Interpretasi Hasil Pengujian secara Keseluruhan

BAB V SIMPULAN, SARAN DAN KETERBATASAN PENELITIAN

A. Simpulan

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan memberikan bukti secara empiris mengenai variabel variabel dari elemen diamond fraud yang dapat membuat perusahaan melakukan kecenderungan kecurangan laporan keuangan. Berdasarkan hasil analisis yang telah dilakukan, dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut : 1. Variabel tekanan dengan proksi personal financial need dan financial targets berpengaruh positif terhadap kecenderungan kecurangan laporan keuangan 2. Variabel peluang dengan proksi effective monitoring dan nature of industry tidak berpengaruh secara signifikan terhadap kecenderungan kecurangan laporan keuangan 3. Variabel rasionaliasi dengan proksi change in auditor dan audit report tidak berpengaruh secara signifikan terhadap kecenderungan kecurangan laporan keuangan 4. Variabel kapabilitas dengan proksi capability tidak berpengaruh secara signifikan terhadap kecenderungan kecurangan laporan keuangan Faktor – faktor dalam model diamond fraud yaitu pressure, opportunity, rationalization dan capability diduga masih belum dapat membuktikan hubungan dan pengaruhnya terhadap kecenderungan kecurangan laporan keuangan. Hal ini dimungkinkan karena perbedaan karakteristik perusahaan perbankan dengan perusahaan jenis lainnya, dimana tingkat regulation dan controlling pada perusahaan perbankan yang berbeda dibandingkan perusahaan jenis lainnya sehingga praktek kecenderungan kecurangan laporan keuangan di perusahaan perbankan masih jarang ditemui. Adapun berdasarkan hasil penelitian, kecenderungan kecurangan laporan keuangan mungkin dapat terjadi karena faktor – faktor lain yang belum diteliti dalam penelitian ini.

B. Saran

Berdasarkan hasil analisis yang telah dilakukan, maka peneliti menyarankan bagi penelitian yang akan datang untuk melakukan beberapa hal yaitu : 1. Penelitian selanjutnya diharapkan dapat menambah sampel populasi perusahaan perbankan dan tahun pengamatan yang lebih panjang sehingga hasil penelitian menjadi lebih maksimal 2. Penelitian selanjutnya diharapkan dapat menambah proksi variabel dari diamond fraud yang lain agar model penelitian lebih akurat dalam mendeteksi kecenderungan kecurangan laporan keuangan 3. Penelitian selanjutnya diharapkan dapat menggunakan variabel dependen yang lain sebagai pengukur dari kecenderungan kecurangan laporan keuangan.

C. Keterbatasan Penelitian

Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, keterbatasan dari penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Jumlah sampel perusahaan perbankan yang relatif sedikit, sehingga berdampak pada hasil penelitian yang cenderung kurang konsisten dengan penelitian sebelumnya. 2. Penggunaan akun – akun yang menimbulkan banyak interpretasi, karena karakteristik perusahaan perbankan yang berbeda dengan perusahaan jenis lainnya. 3. Penelitian mengenai kecenderungan kecurangan laporan keuangan dengan menggunakan sampel perbankan yang masih jarang ditemui, sehingga kekurangan pada sumber referensi dan literatur 4. Penelitian yang menggunakan fraud score analisis untuk mengukur kecenderungan kecurangan laporan keuangan yang masih jarang ditemui, sehingga diharapkan penelitian selanjutnya dapat diperdalam kembali 5. Pengukuran variabel rationalization dan capability dengan menggunakan variabel dummy, sehingga hasil yang diperoleh masih kurang akurat dan konsisten, hal ini dikarenakan peneliti belum menemukan proksi yang lebih baik untuk perhitungan dalam mendeteksi kecenderungan kecurangan laporan keuangan.

Dokumen yang terkait

Analisis Faktor-Faktor yang Memengaruhi Kecurangan Laporan Keuangan dengan Perspektif Fraud Diamond (Studi Empiris pada Perusahaan LQ-45 yang Terdaftar di BEI Tahun 2009-2013)

4 69 85

FAKTOR – FAKTOR YANG MEMENGARUHI INDIKASI KECURANGAN DALAM PELAPORAN KEUANGAN DENGAN MODEL FRAUD DIAMOND (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2013-2015)

0 33 136

ANALISIS FRAUD DIAMOND DALAM MENDETEKSI FINANCIAL STATEMENT FRAUD : STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) TAHUN 2015.

6 40 37

ANALISIS FRAUD DIAMOND UNTUK MENDETEKSI TERJADINYA FINANCIAL STATEMENT FRAUD Analisis Fraud Diamond Untuk Mendeteksi Terjadinya Financial Statement Fraud Di Perusahaan (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di BEI Tahun 2012-2015).

1 10 13

ANALISIS FRAUD DIAMOND UNTUK MENDETEKSI TERJADINYA Analisis Fraud Diamond Untuk Mendeteksi Terjadinya Financial Statement Fraud Di Perusahaan (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di BEI Tahun 2012-2015).

0 4 18

PENGARUH KINERJA KEUANGAN TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG

0 0 67

PENGARUH FRAUD DIAMOND TERHADAP KECURANGAN LAPORAN KEUANGAN PADA SEKTOR PERTAMBANGAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2012-2016

0 0 19

PENGARUH FRAUD DIAMOND TERHADAP KECURANGAN LAPORAN KEUANGAN PADA SEKTOR PERTAMBANGAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2012-2016

0 0 15

PENDEKTEKSIAN FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KECURANGAN LAPORAN KEUANGAN DENGAN ANALISIS FRAUD TRIANGLE PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BEI TAHUN 2011-2014

0 0 14

Deteksi Kecurangan Laporan Keuangan Dengan Menggunakan Perspektif Fraud Diamond -

0 0 14