Accelerometer Collision Detection Corona SDK

gambar, obyek vektor, atau sprite animasi dapat dibuatkan physics dan mereka akan secara otomatis berinteraksi dengan objek lainnya dalam simulasi.

2.5.3 Accelerometer

Accelerometer adalah sensor yang digunakan untuk mengukur percepatan suatu objek. Accelometer mengukur percepatan dynamic dan static. Pengukuran dynamic adalah pengukuran percepatan pada objek bergerak, sedangkan pengukuran static adalah pengukuran terhadap gravitasi bumi, untuk mengukur sudut kemiringan. Kode Program 2.3 merupakan contoh penggunaan accelerometer pada corona. local bikul = display.newImageRectbikul.png, 42220, 48320 bikul.x = centerX - 190 bikul.y = centerY + 130 local function onAccelerate event bikul.x = bikul.x - event.yGravity 20 bikul.y = bikul.y - event.xGravity 20 end system.setAccelerometerInterval 20 Runtime:addEventListener accelerometer, onAccelerate; Kode Program 2.3 Accelerometer Sensor Accelerometer merupakan salah satu fitur yang di tanam pada smartphone android. Acceleromoter fungsi untuk menentukan derajat kemiringan dari smartphone. Pada dasarnya fungsi sensor ini untuk mengubah tampilan layar dari posisi landscape menjadi potrait ataupun sebaliknya. Salah satu contoh yang sering menggunakan sensor ini adalah aplikasi game. Accelerometer biasa digunakan untuk memindahkan objek dari titik satu ke titik satunya untuk menghindari musuh dalam sebuah game. Penggunaan accelerometer membuat permainan lebih menantang dan lebih menarik Mackenzel Medryk 2013, h. 117.

2.5.4 Collision Detection

Collision detection adalah sebuah proses pendeteksian tabrakan antar objek sehingga objek bisa bereaksi dan tidak hanya saling menembus. Collision detection adalah bagian penting dari pengembangan game, dimana sprite perlu bertabrakan dan tabrakan ini dapat dideteksi rahamatherunisa Pragadeeswaran 2012, h. 961. function onCollisione ife.myName == Musuh then alert... elseife.myName == finish then alert... end end Kode Program 2.4 Collision Detection Pada kode program 2.4 memperlihatkan penggunaan collision detection. Pada game meong-meong collision detection digunakan untuk menentukan benturan dengan musuh, makanan dan titik finish. Benturan dengan musuh berakibat kekalahan, sedangkan dengan makan untuk menambah point dan finish berarti menang.

2.6 Use Case Diagram