HAK DAN KEWAJIBAN WAJIB RETRIBUSI

3 Dalam rangka pembinaan dan pengawasan, maka orang pribadi atau badan usaha yang telah memiliki izin usaha kepariwisataan wajib didaftarkan kembali setiap tahunnya. 4 Tata cara dan persyaratan untuk mendapatkan izin dan pendaftaran kembali sebagaimana di maksud ayat 1 dan 2 di atur dengan Peraturan Bupati setiap tahunnya. Pasal 11 1 Izin usaha dapat dicabut danatau tempat usaha dapat ditutup, apabila : a. Terbukti melakukan tindak kejahatan danatau pelanggaran terhadap peraturan perundang-undangan yang lain, yang berkaitan dengan kegiatan usahanya; b. Memperoleh izin usaha secara tidak sah; c. Pimpinan usaha tidak meneruskan usahanya atau tidak menjalankan usahanya selama 2 dua tahun berturut-turut tanpa alasan yang dapat dipertanggungjawabkan; d. Tidak memenuhi ketentuan-ketentuan sebagaimana ditetapkan dalam Peraturan Daerah ini; dan e. Tidak memenuhi kewajiban sebagaimana ditetapkan dalam Peraturan Daerah ini. 2 Pencabutan izin usaha danatau penutupan tempat usaha sebagaimana dimaksud ayat 1 dilaksanakan setelah diberikan peringatan tertulis sebanyak 3 tiga kali berturut-turut dengan tenggang waktu masing-masing 7 tujuh hari kerja. Pasal 12 1 Pemindahtanganan izin usaha wajib dilaporkan kepada Bupati atau Pejabat yang ditunjuk untuk mendapatkan persetujuan. 2 Tata cara dan persyaratan pelaporan sebagaimana dimaksud ayat 1, diatur dengan Peraturan Bupati. 3 Untuk pemindahan atas kepemilikan, wajib memperbaharui izin sesuai dengan tata cara dan persyaratan sebagaimana dimaksud Pasal 10 ayat 3. Pasal 13 1 Perubahan klasifikasi usaha sebagaimana tercantum dalam Pasal 8 ayat 2, wajib dilaporkan kepada Bupati atau Pejabat yang ditunjuk untuk mendapatkan persetujuan. 2 Untuk perubahan klasifikasi usaha sebagaimana dimaksud ayat 1, wajib mengajukan permohonan izin baru.

BAB VIII HAK DAN KEWAJIBAN WAJIB RETRIBUSI

Pasal 14 Bagi setiap Wajib Retribusi yang telah memperoleh Izin Usaha dari Bupati atau Pejabat yang ditunjuk, berhak : a. Memperoleh pembinaan dari Pemerintah Daerah untuk kelangsungan usahanya; b. Menyelenggarakan kegiatan usahanya sesuai dengan izin yang dimiliki; 8 c. Mendapatkan perlindungan hukum dari Pemerintah Daerah untuk kelangsungan usahanya sesuai izin yang dimiliki; dan d. Mendapatkan informasi pariwisata dan dapat diikutsertakan dalam kegiatan promosi wisata oleh Pemerintah Daerah. Pasal 15 1 Kewajiban dari Wajib Retribusi adalah : a. Memenuhi ketentuan-ketentuan sebagaimana yang ditetapkan dalam Peraturan Daerah ini; b. Menjamin terpenuhinya kewajiban atas Pungutan Negara maupun Pungutan Daerah, yang ditetapkan sesuai dengan Peraturan perundang- undangan yang berlaku; c. Memberi perlindungan yang meliputi keamanan, serta pelayanan bagi pengunjung usahanya; d. Mencegah penggunaan usaha untuk perjudian, penggunaan Narkotika dan Obat-obatan terlarang, kegiatan-kegiatan yang melanggar kesusilaan, norma agama, keamanan dan ketertiban umum; e. Menetapkan aturan yang berlaku di tempat usahanya untuk diketahui oleh pengunjung usahanya, sepanjang tidak bertentangan dengan ketentuan yang diatur dalam Peraturan Daerah ini; f. Memenuhi ketentuan Peraturan Perundang-undangan yang menyangkut tenaga kerja, kegiatan usaha, sanitasi dan hygiene lingkungan serta kelestarian lingkungan hidup g. Memperhatikan batas usia pengunjung serta batas waktu bagi jenis usaha tertentu; h. Memenuhi ketentuan-ketentuan yang ditetapkan oleh Pemerintah Daerah; dan i. Menyampaikan laporan tahunan kepada Bupati atau Pejabat yang ditunjuk, dengan tata cara dan bentuk laporan yang akan ditetapkan lebih lanjut dengan Peraturan Bupati. 2 Pemilik usaha wajib untuk mengambil tindakan tertentu kepada pengunjung yang melanggar ketentuan sebagaimana dimaksud ayat 1 huruf d.

BAB IX WILAYAH PEMUNGUTAN