Rancangan Penelitian Jenis Dan Sumber Data Metode Pengumpulan Data

25

BAB 3. METODE PENELITIAN

3.1 Rancangan Penelitian

3.1.1 Jenis Penelitian Adapun Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan metode explanatory research, yaitu jenis penelitian yang mempunyai tujuan untuk mengetahui menguji ada tidaknya hubungan, sifat hubungan dan besar hubungan antara dua variabel atau lebih singarimbun, 1989:18. Penelitian ini dilakukan dengan objek penelitian yang dilakukan secara sengaja untuk masalah tingkat kemiskinan di kabupaten Jember. Dalam penelitian ini akan diuji bagaimana pola hubungan antara besarnya PDRB dan pengangguran terhadap tingkat kemiskinan di Kabupaten Jember. Pemilihan tempat didasarkan karena pada Kabupaten ini terdapat angka kemiskinan yang tergolong tinggi meskipun sarana dan prasarana yang tersedia telah memadai beserta fasilitas pendukungnya. 3.1.2 Unit Analisis Unit analisis dalam penelitian ini adalah data rumah tangga miskin yang berada di kabupaten Jember. Berdasarkan faktor-faktor yang mempengaruhinya yaitu PDRB dan jumlah pengangguran.

3.2 Jenis Dan Sumber Data

Data yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yaitu data yang bukan diusahakan sendiri pengumpulannya oleh peneliti, misalnya diambil dari Badan Pusat Statistik BPS, dokumen-dokumen perusahaan atau organisasi, surat kabar dan majalah, ataupun publikasi lainnya. Data sekunder yang digunakan adalah data yang berupa time series dari tahun 1998-2012 kabupaten Jember. Pemilihan periode ini disebabkan karena penelitian tentang kemiskinan pada periode tersebut menarik untuk diamati serta data tersedia pada tahun tersebut. Periode data yang digunakan adalah data tahun 1998-2012.

3.3 Metode Pengumpulan Data

Data yang digunakan untuk mencapai tujuan dalam penelitian ini sepenuhnya diperoleh melalui studi pustaka sebagai metode pengumpulan datanya, sehingga tidak diperlukan teknik sampling serta kuesioner. Periode data yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah tahun 1998-2012. Sebagai pendukung, digunakan buku referensi, jurnal, surat kabar, serta dari browsing website internet yang terkait dengan masalah kemiskinan.

3.4 Metode Analisis