Refleksi Analisis Hasil Pelaksanaan dan Refleksi 1. Analisis Hasil Pelaksanaan

25 mengetahui apa yang dipelajari, selain dari materinya dalam praktek tugas guru pun dapat menguasai hal tersebut. Di dalam praktek dan materi, guru pun dituntut untuk menguasai kelas, memanajemen kelas agar siswa tidak ramai dan dapat mendengarkan ketika guru menyampaikan materi. Sedangkan dalam prakteknya, guru juga harus dapat menguasai agar wiwsa dapat bekerja dengan baik, tidak ramai atau mengganggu kelas lain. Meski dapat santai dalam mata pelajaran ini, tetapi siswa harus tetap fokus dalam pengerjaan praktek yang diberikan. Dan sebagai guru, ini berlaku bagi seluruh guru bahwa seorang guru harus dapat mengetahui kondisi psikologis siswanya, sehingga jika seorang guru dapat mengerti bagaimana tentang anaknya maka guru dapat menentukan bagaimana cara mengajar bagaimana cara memotivasi mereka, membuat mereka tertarik kepada pelajaran ini dal masih banyak sebagainya. Karena kondisi psikologis tersebut sangat berperan penting dalam pembelajaran sang anak. Guru sendiri menurut orang Jawa mempunyai arti digugu lan ditiru. Yang maksudnya kita sebagai seorang guru harus memiliki sifat sifat yang patut diteladani. Sifat keteladanan ini tidak hanya berlaku di dalam kelas tetapi juga di luar kelas. Itu lah tantangan kita ke depan sebagai seorang guru sejati. Untuk guru seni budaya sendiri kita harus bisa mengajarkan kepada siswa tentang nilai sebuah karya, bagaiman membuat karya yang tidak asal asalan. Selain itu gurupun harus berperan sebagai mediator maupun fasilitator bagi para siswanya. Supaya siswa dapat belajar aktif dan reaktif di dalam kelasnya 26

BAB III PENUTUP

A. Kesimpulan

Praktik Pengalaman Lapangan PPL merupakan salah satu mata kuliah wajib yang harus ditempuh oleh seluruh mahasiswa UNY yang mengambil jurusan kependidikan, dalam pelaksanaannya, mahasiswa melaksanakan tugas-tugas kependidikan tenaga pendidik dalam hal ini guru yang meliputi kegiatan praktik mengajar atau kegiatan kependidikan lainnya. Berdasarkan pengalaman yang telah diperoleh selama melaksanakan PPL ini, secara langsung maupun tidak langsung dapat disimpulkan beberapa hal sebagai berikut : 1. Pelaksanaan PPL tahun ini yang menggunakan kurikulum KTSP 2006 menjadi sarana yang tepat bagi mahasiswa untuk lebih mendalami sekaligus menerapkan amanat kurikulum dalam kegiatan belajar mengajar. 2. Kebermanfaatan PPL bagi mahasiswa cukup banyak. Sebelum mahasiswa lulus dan menjadi guru, sebelumnya ia sudah memiiliki pengalaman dalam kegiatan mengajar dikelas. 3. PPL di tahun ini adalah sarana belajar bagi seorang mahasiswa dalam proses belajar mengajar di kelas. Apa yang harus ia persiapkan dikelas, apa yang harus dilakukan saat mengajar, dan apa yang harus dilakukan dalam proses evaluasi, dan lain sebagainya. 4. Di dalam kegiatan PPL, mahasiswa bisa mengembangkan kreativitas dan inovasi dalam proses pembelajaran, misalnya dengan menciptakan media pembelajaran yang menarik, menyusun materi sendiri berdasarkan kompetensi yang ingin dicapai. Praktikan juga mempelajari bagaimana menjalin hubungan yang harmonis dengan sesama komponen sekolah untuk kelancaran kegiatan belajar mengajar. 5. PPL memperluas wawasan mahasiswa tentang tugas pendidikan, kegiatan persekolahan dan kegiatan lain yang menunjang proses belajar mengajar di sekolah. 27

B. Saran

Kegiatan PPL sangat bermanfaat bagi praktikan, namun ada beberapa hal yang perlu diperhatikan oleh pihak yang terkait, antara lain: 1. Untuk SMA Negeri 1 Pleret a. Tata tertib dan kedisiplinan yang telah disepakati dan diberlakukan dengan baik, hendaknya terus dan perlu ditingkatkan. b. Untuk hukuman bagi siswa yang terlambat, lebih baik dilaksanakan ketika istirahat atau pulang sekolah. Sehingga siswa tidak perlu terlalu lama diruang piket atau tatib untuk melaksanakan hukuman atau BK untuk mencari tanda tangan guru BK dan dapat segera mengikuti pelajaran pada hari itu. c. Perawatan terhadap fasilitas sekolah hendaknya lebih ditingkatkan agar lebih terawat dan dapat digunakan dengan maksimal. d. Guru pembimbing harus benar-benar dapat berfungsi sebagaimana mestinya, baik sebagai pembimbing dan juga sebagai pemberi evaluasi serta saran guna untuk kemajuan praktikan. e. Penggunaan media penunjang belajar misalnya LCD, papan tulis dan alat peraga lainnya agar lebih dimaksimalkan lagi, sehingga siswa maupun guru bisa mencapai kompetensi yang ditentukan dengan cara yang lebih menarik dan inovatif. f. Sebaiknya seluruh guru mata pelajaran tidak monoton dalam menyampaikan materi pembelajaran, sehingga siswa tidak bosan dan jenuh. Gunakan metode pembelajaran yang lebih inovatif dan menarik, sehingga siswa akan antusias dalam mengikuti pelajaran serta materi akan tersampaikan dengan baik. g. Dalam anggaran dana untuk sekolah apalagi kegiatan siswa yang menyangkut mengembangkan rasa Nasionalisme siswa seperti acara 17 Agustus dalam peringatan Kemerdekaan RI hendaknya diadakan. Sehingga siswa dapat melakukan kegiatan di hari Kemerdekaan tersebut dan mereka dapat mengembangkan bakat mereka dalam berbagai lomba, dan setidaknya mengisi kemerdekaan tersebut dengan kegiatan yang bermanfaat. Tidak hanya untuk guru saja yang diadakan, karena siswa merupakan masa depan bangsa kita yang besoknya akan menjadi penerus dan pengembang bangsa kita.