Tugas Public Relations Seluruh citivas akademika FISIP UNS

Laporan Kuliah Kerja Media 2009 11 suasana kerja yang kondusif, peka terhadap karyawan yang perlu pendekatan secara khusus, perlu dimotivasi dalam meningkatkan kinerjanya. Penting diperhatikan bahwa dalam Public Relations, mengingat kembali falsafah, pengertian, dan sejarah maupun pragmatis dan harmonis, terutama dalam meminimalkan konflik, dengan menggunakan pendekatan, komunikasi timbal balik akan sangat membantu menemukan strategi bagaimana mengatasi konflik yang terjadi.

C. Tugas Public Relations

v Lima pokok tugas Public Relations sehari-hari sebagai berikut : a. Menyelenggarakan dan bertanggung jawab atas penyampaian informasi secara lisan, tertulis, melalui gambar visual kepada publik, supaya publik mempunyai pengertian yang benar tentang organisasi atau perusahaan, tujuan, serta kegiatan yang dilakukan. b. Memonitor, merekam, dan mengevaluasi tanggapan serta pendapat umum atau masyarakat. c. Memperbaiki Citra Organisasi, bagi PR menyadari citra yang baik tidak hanya terletak pada bentuk gedung, presentasi, publikasi tetapi terletak pada : 1. Bagaimana organisasi bisa mencerminkan organisasi yang dipercaya, memiliki kekuatan, mengadakan perkembangan secara berkesinambungan yang selalu terbuka untuk dikontrol, dievaluasi. 2. Dapat dikatakan bahwa citra tersebut merupakan gambaran komponen yang kompleks. d. Tanggung jawab social, PR merupakan instrumen untuk bertanggung jawab terhadap semua kelompok yang berhak terhadap tanggung jawab tersebut. Laporan Kuliah Kerja Media 2009 12 e. Komunikasi, PR mempunyai bentuk komunikasi yang khusus, komunikasi timbal balik, maka pengetahuan komunikasi menjadi modalnya. Sr. Maria Assumpta, 2002 : 39-42 . v Adapun tugas-tugas utama seorang Humas dapat diperinci sebagai berikut : a. Menciptakan dan memelihara suatu citra baik dan tepat atas organisasi baik yang berkenaan dengan kebijaksanaan, jasa maupun dengan personalnya. b. Memantau pendapat mengenai segala sesuatu yang berkaitan dengan citra, kegiatan, reputasi maupun kepentingan- kepentingan organisasi dan menyampaikan setiap kepentingan organisasi langsung kepada manajemen atau pimpinan puncak untuk ditanggapi dan ditindaklanjuti. c. Memberikan nasehat atau masukan kepada pihak manajemen mengenai masalah komunikasi yang penting berikut teknik untuk mengatasinya. d. Menyiapkan berbagai macam informasi kepada khalayak, perihal kebijaksanaan organisasi, kegiatan produksi,jasa demi menciptakan pengetahuan yang maksimal dalam rangka menjangkau pengertian khalayak. Jeffkins, 1995 : 29

D. Pengertian Citra dan Hubungannya dengan Opini Publik