Komisif, kalimat yang berisi penolakan atau persetujuan. Ekspresif, kalimat yang mengandung ungkapan rasa senang, gembira,

58 komisi IV DPR-RI dengan Kementarian Pertanian tahun 2010. Penelitian ini tidak mengambil sampel dan dokumen rapat yang ada, Penelitian ini melakukan sensus terhadap semua bahan dokumen rapat dengar pendapat anggota komisi IV DPR dengan Kementerian Pertanian tahun 2010. Unit Analisis Unit analisis adalah satuan terkecil suatu naskah yang dapat dijadikan acuan untuk melihat kategori variabel analisis isi Emmert Barker 1989; Rakhmat 1984; Wimmer Dominick 2000; Kippendorf 1993; Stempel III, Weaver and Wilhoit 2003. Unit analisis penelitian dipilih dari nakah rekaman rapat acara dengar pendapat anggota DPR Komisi IV dengan Kementerian Pertanian selama tahun 2010. Unit analisis dapat berupa kata, prase, kalimat, paragraf, submasalah dan satuan naskah lengkap. Kata : adalah gabungan dari beberapa huruf yang mengandung arti Prase : adalah gabungan dari beberapa kata yang mengandung arti tetapi tidak memenuhi unsur kalimat Kalimat : adalah kumpulan dari beberapa kata yang mengandung unsur subyek, predikat dan obyek dan keterangan. Paragraf : adalah kumpulan beberapa kalimat yang mengandung satu pokok pikiran. Submasalah : adalah kumpulan beberapa paragraf yang menggam- barkan satu persoalan. Naskah : adalah satu satuan naskah yang terdiri dari beberapa sub masalah atau paragraf yang menggambarkan satu persoalan. Dalam naskah Rapat Dengar Pendapat Komisi IV dengan Kementerian Pertanian terdapat pernyataan-pernyataan yang telah didisusun menurut pelaku komunikasi. Pernyataan tersebut disampaikan secara lisan dan di-notulensi atau didokumentasikan oleh sekretariat. 59 Proses notulensi atau dokumentasi dengan menuliskan apa adanya kalimat atau pernyataan setiap anggota perserta rapat. Namun pembagian naskah ke dalam paragraf-paragraf dan submasalah adalah interpretasi dari penulis naskah atas pernyataan yang disampaikan lisan. Sehubungan dengan itu, satuan naskah yang yang dijadikan unit analisis disesuaikan dengan kategori penelitian. Unit analisis masing-masing kategori sebagai berikut: Muatan kepentingan : Naskah dalam satu pernyataan individu Kesesuaian tema : Naskah dalam satu pernyataan individu Orientasi : Naskah dalam satu pernyataan individu Jenis alasan : Naskah dalam satu pernyataan individu Bentuk bukti : Naskah dalam satu pernyataan individu Kejelasan : Naskah dalam satu pernyataan individu Sikap kritis : Naskah dalam satu pernyataan individu Cara penyampaian : Naskah dalam satu pernyataan individu Setelah dilakukan ujicoba kategori, unit analisis tidak fungsional dalam menganalisis naskah. Misalnya dalam muatan kepentingan, kesesuaian tema, orientasi, jenis alasan, bentuk bukti, dapat termuat dalam setiap paragraph. Oleh karena itu unit analisis penelitian ini disesuaikan menjadi: Muatan kepentingan : Paragraf dalam pernyataan individu Kesesuaian tema : Paragraf dalam pernyataan individu Orientasi : Paragraf dalam pernyataan individu Jenis alasan : Paragraf dalam pernyataan individu Bentuk bukti : Paragraf dalam pernyataan individu Sikap kritis : Paragraf dalam pernyataan individu Kejelasan : Kalimat dalam pernyataan individu Bentuk penyampaian : Kalimat dalam pernyataan individu Validitas dan Reliabilitasi Kategori Validitias Kategori Kualitas penelitian ditentukan oleh kualitas instrument atau kategori yang digunakan. Definisi kategori analisis isi harus memenuhi validitas dan reliabilitas. V aliditas adalah “ suatu alat ukur yang di anggap valid jika definisi operasional