Pengujian Proses Copy dan Sharing

62 4.2.1.3 Pengujian Paket Data Pengujian paket data terdiri dari transfer rate dan throughput. Data throughput dan transfer rate didapat dengan cara manual. Data transfer rate diambil dengan cara membagi jumlah data pada setiap client yaitu 100.000 kb dengan rata-rata waktu copy setiap client yang didapat dari hasil pengujian waktu. Sedangkan untuk data throughput didapat dari hasil pembagian antara jumlah keseluruhan data yang di copy, misalkan saat pengujian copy 2 komputer client berarti jumlah data keseluruhan adalah 200.000 kb dengan rata-rata waktu client pada pengujian copy tersebut. Tabel pengujian paket data yang sudah didapat dapat dilihat pada lampiran. 4.2.1.4 Pengujian Jumlah maksimal user Jumlah maksimal user yang bias melakukan proses copy sharing saat melakukan tethering yaitu 5 client. Saat client 6 akan melakukan proses copy dengan mengambil data pada client 1, proses copy tidak dapat berjalan. Hal ini berlaku untuk semua ROM. Dapat dilihat pada gambar di bawah ini proses copy yang tidak berjalan tersebut. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 63 Gambar 4.1 Pada saat client ke 6 akan melakukan copy, waktu proses copy yang dibutuhkan client ke 6 menjadi tidak terbatas. Hal ini karena sumber daya smartphone android yang sudah maksimal, sehingga smartphone android membatasi jumlah copy dan sharing pada client ke 6. Resource yang terbatas pada smartphone android tidak dapat melakukan proses copy sharing melebihi 5 komputer client. Hal ini berlaku sama untuk semua operating system yang digunakan untuk percobaan. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 64

4.3 Analisa Perbandingan Grafik

4.3.1 Grafik Waktu . Grafik 4.3.1 Grafik di atas diambil berdasarkan rata-rata waktu setiap komputer pada 10 percobaan yang sudah dilakukan. Dapat dilihat bahwa kenaikan grafik dari setiap client juga tidak berbeda jauh, hanya sekitar 45 – 60 second. Semakin banyak client yang mengakses, maka waktu untuk melakukan transfer data juga semakin lama. Hal ini dikarenakan, jika jumlah client bertambah maka paket data yang lewat juga semakin besar dan trafik data akan semakin berat. Dapat dilihat bahwa waktu copy rata- rata antara ROM yang satu dengan yang lain tidak terlalu berbeda jauh.Untuk operating system Android 4.1.1 hasilnya hampir sama dengan operating system android 4.1.2, sedangkan untuk operating system Android 4.2.1 memiliki waktu sedikit lebih lama dibandingkan dengan PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 65 operating system yang lain. Hal ini dikarenakan program aplikasi-aplikasi pada operating system Android 4.2.1 lebih banyak dibandingkan dengan program aplikasi-aplikasi pada operating system yang lainnya. Hal lain yang menyebabkan waktunya lebih lama, karena ROM Android 4.2.1 tidak cocok dengan spesifikasi smartphone android yang digunakan. RAM minimal untuk menggunakan ROM ini adalah 2 GB, sedangkan smartphone android yang digunakan hanya mempunyai RAM sebesar 1 GB. Sehingga walaupun ROM dapat diinstal, kinerja smartphone yang menggunakan operating system android 4.2.1 lebih berat dibandingkan yang lainnya. Sehingga saat penguji melakukan percobaan copy dan sharing data, waktu yang dibutuhkan untuk melakukan percobaan tersebut menjadi lebih lama karena di saat yang sama aplikasi bawaan dari ROM Android 4.2.1 masih berjalan. Dapat dilihat pada grafik di atas, pada setiap ROM yang digunakan grafik terus naik atau meningkat. Setiap client bertambah, waktu yang diperlukan untuk proses copy sharing data juga semakin meningkat. Hal ini dikarenakan setiap jumlah client bertambah, maka jalur traffic untuk paket data pun akan semakin sibuk. Jalur yang dipakai untuk satu client atau lebih besarnya sama, tetapi data yang lewat saat hanya satu client yang mengakses dengan dua client yang mengakses berbeda. Semakin banyak client yang mengakses, maka data yang lewat juga akan semakin besar sehingga waktu yang diperlukan untuk mengakses data juga akan meningkat.