Permasalahan P E N D A H U L U A N

kerusakan yang bagaimanakah yang dapat dipertanggung jawabkan.

B. Permasalahan

Setiap pelaksanaan penelitian penting diuraikan permasalahan karena dengan hal yang demikian dapat diketahui pembatasan dari pelaksanaan penelitian dan juga pembahasan yang akan dilakukan. 1. Bagaimana perjanjian pengangkutan yang dilaksanakan di PT. Sumatera Madya Jaya? 2. Bagaimana tanggungjawab pihak pengangkut sebagai penyelenggaraan pengangkutan barang dengan container di PT. Sumatera Madya Jaya? 3. Bagaimana jaminan asuransi dalam pengangkutan laut dengan container di PT. Sumatera Madya Jaya? C. Tujuan Penulisan Adapun tujuan penelitian dalam skripsi ini adalah untuk: 1. Untuk mengetahui perjanjian pengangkutan yang dilaksanakan di PT. Sumatera Madya Jaya. 2. Untuk mengetahui tanggungjawab pihak pengangkut sebagai penyelenggaraan pengangkutan barang dengan container di PT. Sumatera Madya Jaya. 3. Untuk mengetahui jaminan asuransi dalam pengangkutan laut dengan container di PT. Sumatera Madya Jaya. UNIVERSITAS SUMATERA UTARA D. Manfaat Penulisan Sedangkan yang menjadi manfaat penelitian dalam hal ini adalah: a. Secara teoritis untuk menambah literatur tentang perkembangan hukum perdata dalam kaitannya dengan perjanjian pengangkutan barang melalui laut dengan menggunakan container. b. Secara praktis ini juga diharapkan kepada masyarakat dapat mengambil manfaatnya terutama dalam hal mengetahui dari pelaksanaan pertanggungjawaban para pihak dalam perjanjian pengangkutan di laut dengan menggunakan container. E. Metodologi Penulisan Metode penelitian yang dipergunakan dalam penelitian ini terdiri dari: 1. Jenis penelitian Jenis penelitian yang dipergunakan dalam menyelesaikan skripsi ini adalah penelitian yuridis normatif, yaitu suatu penelitian yang dilakukan atau ditujukan hanya pada peraturan yang tertulis atau bahan hukum yang lain. 1 2. Sumber data Sedangkan sifat penelitian pada skripsi bersifat deskriptif analisis. Sumber data penelitian ini diambil berdasarkan data sekunder. Data sekunder didapatkan melalui: a. Bahan hukum primer, yaitu bahan-bahan hukum yang mengikat, yakni 1 Bambang Sunggono. Metodologi Penelitian Hukum. Raja Grafindo Persada. Jakarta, 2003. Hal. 32 UNIVERSITAS SUMATERA UTARA seperti KUH Perdata. b. Bahan hukum sekunder, yang memberikan penjelasan mengenai bahan hukum primer, seperti: hasil-hasil penelitian, karya dari kalangan hukum dan sebagainya. c. Bahan hukum tertier atau bahan hukum penunjang mencakup: 1 Bahan-bahan yang memberi petunjuk-petunjuk maupun penjelasan terhadap hukum primer dan sekunder. 2 Bahan-bahan primer, sekunder dan tertier penunjang di luar bidang hukum seperti kamus, insklopedia, majalah, koran, makalah, dan sebagainya yang berkaitan dengan permasalahan. 3. Alat pengumpul data Alat yang dipergunakan untuk mengumpulkan data dalam penelitian ini adalah melalui studi dokumen dengan penelusuran kepustakaan. 4. Analisis data Untuk mengolah data yang didapatkan dari penelusuran kepustakaan, studi dokumen, dan penelitian lapangan maka hasil penelitian ini menggunakan analisa kualitatif. Analisis kualitatif ini pada dasarnya merupakan pemaparan tentang teori-teori yang dikemukakan, sehingga dari teori-teori tersebut dapat ditarik beberapa hal yang dapat dijadikan kesimpulan dan pembahasan skripsi ini. F. Keaslian Penulisan Adapun penulisan skripsi yang berjudul “Tanggung Jawab Hukum Pihak Pengangkut Dalam Angkutan Barang Melalui Laut Dengan Menggunakan Container Studi Pada PT. Sumatera Madya Jaya” ini UNIVERSITAS SUMATERA UTARA merupakan luapan dari hasil pemikiran penulis sendiri. Penulisan skripsi ini tidak sama dengan penulisan skripsi lainnya. Sehingga penulisan skripsi ini masih asli serta dapat dipertanggungjawabkan secara moral dan akademik. G. Sistematika Penulisan Sistematika penulisan ini dibagi dalam beberapa Bab, dimana dalam bab terdiri dari unit-unit bab demi bab. Adapun sistematika penulisan ini dibuat dalam bentuk uraian: Bab I. Pendahuluan Dalam Bab ini akan diuraikan tentang uraian umum seperti penelitian pada umumnya yaitu, Latar Belakang Masalah, Perumusan Masalah, Tujuan Penulisan, Manfaat Penulisan, Metodologi Penulisan, Keaslian Penulisan, serta Sistematika Penulisan. Bab II. Tinjauan Yuridis Mengenai Perjanjian Pengangkutan Barang Melalui Laut Dalam bab ini akan diuraikan pembahasan tentang beberapa hal yang berkaitan dengan judul sub bab yaitu: Perjanjian pada Umumnya, Pengertian Perjanjian Pengangkutan Secara Umum, Saat Terjadinya Perjanjian Pengangkutan Laut serta Hak-Hak dan Kewajiban Para Pihak Dalam Perjanjian Pengangkutan di Laut. Bab III. Pengaturan Hukum Mengenai Angkutan Barang dengan Container. Dalam bagian ini akan diuraikan pembahasan tentang hal-hal yang UNIVERSITAS SUMATERA UTARA secara umum dibahas mengenai container yaitu: Pengertian Container dan Jenis Container, Aturan-Aturan Hukum Tentang Container serta Dokumen-Dokumen Yang Dipergunakan Dalam Pengoperasian Container. Bab IV. Aspek Hukum Perjanjian Pengangkutan Barang Dengan Menggunakan Container. Dalam bagian ini akan diuraikan pembahasan terhadap: Perjanjian Pengangkutan Yang Dilaksanakan, Tanggungjawab Pihak Pengangkut Sebagai penyelenggaraan Pengangkut Barang Dengan Container serta Jaminan Asuransi Dalam Pengangkutan Laut Dengan Container. Bab V. Kesimpulan dan Saran Bab ini adalah bab penutup, yang merupakan bab terakhir dimana akan diberikan kesimpulan dan saran. 1 UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

BAB II TINJAUAN YURIDIS MENGENAI PERJANJIAN PENGANGKUTAN

Dokumen yang terkait

Tanggung Jawab Pihak Pengangkut dalam Perjanjian Pengangkutan Pulp antara PT. Toba Pulp Lestari, Tbk dengan CV. Anugrah Toba Permai Lestari (Studi pada CV. Anugrah Toba Permai Lestari)

0 119 99

Tanggung Jawab Hukum Pemborong Terhadap Pemerintah dalam Kontrak Pengadaan varang/Jasa Pemerintah (Studi Kasus Pada Dinas Pekerjaan Umum Kota Medan)

4 71 82

Prinsip Tanggung Jawab Pengangkut Dalam Pengangkutan Laut Menurut Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2008 Tentang Pelayaran

12 141 80

INSIP-PRINSIP HUKUM TANGGUNG JAWAB PENGANGKUT DALAM PERJANJIAN PENGANGKUTAN BARANG MELALUI LAUT DENGAN KAPAL LAYAR

1 28 17

TANGGUNG JAWAB PENGANGKUT PADA PENGANGKUTAN BARANG MELALUI LAUT (Studi Pada PT. samudera Indonesia Tbk cabang padang).

1 2 6

PERIODE TANGGUNG JAWAB PENGANGKUT PADA PENGANGKUTAN BARANG DENGAN CONTAINER DALAM ANGKUTAN LAUT - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

0 0 180

BAB III PENGATURAN HUKUM MENGENAI ANGKUTAN BARANG DENGAN CONTAINER - Tanggung Jawab Hukum Pihak Pengangkut Dalam Angkutan Barang Melalui Laut Dengan Menggunakan Container (Studi Pada PT. Sumatera Madya Jaya)

0 0 27

Tanggung Jawab Hukum Pihak Pengangkut Dalam Angkutan Barang Melalui Laut Dengan Menggunakan Container (Studi Pada PT. Sumatera Madya Jaya)

0 0 28

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang - Tanggung Jawab Hukum Pihak Pengangkut Dalam Angkutan Barang Melalui Laut Dengan Menggunakan Container (Studi Pada PT. Sumatera Madya Jaya)

0 0 8

TANGGUNG JAW AB PENGANGKUT PADA ANGKUTAN BARANG DENGAN KAPAL LAUT

0 5 86