JAGABAYA 1 BANDAR LAMPUNG

1 9 48

PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN IPA MELALUI METODE DEMONSTRASI KELAS IV SD NEGERI 2 REJOSARI TAHUN PELAJARAN 2012/2013

0 4 42

PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR IPS MELALUI METODE CARD SORT PADA SISWA KELAS IV A SD NEGERI GUNUNG PASIR JAYA

5 19 67

PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR IPS MELALUI MODEL PEMBELAJARAN SNOWBALL THROWING KELAS IV SD NEGERI 2 NEGARARATU KEC. NATAR KABUPATEN LAMPUNG SELATAN T.P 2014/2015

0 3 57

PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MATERI PECAHAN MELALUI MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING PADA SISWA KELAS IV SD 2 BACIN SKRIPSI

0 1 19

PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MATERI PENJUMLAHAN PECAHAN MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW PADA SISWA KELAS IV SD 2 JURANG

0 1 24