Analisis Data MONITORING DAN EVALUASI PROGRAM PELATIHAN BATIK BREBESAN (Studi di Mitra Batik Desa Bentar, Kecamatan Salem, Kabupaten Brebes)

Peneliti menggunakan teknik triangulasi sumber dengan mengecek kembali hasil wawancara yang diperoleh dari pemonitor, evaluator dengan peserta pelatihan. Triangulasi metode dengan mencocokkan data yang diperoleh dari wawancara, observasi dan dokumentasi. Selain itu, dengan menggunakan trianguasi teori yaitu dengan mencocokan data yang telah didapat dengan teori yang sudah ada.

3.8 Analisis Data

Analisis data adalah proses mengatur urutan data, mengorganisasikannya ke dalam suatu pola, kategori, dan satuan uraian dasar. Taylor mendefinisikan analisis data sebagai proses yang memerinci usaha secara formal untuk menemukan tema dan merumuskan hipotesis seperti yang disarankan dan sebagai usaha untuk memberikan bantuan dan tema pada hipotesis. Analisis data dalam penelitian kualitatif dilakukan sejak sebelum memasuki lapangan, selama di lapangan dan setelah di lapangan Sugiyono, 2008:336. Analisis data dalam penelitian kualitatif, data diperoleh dari berbagai sumber dengan menggunakan teknik pengumpulan data yang beragam. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif yang bersifat kualitatif. Tujuan analisis data adalah untuk menyederhanakan data ke bentuk yang lebih mudah dibaca dan diinterpresentasikan. Setelah data terkumpul, selanjutnya adalah analisis data. Penelitian ini menggunakan analisis yang bersifat kualitatif, meliputi catatan wawancara, catatan observasi yang berkaitan dengan masalah yang diteliti, dan data resmi yang berupa dokumen atau arsip. Saat proses analisis data secara kualitatif, menurut Milles dan Huberman dalam Sugiyono, 2008:91 terdapat 3 komponen yang benar-benar harus dipahami. Ketiga komponen tersebut, yaitu meliputi display data, reduksi data, dan pengambilan dan penarikan kesimpulan.

3.8.1 Reduksi Data

Data yang diperoleh dari lapangan jumlahnya cukup banyak, untuk itu maka perlu dicatat secara teliti dan rinci. Reduksi data merupakan komponen pertama dalam analisis yang merupakan proses seleksi, pemfokusan, penyederhanaan dan abstraksi dari semua jenis informasi yang tertulis lengkap dalam catatan lapangan fieldnote. Proses ini terus berlangsung sepanjang proyek yang berorientasi kualitatif berlangsung. Mereduksi data berarti merangkum, memilih hal-hal yang pokok, memfokuskan pada hal-hal yang penting, dicari tema dan polanya dan membuang yang tidak perlu. Dengan demikian data yang telah direduksi akan memberikan gambaran yang lebih jelas, dan mempermudah peneliti untuk melakukan pengumpulan data selanjutnya, dan mencarinya bila diperlukan.

3.8.2 Display Data

Suatu rakitan data dalam informasi yang membuktikan riset dapat dilakukan dengan penyajian data secara sistematis agar peneliti dapat mengerti gambaran penelitiannya yang meliputi berbagai jenis matriks skema atau tabel. Data yang diperoleh di lapangan berupa uraian deskriptif yang panjang dan sukar dipahami disajikan secara sederhana, lengkap, jelas, dan singkat tetapi kebutuhannya terjamin untuk memudahkan peneliti dalam memahami gambaran dan hubungannya terhadap aspek-aspek yang diteliti. Dalam penelitian kualitatif, penyajian data bisa dilakukan dalam bentuk uraian singkat, bagan, hubungan antar kategori, flowchart dan sejenisnya. Data yang disajikan dalam penulisan ini antara lain gambaran umum tentang monitoring dan evaluasi program pelatihan batik Brebesan yang ada di Mitra Batik.

3.8.3 Penarikan Kesimpulan dan Verifikasi

Langkah ketiga dalam analisis data kualitatif menurut Milles and Huberman adalah penarikan kesimpulan dan verifikasi. Kesimpulan yang dikemukakan masih bersifat sementar, dan akan berubah bila tidak ditemukan bukti-bukti yang kuat mendukung pada tahap pengumpulan data berikutnya. Kesimpulan merupakan hasil akhir dari suatu penelitian kualitatif. Penulis berusaha untuk memeberikan makna yang penuh dari data yang terkumpul. Simpulan perlu diverifikasi agar cukup menatap dan benar-benar bisa di pertanggungjawabkan. Verifikasi atau penarikan simpulan merupakan hasil dari perolehan data yang telah didapatkan atau data yang diperoleh dari penelitian yang kemudian diolah sehingga dapat ditarik sebuah simpulan yang sesuai dengan rumusan masalah dan tujuan yang ingin dicapai. Data yang diperoleh dari awal sampai akhir pengumpulan data yang direduksi dan disajikan kemudian dilihat serta ditinjau kembali melalui pengujian kebenaran, kecocokan sehingga sampai pada tingkat validitas yang diharapkan. Gambar 3.1. Komponen dalam analisis data Milles dan Huberman dalam Sugiyono, 2008: 338 Data Collection Data Reduction Display Data Conclusions: Drawing verifying BAB 5 PENUTUP

5.1 Kesimpulan