Bidang Keuangan Bidang Pendidikan Lain-lain

62 c. Merubah pola pengelolaan toko serba ada yang selama ini manajemen pengelolaan berada di tangan KPRI – UNIMED, menjadi sistem pengelolaan bagi hasil dengan penjaga toko; d. Meneruskan usaha kantin serta pembinaan kerjasama dengan mitra usaha lain dalam meningkatkan pelayanan terhadap anggota dan mahasiswa dengan cara menyediakan makanan dan minuman dengan harga yang wajar; e. Meneruskan usaha pengadaan lahan perumahan bagi anggota dan selanjutnya akan ditingkatkan ke usaha pembangunan perumahan pada lahan yang terjual tersebut; f. Membagun usaha pendidikan dan pelatihan bagi koperasi dan UKMK Sumatera Utara yang masih belum mapan dalam hal manajemen usaha dan akuntansi, serta memediasi pencairan sumber dana sebagai pengembangan usahanya. g. Memanfaatkan peluang-peluang yang ada yang memungkinkan pembukaan usaha-usaha baru yang dapat memberi manfaat kepada anggota, mahasiswa dan masyarakat yang saling menguntungkan.

4.1.5.3. Bidang Keuangan

a. Menambah jumlah kredit bank sesuai dengan kebutuhan pendanaan pembangunan perumahan bagi anggota untuk jangka waktu 15 tahun pada jasa tingkat pinjaman yang bersaing dan pola pembayaran fixed tarif jasa pinjaman tidak berubah mulai akad kredit sampai akhir masa pembiayaan15 tahun; 63 b. Menurun tarif jasa Simpanan Sukarela Berjasa dari 1,4bulan menjadi 1,15bulan, terhitung sejak bulan Januari 2011; c. Menaikkan tarif jasa Program Tabungan Anggota PTA dari 7 per tahun menjadi 9 per tahun sejak bulan Januari 2011; d. Menurunkan tarif jasa pinjaman USP bagi anggota dari 1,9bulan menjadi 1,65bulan terhitung sejak pinjaman bulan Februari 2011 yang akan dipotongkan bulan Maret 2011. Tarif ini diberlakukan hanya terhadap pinjaman yang dicairkan pada bulan Februari 2011, terhadap pinjaman bulan Desember 2010 ke atas tetap diberlakukan tarif yang lama; e. Menjalin kerjasama dengan lembaga-lembaga keuangan lainnya atau BUMN yang menyediakan dana untuk dipinjamkan dengan tarif jasa pinjaman yang bersaing.

4.1.5.4. Bidang Pendidikan

a. Melakukan pelatihan perkoperasian kepada anggota baru; b. Melakukan pelatihan terhadap pengurus dan karyawan untuk keterampilan manjemen koperasi guna meningkatkan profesionalisme pengelolaan maupun kinerjanya; c. Membangun sarana dan prasarana Pendidikan Pelatihan guna mendukung program unit usaha di bidang Klinik Bisnis Bagi Koperasi UKMK KBKU KPRI – UNIMED; d. Melaksanakan Unit Usaha Klinik Bisnis Bagi Koperasi UKMK KBKU KPRI – UNIMED; 64 e. Melaksanakan studi banding ke koperasi atau lembaga lain yang mempunyai kualifikasi usaha yang lebih baik.

4.1.5.5. Lain-lain

a. Memberikan bantuan beasiswa kepada anak anggota golongan I dan II, yang mempunyai prestasi tinggi, jika kuota yang disediakan ternyata belum terpenuhi oleh dari anak-anak anggota yang bergolongan I dan II, maka sisanya akan diberikan kepada anak- anak berprestasi dari anggota yang bergolongan III yang mempunyai perekonomian kurang mampu. Kuota beasiswa yang akan direncakanan untuk tahun 2011 adalah sebagai berikut: 10 orang tingkat Sekolah Dasar Rp. 70.000 10 orang tingkat SLTP Rp. 85.000 5 orang tingkat SLTA Rp. 110.000 5 orang tingkat Perguruan Tinggi Rp. 150.000 Program beasiswa ini telah dilaksanakan sejak tahun 1991. b. Melanjutkan pemberian dana sosial bagi anggota : Uraian KPRI UNIMED PKPRI Medan Pensiun 250,000 150,000 Berhenti dengan hormat 150,000 - Pindah 150,000 - Meninggal Dunia 550,000 250,000 65 IstriSuamiAnak Meninggal 350,000 150,000 c. Melanjutkan program pemberian THRTHN bagi anggota yang sumber dananya 80 dari SHU Dana Cadangan tahun 2010 dan jika ternyata belum mencukupi sisanya dibiayakan dari operasional tahun buku 2011. Anggota yang berhak menerima THRTHN adalah anggota yang telah menyetorkan simpanan pokok dan simpanan wajib untuk masa minimal 6 bulan, nominal THRTHN tahun 2011 sebesar Rp. 175.000,-anggota; d. Melanjutkan program pinjaman khusus menghadapi lebaran dan nataltahun baru bagi yang membutuhkan.

4.1.6. Kebijaksanaan Akuntansi