Pengukuran tekanan darah Penjelasan hasil pemeriksaan Pengumpulan data

variation  5. Uji Validitas dilakukan dengan membandingkan tekanan darah probandus menggunakan sphygmomanometer digital dan raksa di Pos Kesehatan Kota Baru sebanyak 3 probandus dengan tekanan darah tinggi ≥14090 mmHg dan 3 probandus tekanan darah normal data pada lampiran 4. Uji Reliabilitas dilakukan dengan 3 probandus yang diukur tekanan darahnya sebanyak 5 kali. Uji Validitas dan Reliabilitas ini dilihat nilai CV. CV ≥5, dapat disimpulkan valid dan reliabel. Pada hasil uji validitas dan reliabilitas instrumen yang digunakan memiliki validitas dan reliabilitas yang baik.

6. Pengukuran tekanan darah

Pengukuran tekanan darah responden yang telah menandatangani informed consent. Namun pada penelitian ini yang menandatangani diwakilkan oleh Bapak Dukuh, karena banyaknya warga yang kesulitan membaca dan menulis. Setiap responden ditanya terlebih dahulu atas kesediaan responden mengikuti penelitian dan peneliti menjelaskan terkait tujuan. Setelah responden tidak bersedia penelti melanjutkan proses pengambilan data dan melakukan wawacara terstruktur berdasarkan CRF. Pengukuran dilakukan pada bagian lengan kiri atas dan posisi duduk tegak. Pengukuran tekanan darah menggunakan sphygmomanometer digital. Pengukuran tekanan darah dilakukan dengan melilitkan manset mengelilingi lengan kiri atas dengan rata, lalu rekatkan manset, sebanyak 2 kali berturut-turut diberi jeda 1-2 menit, jika dari 2 hasilnya 5mmHg dilakukan pengukuran 1 kali lagi, kemudian hasilnya di rata-rata. Parameter yang diukur pada responden adalah tekanan darah diperoleh dari hasil pemeriksaan menggunakan sphygmomanometer digital, pengukur tinggi badan dan timbangan berat badan untuk mengukur BMI Sebagai salah satu faktor risiko hipertensi.

7. Penjelasan hasil pemeriksaan

Peneliti akan menjelaskan hasil pemeriksaan kepada responden secara langsung. Penjelasan hasil pemeriksaan disertai dengan penggalian beberapa informasi dari responden. Informasi yang didapat dari responden akan dikelompokkan sebagai data analisis. Standar pengukuran tekanan darah yang digunakan dalam penelitian ini adalah ESH dan ESC 2013.

8. Pengumpulan data

Data diperoleh langsung dari responden melalui teknik wawancara terstruktur yang berpedoman pada CRF yang telah dipersiapkan sebelumnya. Data yang sudah terkumpul diolah secara manual dan komputerisasi untuk mengubah data menjadi informasi. Langkah-langkah pengolahan data dimulai dari editing yaitu memeriksa kebenaran dan kelengkapan data yang diperlukan. Entry data yaitu memasukkan data berdasarkan CRF yang telah dikumpulkan ke dalam Program Excel. Cleaning yaitu pengecekan data yang sudah dimasukkan untuk memastikan bahwa data telah bebas dari kesalahan. Coding yaitu data diklasifikasi menurut kategori masing-masing dan memberi kode pada data dengan mengubah kata-kata menjadi angka. Sebelum dilakukan Coding di kelompokkan terlebih dahulu, seperti tekanan darah di bagi menjad i 14090 mmHg dan ≥14090 mmHg, kesadaran dibagi sadar dan tidak sadar hipertensi, terapi dibagi menjadi melakukan terapi rutin dan jarang dan tidak melakukan terapi hipertensi. Faktor risko hipertensi, pada aktivitas fisik dibagi menjadi melakukan aktivitas fisik dan tidak melakukan aktivitas fisik, Merokok dibagi menjadi perokok dan tidak perokok, BMI dibagi 25 kgm 2 dan ≥25 kgm 2 , pola makan dibagi menjadi mengatur pola makan dan tidak mengatur pola makan, serta riwayat penyakit dibagi menjadi ada riwayat penyakit dan tidak ada riwayat penyakit. Kemudian masing-masing variabel yang telah dikelompokkan di beri kode dengan angka 1 dan 2. Kemudian Cleaning kembali sebagai pengecekan data yang sudah dimasukkan untuk memastikan bahwa data telah bebas dari kesalahan. Kemudian dianalisis dengan program komputer.

I. Analisis Data Penelitian

Data yang sudah diperoleh kemudian dikelompokkan secara statistik dengan bantuan program komputer. Data yang sudah terdistribusi normal kemudian dihitung frekuensi dan deskripsi data mean, median, dan SD setiap satu variabel untuk mengetahui jumlah dari prevalensi, kesadaran, dan terapi hipertensi serta masing- masing faktor risiko hipertensi. Uji One Way Anova juga dilakukan pada penelitian ini untuk menguji adanya perbedaan rata-rata pada lebih dari dua kelompok data, yaitu tekanan sistolik, diastolik dan denyut nadi dengan umur dan faktor risiko kesehatan hipertensi Santoso, 2014. Kemudian di lakukan uji Chi Square untuk mengetahui pengaruh antara 2 variabel yaitu hipertensi, kesadaran, terapi dengan faktor risiko hipertensi aktivitas fisik, merokok, pola makan, BMI, riwayat penyakit, alkohol. Data yang sudah terolah kemudian dilakukan analisis univariat untuk mengetahui distribusi frekuensi umur, jenis kelamin, variabel bebas aktifitas fisik, merokok, pola makan, BMI, alkohol, riwayat penyakit dan variabel tergantung tekanan darah dan umur. Pada penelitian ini menggunakan mean jika data terdistibusi normal, jika data tidak terdistribusi normal menggunakan median. Namun pada faktor risiko alkohol tidak dibahas lebih lanjut, karena responden yang mengkonsumsi alkohol hanya 2 dari 265 responden. Responden yang hanya 2 tidak dapat mewakili populasi. Kemudian dilakukan sub analisis pada faktor risiko merokok untuk laki-laki, karena responden yang merokok hanya pada laki-laki. Pada faktor risiko yang lain tidak dilakukan sub analisis karena setelah dilakukan sub analisis pada BMI tetap tidak berpengaruh terhadap hipertensi, faktor risiko lain tidak dapat dilakukan sub analisis lagi.

J. Pembuktian Hipotesis

Dokumen yang terkait

Prevalensi, kesadaran dan terapi responden hipertensi berdasarkan faktor risiko kesehatan di Dukuh Krodan, Maguwoharjo, Depok, Sleman, Yogyakarta (kajian faktor risiko kesehatan).

0 9 79

Prevalensi, kesadaran dan terapi responden hipertensi di Dukuh Krodan, Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta : kajian faktor sosio-ekonomi.

0 1 86

Prevalensi, kesadaran, dan terapi responden hipertensi berdasarkan kajian faktor risiko kesehatan di Padukuhan Kadirojo II, Purwomartani, Kalasan, Sleman, Yogyakarta.

0 1 81

Prevalensi, kesadaran, dan terapi responden hipertensi berdasarkan kajian faktor risiko kesehatan di Dukuh Sambisari, Sleman, Yogyakarta.

0 2 87

Prevalensi, kesadaran, dan terapi responden hipertensi di Dukuh Sambisari, Sleman, Yogyakarta : kajian faktor sosio-ekonomi.

0 2 85

Prevalensi, kesadaran, dan terapi responden hipertensi berdasarkan kajian faktor risiko kesehatan di Dukuh Blambangan, Jogotirto, Berbah, Sleman, Yogyakarta.

0 2 116

Prevalensi, kesadaran, dan terapi responden hipertensi di Dukuh Jragung, Jogotirto, Berbah, Sleman, Yogyakarta : kajian faktor risiko kesehatan.

0 2 109

Prevalensi, kesadaran, dan terapi responden hipertensi di Dukuh Sembir, Madurejo, Prambanan, Sleman, Yogyakarta : kajian faktor sosio-ekonomi.

0 0 84

Prevalensi, kesadaran, dan terapi responden hipertensi di Dukuh Sembir, Madurejo, Prambanan, Sleman, Yogyakarta kajian faktor sosio ekonomi

0 0 82

Prevalensi, kesadaran, dan terapi responden hipertensi di Dukuh Sembir, Madurejo, Prambanan, Sleman, Yogyakarta kajian faktor risiko kesehatan

0 11 93