Kendala Yang Dihadapi Selama Magang Cara Mengatasi Kendala FOCUS OF INTEREST

Laporan Kuliah Kerja Media 2009 33

6. Wawancara dengan Staf Public Relations

Penulis sering kali mendapatkan berbagai kendala dalam melaksanakan tugas. Untuk itu penulis sering mengatasi kendala tersebut dengan bertanya kepada instruktur ataupun pembimbing terutama kepada staf public relations PT Telkom Divre IV.

7. Menganalisa Berita PT Telkom dan Kompetitor PT Telkom

Penulis diberikan tugas secara langsung oleh Manager Komunikasi untuk mencari dan mengumpulkan berita dari media massa yang memuat khusus tentang PT Telkom Divre IV dan kompetitornya selama bulan Maret 2009. Kemudian berita tersebut dianalisa dan juga memberikan dampak, saran pada PT Telkom dengan adanya berita tersebut. Kemudian setiap 3 hari sekali analisa tersebut dilaporkan kepada Manager Komunikasi PT Telkom untuk diteliti dimana letak kesalahannya.

8. Menghitung Tarif Iklan PT Telkom

Penulis diberikan tugas secara langsung oleh Manager komunikasi untuk menghitung tarif iklan selama bulan Maret 2009. Dengan mengumpulkan terlebih dahulu iklan yang ada di media massa, kemudian iklan tersebut diukur dan dihitung sesuai tarif yang ada pada PT Telkom Divre IV.

C. Kendala Yang Dihadapi Selama Magang

Dalam melaksanakan Kuliah Kerja Media pada dasarnya tidak terdapat kesulitan yang cukup berarti. Namun demikian dalam proses tersebut penulis menyadari tetap saja ada kendala yang menghambat. Adapun kendala-kendala tersebut antara lain : 1. Pada awal bulan yaitu minggu pertama pelaksanaan KKM penulis belum dapat menyesuaikan diri dan beradaptasi mengingat sebelumnya belum pernah berada di Telkom Divre IV. Laporan Kuliah Kerja Media 2009 34 2. Banyaknya media massa yang harus di buat kliping, sehingga membuat saya merasa kesulitan dalam mencari berita. 3. Kurang dapat membedakan mana artikel atau berita yang dapat dijadikan Morning isue, Resume Of Competitor maupun Portal. 4. Masih ada kesulitan pada saat memberikan impact yang saya berikan dalam Morning Issue. 5. Kurang teliti dalam mencari berita pada media massa sehingga banyak berita yang terlewat dijadikan kliping.

D. Cara Mengatasi Kendala

Dalam mengatasi kendala selama Kuliah Kerja Media di PT Telkom Divre IV Jateng DIY, maka penulis menghadapi masalah dengan cara sebagai berikut : 1. Sesering mungkin berkomunikasi dengan karyawan, bertanya dan meminta arahan kepada Pembimbing KKM, yaitu Bapak Andjar Puspito maupun pada segenap karyawan PT Telkom Divre IV Jateng DIY. 2. Saling membagi tugas dengan peserta magang yang lain, agar semua pekerjaan cepat terselesaikan dengan baik. 3. Lebih teliti dalam mencari artikel dan berita pada media massa, agar tidak terlewatkan.

E. FOCUS OF INTEREST

Selama mengikuti Kuliah Kerja Media, penulis mengamati serta melakukan berbagai dan bermacam-macam kegiatan Public Relations yang berada di PT Telkom Laporan Kuliah Kerja Media 2009 35 Divre IV Jateng dan DIY. Penulis sengaja mengambil salah satu tema untuk dijadikan focus untuk digunakan dalam pembuatan Laporan Tugas Akhir, yaitu ” Peran Public Relations Sebagai Fungsi Humas Dalam meningkatkan Citra PT Telkom Divre IV Jateng dan DIY”.

F. Peran Public Relations Sebagai Fungsi Humas Dalam Meningkatkan Citra PT