19
c.  Tujuan  penyerta  PTK  adalah  dapat  menumbuhkembangkan  budaya
meneliti dikalangan guru dan pendidik. Tujuan PTK menurut Iskandar 2009 antara lain:
a.  Memperbaiki  dan  meningkatkan  mutu  isi,  masukan,  proses,  serta  hasil pendidikan dan pembelajaran di kelas dan atau di sekolah;
b.  membantu  guru  dan  pendidik  lainnya  mengatasi  masalah  pembelajaran dan pendidikan di dalam dan di luar kelas;
c.  mencari  jawaban  secara  ilmiah  rasional,  sistimatis,  empiris  mengapa dan  bagaimana  masalah  pembelajaran  dapat  dipecahkan  melalui
tindakan; d.  meningkatkan sikap profesional sebagai pendidik;
e.  menumbuhkembangkan  budaya  akademik  di  lingkungan  sekolah sehingga  tercipta  sikap  proaktif  di  dalam  melakukan  perbaikan  mutu
pendidikan dan pembelajaran secara berkelanjutan.
5.  Manfaat PTK
Manfaat yang dapat diperoleh jika guru mau dan mampu melaksanakan penelitian tindakan kelas, antara lain:
a.  Dengan  tumbuhnya  budaya  meneliti  pada  guru  dari  dilaksanakannya PTK
yang berkesinambungan,
berarti kalangan
guru  makin diberdayakan  mengambil  prakarsa  profesional  yang  semakin  mandiri,
percaya  diri,  dan  makin  berani  mengambil  resiko  dalam  mencobakan hal-hal  baru  inovasi  yang  patut  diduga  akan  memberikan  perbaikan
serta peningkatan. b.  Pengetahuan yang dibangunnya dari pengalaman semakin banyak dan
menjadi suatu teori, yaitu teori tentang praktek pembelajaran yang baik. c.  Pengalaman  dalam  PTK  akan  menjadikan  guru  berani  menyususn
sendiri  kurikulum  dari  bawah,  dan  menjadikan  guru  bersifat  lebih mandiri.
d.  Adanya inovasi pembelajaran; e.  pengembangan kurikulum di tingkat sekolah dan di tingkat kelas, dan
f.  peningkatan profesionalisme guru Aqib, 2007.
20 Sejalan  dengan  itu,  Rustam  dan  Mundilarto  2004  mengemukakan
manfaat PTK bagi guru, yaitu: a.  Membantu guru memperbaiki mutu pembelajaran;
b.  Meningkatkan profesionalitas guru; c.  Meningkatkan rasa percaya diri guru;
d.  Memungkinkan  guru  secara  aktif  mengembangkan  pengetahuan  dan
keterampilannya.
6.  Model-Model PTK
Pada prinsipnya PTK dimaksudkan untuk mengatasi suatu permasalahan yang  terdapat  di  dalam  kelas.  Sebagai  salah  satu  penelitian  yang
dimaksudkan  untuk  memecahkan  permasalahan  di  dalam  kelas, menyebabkan terdapat beberapa model atau desain yang dapat diterapkan.
Desain-desain tersebut antara lain: a Model Kurt Lewin; b Model Kemmis McTaggart;  c  Model  Dave  Ebbutt;  d  Model  John  Elliot;  5  Model
Hopkins.
a.  Model Kurt Lewin
Model Kurt Lewin menjadi acuan pokok atau dari adanya berbagai model  penelitian  tindakan  yang  lain,  khususnya  PTK.  Dikatakan
demikian,  karena  dialah  yang  pertama  kali  memperkenalkan  action research  atau  penelitian  tindakan.    Konsep  pokok  penelitian  tindakan
Model  Kurt  Lewin  terdiri  dari  empat  komponen,  yaitu  a  perencanaan planning,  b  tindakan  acting,  c  pengamatan  observing,  dan  d
refleksi  reflecting.  Hubungan  keempat  komponen  tersebut  dipandang sebagai satu siklus, seperti 1 berikut.
acting planning
observing reflecting
Gambar 1. Bagan  Siklus PTK Model Kurt Lewin