Pengertian Jaringan Komputer Pengertian ClientServer

3. WAN Wide Area Network

WAN dirancang untuk menghubungkan komputer-komputer yangterletak pada cakupan geografis yang luas, seperti hubungan dari kota kekota lain dalam satu negara. Cakupan WAN meliputi 100 sampai 1000 kilometer, dan kecepatan antar kota bisa bervariasi antara 1,5 Mbps sampai 2,5 Gbps. Gambar 2.5. Arsitektur WAN [sumber : http:3.bp.blogspot.com 10Oktober2013]

4. GAN Global Area Network

GAN adalah jaringan yang menghubungkan negara-negara diseluruhdunia. Kecepatan GAN bervariasi mulai dari 1,5 Mbps sampai 100 Gbps, cakupan WAN mencapai ribuan kilometer.

2.6.3. Topologi Jaringan Komputer

1. Topologi Bus

Topologi linier bus merupakan teknologi yang banyak dipergunakan pada masa penggunaan kabel coaxial menjamur. Dengan menggunakan T-Connector atau perangkat jaringan lainnya bias dengan mudah dihubungkan satu sama lain. Gambar 2.6. Topologi Bus sumber : Wahyono teguh, 2003, Prinsip Dasar dan Teknologi Komunikasi Data, Graha Ilmu, Yogyakarta

2. Topologi Ring

Topologi ini memanfaatkan kurva tertutup, artinya informasi dan data serta traffic disalurkan sedemikian rupa sehingga masing-masing node umumnya fasilitas ini memanfaatkan fiber optic sebagai sarananya. Gambar 2.7 Topologi Ring sumber : Wahyono teguh, 2003, Prinsip Dasar dan Teknologi Komunikasi Data, Graha Ilmu, Yogyakarta

3. Topologi Star atau Hub

Topologi ini banyak digunakan di berbagai tempat, karena kemudahan untuk menambah atau mengurangi serta mudah untuk mendeteksi kerusakan pada sistem jaringan yang ada. Gambar 2.8 Topologi Star sumber : Wahyono teguh, 2003, Prinsip Dasar dan Teknologi Komunikasi Data, Graha Ilmu, Yogyakarta

4. Topologi Hybrid

Topologi hybrid adalah pada initinya bahwa sebuah jaringan bisa jadi merupakan kombinasi dari dua atau tiga topologi diatas. Topologi ini disebut juga tree topology. Gambar 2.9 Topologi Hybrid sumber : Wahyono teguh, 2003, Prinsip Dasar dan Teknologi Komunikasi Data, Graha Ilmu, Yogyakarta

2.6.4. Pengertian ClientServer

Sistem clientserver mempunyai dua komponen utama yaitu komputer client dan komputer server.Server merupakan komputer induk yang melakukan pemrosesan terbanyak untuk memenuhi permintaan-permintaan dari komputer client dan bertindak sebagai server database yang menyimpan data. Client yaitu komputer atau workstasion yang melakukan pengiriman permintaan-permintaan data pada server kemudian menampilkan data tersebut pada interface aplikasi yang dimilikinya. Selain itu client juga mempunyai kemampuan untuk mengubah atau menghapus data itu. File Server Beberapa komputer diset-up sebagai server yang memberikan sumber daya resource dari jaringan : printer, modem dan saluran lainnya kepada komputer lain yang dikoneksi ke jaringan yang berfungsi sebagai client. Gambar 2.10 Client Server Sumber : Budhi Irawan, 2005, Jaringan Komputer, Graha Ilmu, Yogyakarta

BAB III OBJEK DAN METODE PENELITIAN

3.1. Objek Penelitian

Objek penelitian yang diambil penulis adalah Perusahaan Outsourcing yang bernama PT. Spektra yang beralamat di Jl. Wastukencana no.31 Gedung Tac Tic Tax Ruang 202. Penelitian merupakan tempat dimana penelitian tersebut akan dilakukan, berikut ini akan dijelaskan bagian –bagian yang akan menggambarkan objek yang dijadikan penelitian untuk aplikasi pengelolaan data karyawan diperusahaan ini.

3.1.1 Sejarah Singkat Perusahaan

PT Spektra merupakan perusahaan yang bergerak di bidang konsultan dan manajemen sumber daya manusia, dan merupakan salah satu perusahaan jasa outsourcing alih daya di Indonesia. Sebagai perusahaan yang bertujuan untuk menyalurkan tenaga kerja PT. Spektra berencana membuka seluas – luasnya jaringan kerjasama dengan berbagai macam perusahaan dengan variasi bidang usaha dan variasi kebutuhan perusahaan. Kegiatan dari PT Spektra meliputi:  Pelayanan Rekrut  Pelayanan Penyuluhan Berkala  Pelayanan Supervisi  Pelayanan Penyediaan Lapangan Pekerjaan dan,  Perencanaan Sumber Daya manusia Dalam rangka memenuhi kebutuhan perusahaan untuk merekrut dan menyalurkan tenaga kerja sebagai tujuan PT Spektra itu sendiri diperlukan adanya kontrak kerjasama dengan perusahaan – perusahaan lainnya dengan variasi bidang usaha dan variasi kebutuhan yang berbeda – beda. Adapun penjelasan mengenai kontrak kerjasama adalah tahap paling awal yang dilakukan dalam proses penyaluran tenaga kerja. Tim manajemen perusahaan ini akan dikhususkan untuk menangani setiap tugas dengan cakupan masing – masing perusahaan klien nantinya.

3.1.2. Visi dan Misi Perusahaan

Setiap Perusahaan pasti mempunyai Visi dan Misi untuk sebagai landasan perusahaan. Berikut Visi dan Misi PT Spektra.

1. Visi

PT. Spektra adalah menjadi yang terbaik dalam bidang ketenaga kerjaan, konsultasi, penempatan, pengawasan, penggantian, pengelolaan, dan program pemeliharaan kesejahteraan.

2. Misi

PT. Spektra adalah mencari kepuasan pelanggan melalui pelayanan yang jujur dan komitmen untuk memenuhi permintaan pelanggan dalam hal kualitas pekerja yang sesuai dengan rencana pengembangan perusahaan dan membantu tenaga kerja dalam memilih bidang kerja yang sesuai dengan disiplin ilmu yang dimiliki sehingga tercapai iklim kerja yang harmonis demi meningkatkan kinerja dan produktifitas dari perusahaan.

3.1.3. Struktur Organisasi Perusahaan

Struktur Organisasi merupakan sarana bagi perusahaan dalam mengkoordinasikan kegiatan yang akan dilaksanakan oleh perusahaan dengan melalui kerjasama antar individu untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Dibawah ini merupakan struktur organisasi mengenai jabatan dan tugas – tugas di PT. Spektra, yaitu:  Direktur Utama  Manager Operasional  Asisten Manager  Staff Finance  HRD Gambar 3.1 Struktur Organisasi Perusahaan [Sumber: PT Spektra 2012] DIREKTUR UTAMA MANAGER OPERASIONAL HRD STAFF FINANCE ASISTEN MANAGER