Jenis penelitian Lokasi dan waktu penelitian

BAB 3. METODE PENELITIAN

Sesuai dengan tujuannya, penelitian merupakan usaha untuk menemukan jawaban dari permasalahan, mengembangkan kebenaran dari suatu peristiwa atau suatu pengetahuan dengan menggunakan metode ilmiah. Selain itu metode penelitan dijadikan sebagai landasan bagi peneliti untuk mengetahui sesuatu dengan langkah-langkah yang sistematis guna memperoleh data-data yang relevan dengan permasalahan yang sedang dihadapi dalam penelitian. Menurut Sugiyono 2012:2 bahwa “metode penelitian pada dasarnya tertentu.” Adapun langkah-langkah yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Jenis Penelitian 2. Lokasi dan Waktu Penelitian 3. Populasi dan Sampel 4. Variabel dan Defenisi Operasional 5. Sumber Data 6. Teknik Pengumpulan Data 7. Teknik Analisis Data

3.1 Jenis penelitian

Jenis penelitian dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Menurut Sugiyono 2005:14 penelitian kuantitatif adalah: “Data yang berbentuk angka atau data kualitatif yang diangkakan. Data kualitatif yang diangkakan skoring misalnya terdapat dalam skala pengukuran. Contoh suatu pernyataan atau pertanyaan yang memerlukan alternatif jawaban sangat setuju, setuju, kurang setuju atau tidak setuju dimana masing-masing pilihan jawaban diberi skor misalnya sangat setuju diberi angka 4, setuju 3, kurang setuju 2, dan tidak setuju 1.” Menurut Moleong 2006:31 penelitian kuantitatif bertujuan untuk menjelaskan, meramalkan, danatau mengontrol fenomena melalui pengumpulan data terfokus dari data numerik. Dari pernyataan kedua para ahli tersebut dapat diambil kesimpulan bahwa penelitian kuantitatif adalah penelitian yang menggambarkan suatu keadaan atau kondisi berupa angka dan nilai. Sedangkan menurut tingkat ekplanasinya, penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif dimana metode ini sifatnya menggambarkan keadaan suatu objek penelitian. Penelitian deskriptif menurut Sugiyono 2010:11 adalah “ Penelitian yang dilakukan untuk mengetahui nilai variabel mandiri, baik satu variabel atau lebih tanpa membuat perbandingan, atau menghubungkan antara variabel yang satu dengan variabel yang lain. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan mengenai kualitas pelayanan jasa kesehatan pasien rawat inap pengguna BPJS.

3.2 Lokasi dan waktu penelitian

Lokasi penelitian merupakan tempat dimana peneliti melakukan penelitian. Penelitian ini dilakukan di Puskesmas Sumbersari Jember yang beralamat di jl. Letjen Panjaitan No. 42, dengan pertimbangan lokasi tersebut mudah dijangkau oleh peneliti dan juga salah satu Puskesmas yang menerima pasien BPJS. Waktu penelitian dilakukan 4 bulan yaitu bulan Desember 2015 sampai April tahun 2016. Minggu Pertama dan kedua, peneliti akan melakukan pendekatan dengan pasien- pasien Puskesmas Sumbersari. Minggu ketiga dan keempat, peneliti akan melakukan wawancara dengan pasien Puskesmas Sumbersari dan untuk langkah selanjutnya peneliti mulai melakukan penelitian di puskesmas dengan metode angketkuesioner. 3.3 Penentuan Populasi dan Sampel 3.3.1 Penentuan Populasi