Metode Pendekatan Teknik Pengumpulan Data

34 persyaratan perjanjian yang telah disepakati atau yang telah ditentukan telah terpenuhi. x. Klaim Asuransi adalah ganti rugi yang dibayarkan atau yang menjadi kewajiban kepada tertanggung oleh perusahaan asuransi Ceding Company sehubungan dengan telah terjadinya kerugian

G. Metode Penelitian 1.

Sifat Penelitian Sifat penelitian ini adalah deskriptif analitis. Yaitu menggambarkan semua gejala dan fakta serta menganalisa permasalahan yang ada sehubungan dengan tanggung jawab perusahaan asuransi terhadap perjanjian kredit pada perusahaan pembiayaan yang dihubungkan kepada peraturan yang berlaku.

2. Metode Pendekatan

Penelitian ini mempergunakan pendekatan hukum normatif dan empiris Metode pendekatan hukum normatif yaitu dengan meneliti bahan kepustakaan atau data sekunder yang meliputi buku-buku serta norma-norma hukum yang terdapat pada peraturan perundang- undangan, asas-asas hukum, kaedah hukum, dan sistematika hukum serta mengkaji ketentuan perundang-undangan, putusan pengadilan dan bahan hukum lainnya. 42 Penelitian normatif merupakan prosedur penelitian ilmiah untuk menemukan kebenaran berdasarkan logika keilmuan hukum 42 Jhonny Ibrahim, Teori dan Metodologi Penelitian Hukum Normatif, Bayu Media Publishing, 2005, hal.36 Universitas Sumatera Utara 35 dari sisi normatifnya. 43 Penelitian normatif seringkali disebut dengan penelitian doktrial yaitu penelitian yang objek kajiannya adalah dokumen peraturan perundang- undangan dan bahan kepustakaan. 44 Metode pendekatan hukum empiris adalah dengan menitikberatkan pada analisis terhadap peraturan perundang-undangan yang berlaku dan dihubungkan dengan praktek dibidang perasuransian dan pembiayaan dimana mencari data secara langsung ke lapangan dengan melakukan wawancara untuk mencari data- data yang berhubungan dengan penelitian dimana data yang diperlukan menerangkan tentang tanggung jawab perusahaan asuransi terhadap klaim dari tetanggung , tata cara pelaksanaan klaim serta penyelesaian klaim jika terjadi sengketa pada perusahaan pembiayaan PT. Dipo Star Finance Cabang Medan

3. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan cara berikut: a. Studi Kepustakaan library research, yaitu pengumpulan data sekunder baik berupa peraturan perundang- undangan yang berlaku maupun teori- teori dan asas- asas hukum. b. Penelitian lapangan field research, yaitu metode pengumpulan data didasarkan atas penelitian dilapangan yang berhubungan erat dengan permasalahan yaitu tanggung jawab perusahaan asuransi terhadap klaim dari tetanggung , tata cara pelaksanaan klaim serta penyelesaian klaim jika terjadi 43 Ibid, hal 57 44 Soejono H Abdurahman, Metode Peneltian Hukum,Bina Cipta, Jakarta, 2003, hal 56 Universitas Sumatera Utara 36 sengketa pada perusahaan pembiayaan PT. Dipo Star Finance Cabang Medan. Adapun penelitian lapangan dilakukan dengan cara wawancara langsung dengan menemui pihak- pihak terkait di perusahaan asuransi dan perusahaan pembiayaan leasing yang berhubungan dengan judul tesis untuk dapat dipertanggung jawabkan atas isi dan kebenaran fakta dilapangan. Adapun pihak-pihak tersebut antara lain: 1 David Manggiring, legal staff PT. Dipo Star Finance Cabang Medan 2 Rudy, legal staff PT. Dipo Star Finance Cabang Medan 3 Andri Manurung, legal staff PT. Dipo Star Finance Cabang Medan 4 Nova Wirashanty, SPV Claim and underwriting Marketing PT.Asuransi Mitra Maparya Cabang Medan 5 Pemegang polis asuransi kendaraan bermotor PT. Asuransi Mitra Maparya Cabang Medan

4. Sumber Data