Perumusan Masalah Tujuan dan Manfaat Penelitian 1. Tujuan Penelitian Keaslian Penelitian

keuangan pada umumnya adalah bank, pedagang valuta asing, bendahara korporasi corporate treasurer , institusional investor, dan hedge fund . 12 Berdasarkan latar belakang di atas maka penulis merasa tertarik memilih judul Perlindungan Hukum Bagi Nasabah Yang Menyimpan Dana Pada Perusahaan Perdagangan Derivatif Melalui Transaksi Online.

B. Perumusan Masalah

Sebagaimana telah diuraikan pada pendahuluan, permasalahan yang akan diangkat yaitu : 1. Bagaimanakah proses transaksi penyimpanan dana pada perusahaan perdagangan derivatif? 2. Bagaimanakah perlindungan hukum bagi nasabah yang menyimpan dana pada perusahaan perdagangan derivatif? 3. Bagaimana akibat hukum apabila terjadi kecurangan dalam perdagangan derivatif?

C. Tujuan dan Manfaat Penelitian 1. Tujuan Penelitian

Adapun yang menjadi tujuan dalam penelitian ini adalah a. Untuk mengetahui proses transaksi penyimpanan dana pada perusahaan perdagangan derivatif. 12 M. Hatta, Pasar Derivatif dan Cengkraman Kapitalisme, Jurnal Ekonomi Ideologis, 18 Desember 2008, dikutip dalam www.jurnal-ekonomi.org diakses tanggal 1 April 2015 Universitas Sumatera Utara b. Untuk mengetahui perlindungan hukum bagi nasabah yang menyimpan dana pada perusahaan perdagangan derivatif. c. Untuk mengetahui akibat hukum apabila terjadi kecurangan dalam perdagangan derivatif. 2. Manfaat Penelitian Adapun manfaat penelitian ini adalah: a. Secara teroritis Bermanfaat bagi pengembangan ilmu pengetahuan hukum terutama perlindungan hukum bagi nasabah yang menyimpan dana pada perusahaan perdagangan derivatif melalui transaksi online. b. Secara praktis Bermanfaat sebagai kontribusi pemikiran bagi pengambilan kebijaksanaan untuk menghadapi persoalan yang muncul dalam perlindungan hukum bagi nasabah yang menyimpan dana pada perusahaan perdagangan derivatif melalui transaksi online.

D. Keaslian Penelitian

Berdasarkan pemeriksaan yang telah dilakukan oleh peneliti di perpustakaan Universitas Sumatera Utara diketahui bahwa penelitian tentang perlindungan hukum bagi nasabah yang menyimpan dana pada perusahaan perdagangan derivatif melalui transaksi online yang diangkat sebagai judul skripsi ini telah diperiksa dan diteliti secara administrasi dan judul tersebut belum pernah ditulis sebelumnya. Sehingga penulisan dan pembahasan skripsi ini dengan Universitas Sumatera Utara mengangkat judul rasional dan objektif serta terbuka. Semua ini merupakan implikasi ciri dari proses menemukan kebenaran ilmiah sehingga penelitian ini dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya secara ilmiah dan terbuka atas segala kritikan dan masukan yang sifatnya membangun guna penyempurnaan hasil penelitian.

E. Tinjauan Pustaka