Macam-macam Sekretaris Tugas Dan Tanggung Sekretaris Dekan Dalam Meningkatkan Efisiensi Kerja Pada Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara

cukup untuk memperluas pengetahuan dan keterampilan dalam melaksanakan tugas kantor. Selain itu, diperlukan latihan teknis dan pengalaman yang memadai, sehingga dapat memberikan pengarahan kepada anak buahnya agar pekerjaan tersebut dapat dilaksanakan seefisien mungkin.

B. Macam-macam Sekretaris

Sekretaris dapat dibedakan menjadi beberapa macam, tergantung sudut peninjauannya Sunarto,2006:4. 1. Dari segi luas lingkup kerja dan tanggung jawab, ada dua macam sekretaris, yaitu : a. Sekretaris Organisasi Sekretaris organisasi disamping bekerja atas perintah pimpinan, juga memiliki wewenang untuk turut membuat rencana organisasi, membuat keputusan, melakukan pengarahan, melakukan pengkoordinasian, pengawasan, dan melakukan penyempurnaan organisasi dan tata kerja, serta bekerja terutama untuk kepentingan organisasi secara keseluruhan. Dengan kata lain, sekretaris organisasi membantu melaksanakan fungsi manajemen tertinggi yang meliputi perencanaan, pembuatan keputusan, pengarahan, pengkoordinasian, pengontrolan, serta penyempurnaan. b. Sekretaris Pimpinan Seorang sekretaris pimpinan tidak berkedudukan sebagai seorang manajer sehingga ia tidak menjalankan fungsi-fungsi manajerial. Sekretaris pimpinan dalam kedudukannya merupakan seorang UNIVERSITAS SUMATERA UTARA pembantu pimpinan yang bertugas meringankan, mempermudah dan memperlancar tugas pekerjaan dan tanggung jawab pimpinan. Tugas dan pekerjaan seorang sekretaris pimpinan lebih banyak menyangkut hal-hal yang berhubungan dengan : 1 Telephoning 2 Surat menyurat atau korespondensi 3 Filling atau kearsipan 4 Menerima dikte 5 Membuat perjanjian dengan tamu untuk keperluan pimpinan 6 Membuat undangan 7 Menyiapkan rapat pimpinan 8 Membuat agenda rapat pimpinan 2. Dari segi kemampuan dan pengalaman kerja, ada dua sekretaris yaitu: a. Sekretaris Junior Sekretaris junior adalah sekretaris yang masih muda, dapat juga berarti sekretaris yang masih berpangkat atau berkedudukan rendah, mudah dalam pengalaman, atau baru saja diangkat sebagai pegawai dengan jabatan sebagai sekretaris. Tugas sekretaris yang diberikan kepada sekretaris junior atau sekretaris muda adalah tugas khusus dalam bidang sekretaris, misalnya korespondensi, mengetik, menerima dikte, dan sebagainya. UNIVERSITAS SUMATERA UTARA b. Sekretaris Senior Sekretaris Senior adalah sekretaris yang memiliki masa kerja, pengalaman kerja, kemampuan dan prestasi kerja sebagai sekretaris yang mandiri, tidak tergantung pada perintah pimpinan. Pada bagian sekretaris Dekan Fakultas Ekonomi terdapat dua sekretaris yaitu; Yunita Indriani, SE dan Safia Dhani, S.Kom dimana jika dilihat dari segi lingkup kerja dan tanggung jawabnya Yunita Indriani,SE merupakan sekretaris Pimpinan yang tugasnya lebih ke administrasi.

C. Tugas Seorang Sekretaris