Gambaran umum Bank TINJAUAN PUSTAKA

commit to user 8

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

A. Gambaran umum Bank

Secara umum pengertian dari Bank adalah lembaga keuangan yang kegiatan utamanya adalah menerima simpanan dalam bentuk giro, tabungan dan deposito serta menyalurkan dalam bentuk kredit. Selain hal tersebut, bank juga dapat digunakan untuk melakukan transaksi pembayaran listrik, air, telepon dan pembayaran lainnya. Menurut Undang-undang Republik Indonesia Nomor 7 tahun 1992 yang telah diubah dengan Undang-undang No 10 Tahun 1998 tanggal 10 November 1998 tentang perbankan, yang dimaksud dengan bank dalam buku “Dasar-Dasar Perbankan” karangan Drs. H. Malayu H.S Hasibuan adalah badan usaha yang menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk bentuk simpanan dan menyalurkan kepada masyarakat dalam bentuk kredit dan atau bentuk-bentuk lainnya dalam rangka meningkatkan taraf hidup rakyat banyak 2005:1. Sementara menurut Pierson dalam buku “Dasar-Dasar Perbankan” karangan Drs. H. Malayu H.S Hasibuan, memberikan definisi bahwa bank adalah badan usaha yang menerima kredit tetapi tidak memberikan kredit. Teori ini menyatakan bahwa bank dalam kegiatan operasionalnya hanya bersifat pasif saja, yaitu hanya dengan menerima titipan uang saja 2005:1. Pengertian bank menurut Prof. G.M. Verryn Stuart dalam buku “Dasar-Dasar Perbankan” karangan Drs. H. Malayu H.S Hasibuan adalah commit to user 9 badan usaha yang wujudnya memuaskan keperluan orang lain, dengan memberikan kredit berupa uang yang diterimanya dari orang lain, sekalipun dengan jalan mengeluarkan uang baru kertas atau logam. Dalam hal ini peran bank sudah melakukan operasi pasif dan aktif, yaitu dengan mengumpulkan dana dari masyarakat yang mempunyai dana yang lebih dan menyalurkan kredit kepada masyarakat yang membutuhkan dana 2005:2. Menurut Dr. B.N Ajuha dalam buku “Dasar-Dasar Perbankan” karangan Drs. H. Malayu H.S Hasibuan, menjelaskan bahwa bank menyalurkan modal dari mereka yang tidak dapat menggunakan secara menguntungkan masyarakat. Bank juga berarti saluran untuk menginvestasikan tabungan secara aman dan dengan tingkat bunga yang menarik 2005:2. Menurut Drs. H. Malayu S.P. Hasibuan dalam buku “Dasar-Dasar Perbankan” karangan Drs. H. Malayu H.S Hasibuan, bank adalah pengumpul dana dan penyalur kredit berarti dalam operasinya mengumpulkan dana dari SSU surplus spending unit dan menyalurkan kepada DSU defisit spending unit. Dalam hal ini bank sebagai pelaku lalu lintas pembayaran berarti bank mempunyai peran untuk melakukan pembayaran transaksi komersial atau finansial. Hal ini sangat berguna untuk kemajuan perdagangan dan perkembangan ekonomi secara global, karena bank dirasa sangat aman untuk melakukan transaksi finansial 2005:2. commit to user 10 Keuntungan dari bisnis perbankan yang berdasarkan dengan prinsip konvensional didapat dari selisih bunga simpanan yang diberikan kepada penabung dengan bunga pinjaman atau kredit yang disalurkan kepada masyarakat. Perhitungan keuntungan ini dalam istilah perbankan dikenal dengan spread based. Dan bila bank mengalami kerugian maka dinamakan negatif spread selisih suku bunga simpanan lebih besar dari suku bunga kredit. Dari berbagai pengertian diatas maka dapat disimpulkan bahwa bank merupakan suatu lembaga keuangan yang kegiatan utamanya menghimpun dan menyalurkan dana kepada masyarakat serta menyediakan jasa-jasa perbankan lainnya yang bertujuan untuk meningkatkan taraf hidup rakyat.

B. Fungsi Bank