Rumusan Masalah Batasan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Sistematika Penulisan

commit to user semakin meningkat di Karanganyar, khususnya bagian barat, selain pertumbuhan ekonomi juga mempunyai sisi negatif dari segi kondisi lingkungan. Sisi negatif dari segi kondisi lingkungan yaitu percemaran air, tanah, dan udara. http:karanganyarkab.go.id. 2011 Selain itu, pertumbuhan industri dapat mengakibatkan penurunan lapisan tanah. Hal ini dikarenakan bertambahnya jumlah bangunan maka beban yang ditanggung tanah juga akan meningkat. Maka perlu adanya penelitian untuk memetakan kondisi bawah permukaan tanah di daerah tersebut, terkait jenis batuan yang berada di dalamnya. Hal inilah yang mendasari mengapa penelitian ini dilakukan. Dengan memetakan struktur bawah permukaan di daerah Karanganyar, khususnya di bagian barat dapat menjawab pertanyaan yang telah dijabarkan diatas.

1.2. Rumusan Masalah

Dari uraian di atas masalah yang akan diteliti adalah 1. Bagaimana memetakan struktur bawah permukaan di daerah Karanganyar bagian barat? 2. Bagaimana pengukuran gravitasi di daerah Karanganyar bagian barat?

1.3. Batasan Masalah

Permasalahan pada penelitian ini dibatasi pada: 1. Lokasi pengukuran yang di ambil adalah sebanyak 24 lokasi. 2. Menganalisa struktur bawah permukaan pada kondisi waktu penelitian. 3. Wilayah penelitian adalah Karanganyar bagian barat. 4. Pengambilan titik penelitian berada pada tiga lintasan.

1.4. Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini sebagai berikut: 1. Mengetahui variasi densitas bawah permukaan dengan metode gaya berat. commit to user 2. Memetakan struktur bawah permukaan di daerah Karanganyar bagian barat.

1.5. Manfaat Penelitian

Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat yaitu sebagai salah satu sumber informasi struktur bawah permukaan di daerah Karanganyar bagian barat .

1.6. Sistematika Penulisan

Penulisan Laporan skripsi ini disusun dengan sistematika sebagai berikut: BAB I Pendahuluan BAB II Tinjauan Pustaka BAB III Metodologi Penelitian BAB IV Hasil Penelitian dan Pembahasan BAB V Simpulan dan Saran Pada Bab I dijelaskan mengenai latar belakang penelitian, perumusan masalah, batasan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, serta sistematika penulisan laporan skripsi. Pada Bab II berisi tentang dasar teori dari penelitian yang dilakukan. Bab III dijabarkan mengenai metode penelitian yang meliputi waktu dan tempat penelitian, alat dan bahan yang digunakan, serta proses dalam penelitian. Bab IV membahas tentang hasil penelitian dan analisispembahasan dengan acuan dasar teori yang berkaitan dengan penelitian. Pada bab V berisi tentang simpulan dari pembahasan di bab sebelumnya serta saran untuk pengembangan lebih lanjut dari skripsi ini. commit to user 4

BAB II TINJAUAN PUSTAKA