Wetty 2004: 57 media mempunyai nilai praktis yaitu: 1.  media dapat mengatasi keterbatasan pengalaman yang dimiliki peserta didik
2.  media dapat mengatasi ruang kelas 3.  media  memungkinkan  adanya  interaksi  langsung  antara  peserta  didik  dengan
lingkungan 4.  media menghasilkan keragaman pengamatan
5.  media dapat menanamkan konsep dasar yang benar, konkret dan realitas 6.  media dapat membangkitkan keinginan dan semangat baru
7.  media dapat membangkitkan motivasi dan merangsang peserta didik untuk belajar
8.  media dapat memberikan pengalaman yang integral dari yang konkret sampai yang abstrak
Media  adalah  salah  satu  sarana  untuk  meningkatkan  kegiatan  proses  belajar mengajar. Tetapi mengingat akan beraneka ragamnya serta masing-masing media
mempunyai  karakteristik  sendiri,  maka  kita  harus  berusaha  memilihnya  dengan cermat  agar  dapat  digunakan  secara  tepat.  Beberapa  hal  yang  perlu  diperhatikan
dalam  memilih  media  antara  lain:  tujuan  yang  ingin  dicapai,  ketepatgunaan, keadaan siswa, ketersediaan, mutu, teknis dan biaya Wetty, 2004: 60.
2.2.3 Macam-Macam Media
Dilihat  dari  jenisnya,  Faturrohman  dan  Sutikno  dalam  Badiah  2010  :67-68 media dibagi menjadi lima yaitu sebagai berikut.
1.  Media Audio, yaitu media yang hanya mengandalkan kemampuan suara saja, seperti radio, casette recorder, dan piringan hitam.
2.  Media  visual,  yaitu  media  yang  mengandalkan  indra  penglihatan  seperti  film bisu, kartun, OHP, dan slide.
3.  Media  audio  visual,  yaitu  media  yang  dapat  menampilkan  unsur  suara  dan gambar bergerak seperti film suara, video casette, dan televisi.
4.  Komputer  dan  LCD,  yaitu  media  yang  menggunakankomputer  dan  LCD dalam pembelajaran.
5.  Multimedia  berbasis  komputer  dan  inter-active  video.  Multimedia  ini  secara sedehana diartikan lebih dari satu media, ia bisa berupa kombinasi antara teks,
grafik, animasi, suara, dan video.
Dalam penelitian ini media yang dipilih oleh peneliti termasuk media visual yang berupa  gambar  pemandangan  alam.  Pemilihan  media  ini  diharapkan  khayalan
siswa lebih nyata dan melalui penglihatan mata imajinasi siswa akan lebih tajam.
2.2.4 Prinsip-Prinsip Pemilihan Media
Faturrohman  dan  Sutikno  dalam  Badiah  2010:  68  menyebutkan  prinsip-prinsip dalam pemilihan media sebagai berikut.
1.  Menentukan  jenis  media  dengan  tepat  sesuai  dengan  tujuan  dan  bahan pelajaran yang diajarkan.
2.  Menetapkan  subjek  yang  tepat  dengan  memperhatikan  tingkat  kemampuan siswa.
3.  Menyajikan  media  dengan  tepat  disesuaikan  dengan  metode  penggunaan media dalam pengajaran seperti tujuan, bahan, waktu, dan sarana.
4.  menempatkan  atau  memperlihatkan  media  pada  waktu,  tempat,  dan  situasi yang tepat sesuai dengan kebutuhan pembelajaran.
Melihat  prinsip-prinsip  pemilihan  media  di  atas,  maka  peneliti  memilih  untuk menggunakan media gambar untuk mencapai tujuan penelitian. Media gambar ini
pun dipilih sesuai dengan tingkat kemampuan siswa.
2.2.5 Faktor-Faktor yang Memengaruhi dalam Pemilihan Media