Latar Belakang Masalah Analisis pengendalian kualitas produk jadi kain batik jenis santung pada perusahaan batik bengawan indah surakarta hendri

commit to user 1 BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Perkembangan industri di era globalisasi ini sangat pesat.Hal ini dapat diketahui dari persaingan antar perusahaan yang semakin meningkat dan lebih ketat.Bukan hanya perusahaan berskala besar dan internasional,bahkan perusahaan kecil pun juga mengalami persaingan global. Keadaan inilah yang menuntut para pengusaha harus mampu mempertahankan usaha yang dilakukannya bahkan bisa memajukan usahanya di era globalisasi ini. Produksi di dalam suatu perusahaan merupakan kegiatan yang cukup penting. Dikarenakan apabila kegiatan produksi di suatu perusahaan terhenti maka kegiatan di dalam perusahaan tersebut akan terhenti pula. Oleh sebab itu maka perusahaan dituntut untuk dapat beroperasi secara efektif dan efisien dalam mengalokasikan sumber daya yang dimilikinya dan aktifitas di dalamnya sesuai dengan yang diharapkan oleh perusahaan tersebut. Perusahaan yang berorientasi profit harus bekerja keras untuk memenuhi kebutuhan konsumen bila ingin tetap beroperasi dan sukses. Kemampuan perusahaan dalam menentukan siapa yang menjadi konsumen commit to user 2 dari produkjasa yang dihasilkan merupakan kunci keberhasilan perusahaan.Perusahaan dapat memfokuskan diri untuk mengidentifikasi kebutuhan konsumen,cara-cara memenuhi kebutuhan itu dan akhirnya mengusahakan konsumen untuk tetap mengkonsumsi produkjasa yang ditawarkan perusahaan. Perusahaan juga harus memiliki kemampuan untuk menghasilkan produk yang dapat memenuhi kebutuhan konsumen.Fungsi pengendalian kualitas ialah menjaga konsistensi kualitas sebuah produk yang dilakukan secara berkelanjutan.Produk yang dipasarkan atau dijual hendaknya produk yang sesuai dengan kebutuhan dan keinginan konsumen sehingga dengan demikian maka konsumen merasa puas. Hanya dengan kepuasan konsumen itulah perusahaan akan mendapat keuntungan.Sebaliknya apabila konsumen tidak merasa puas dengan produk yang dibelinya maka mereka akan meninggalkan perusahaan kita dan kita akan kehilangan pelanggan serta akhirnya akan menderita kerugian.Jadi pengendalian kualitas menjadi dasar utama strategi produksi. Perusahaan batik Bengawan Indah sebagai salah satu penghasil batik di Surakarta di hadapkan olehmunculnya perusahaan batik sejenis khususnya di wilayah Surakarta. Hal ini harus mendapat perhatian yang serius dari pihak manajemen perusahaan batik Bengawan Indah Surakarta,khususnya terhadap masalah kualitas produk yang dihasilkan agar perusahaan batik commit to user 3 Bengawan Indah Surakarta dapat mempertahankan eksistensinya sebagai perusahaan penghasil produk-produk batik yang berkualitas. Dari hal tersebut,maka perlu dilakukan penelitian di perusahaan batik Bengawan Indah Surakarta dengan fokus penelitian berkaitan dengan masalah pengendalian kualitas produk akhir kain batik. Penelitian ini mencoba menerapkan sistem pengendalian kualitas untuk mengetahui seberapa jauh produk akhir yang akan didistribusikan kepada konsumen benar-benar merupakan produk yang berkualitas atau masih terdapat banyak kekurangan yang terdapat pada produk akhir tersebut. Dengan penerapan sistem pengendalian kualitas,maka pengawasan terhadap kualitas produk akhir kain batik pada perusahaan batik Bengawan Indah Surakarta dapat lebih terkontrol dan terprogram dengan baik. Berdasarkan persoalan diatas, maka penelitian ini diberi judul “ANALISIS PENGENDALIAN KUALITAS PRODUK JADI KAIN BATIK JENIS SANTUNG PADA PERUSAHAAN BATIK BENGAWAN INDAH SURAKARTA”

B. RUMUSAN MASALAH