Pembelajaran Micro Teaching Pembekalan PPL Observasi Kondisi Sekolah

26

d. Menyusun persiapan untuk praktik mengajar secara mandiri, artinya materi

yang diajarkan telah ditentukan oleh guru pembimbing yaitu Bab 1 kelas

X. e.

Mempelajari dan menyusun tugas seorang guru, seperti menyusun analisis waktu efektif, dan rencana pembelajaran serta alat evaluasi.

f. Menerapkan inovasi dan perbaiki pembelajaran dalam siklus KBM yang

dilakukan mahasiswa. g. Menyusun laporan PPL pada akhir kegiatan PPL dan berbagai program incidental yang terkait dengan peran seorang guru. Berikut ini adalah rancangan kegiatan PPL yang dipersiapkan mahasiswa untuk dilaksanakan. Persiapan-persiapan tersebut meliputi:

1. Persiapan di Kampus

a. Pembelajaran Micro Teaching

Persiapan paling awal yang dilakukan oleh praktikan adalah mengikuti kuliah pengajaran mikro. Di sini praktikan sekaligus melakukan praktik mengajar pada kelas yang kecil. Dalam praktik mengajar di ruang mikro yang berperan sebagai guru adalah praktikan sendiri dan yang berperan sebagai siswa adalah teman satu kelompok dengan didampingi satu dosen pembimbing. Dosen pembimbing akan memberikan masukan, baik berupa kritik maupun saran setiap kali praktikan selesai praktik mengajar. Berbagai macam metode dan media pembelajaran diuji coba dalam kegiatan ini, sehingga praktikan memahami media yang sesuai untuk setiap materi. Dengan demikian, pengajaran mikro bertujuan untuk membekali mahasiswa agar lebih siap dalam melaksanakan PPL, baik segi materi maupun metode mengajarnya. Pengajaran mikro juga sebagai syarat bagi mahasiswa untuk dapat mengikuti PPL.

b. Pembekalan PPL

Kegiatan pembekalan merupakan salah satu persiapan yang diselenggarakan oleh lembaga UNY, dilaksanakan dalam bentuk pembekalan PPL UNY yang diselenggarakan oleh LPPMP melalui dosen pembimbing. Dalam hal pembekalan PPL ini wajib diikuti oleh mahasiswa yang akan melaksanakan PPL. Pembekalan PPL ini dilaksanakan di masing-masing fakultas dengan dipandu oleh Dosen Pembimbing Lapangan DPL masing- masing kelompok. 27

c. Observasi Kondisi Sekolah

Observasi merupakan kegiatan pengamatan di lokasi PPL berlangsung yaitu di lingkungan SMA Negeri 1 Pleret. Pengamatan ini dimaksudkan agar mahasiswa mendapatkan gambaran yang sesungguhnya mengenai kondisi sekolah dan kondisi peserta didiknya. Selain itu juga agar mahasiswa dapat melihat juga ketersediaan media-media maupun fasilitas-fasilitas pembelajaran yang ada. Dengan melaksanakan observasi diharapkan mahasiswa dapat menentukan suatu program yang tepat agar dapat dilaksanakan ketika sudah diterjunkan dalam program PPL.

d. Observasi Pembelajaran di Kelas