SIMULASI MEMBUAT WEBSITE MENGGUNAKAN JOOMLA

6. SIMULASI MEMBUAT WEBSITE MENGGUNAKAN JOOMLA

untuk membuat sebuah web CMS menggunakan joomla diperlukan beberapa software seperti XAMPP dan Joomla!. Pertama-tama yang harus Anda lakukan adalah menginstall Xampp.

6.1 Cara menginstall XAMPP

1. Untuk install XAMPP sama seperti install aplikasi pada umumnya yaitu double click pada aplikasi XAMPP. Pilih bahasa yang akan anda gunakan.

Gambar 6.1.1 Cara menginstall XAMPP-1

2. Tahap kedua, klik next

Gambar 6.1.2 Cara menginstall XAMPP-2

3. Tahap ketiga, pilih lokasi folder instalasi yang akan anda gunakan. Biasanya secara default program akan menempatkan folder instalasi ke c:\xampp

Gambar 6.1.3 Cara menginstall XAMPP-3

4. Tunggu hingga proses instalasi selesai

Gambar 6.1.4 Cara menginstall XAMPP-4

5. Proses instalasi XAMPP telah selesai, klik tombol finish

Gambar 6.1.5 Cara menginstall XAMPP-5

6. secara otomatis XAMPP control panel akan keluar. Pastikan mysql, apache dan file zillaberjalan dengan normal

Gambar 6.1.6 Cara menginstall XAMPP-6

7. langkah terakhir, bukalah browser dan ketikan “localhost” pada address bar. Maka akan tampil seperti di bawah ini.

Gambar 6.1.7 Cara menginstall XAMPP-7

6.2 cara menginstall joomla!

Setelah proses instalasi XAMPP selesai kini saatnya Anda menginstall Joomla!.

1. menginstall Joomla berbeda dengan menginstall aplikasi pada umumnya. Pertama-tama anda copy-kan file Joomla! Ke dalam folder instalasi XAMPP, tepatnya di c:\xampp\htdocs. Extract file Joomla! Di folder tersebut.

Gambar 6.2.1 Cara menginstall Joomla!-1

2. Ganti nama folder hasil ekstrak tersebut dengan nama yang mudah disebut atau nama web yang ingin anda namakan.

Gambar 6.2.2 Cara menginstall Joomla!-2

3. Selanjutnya buka browser lalu ketikan localhost/”nama folder yang tadi anda namakan untuk websi te”. Contohnya penulis membuat folder tadi bernama rilozs jadi penulis mengetikan localhost/rilozs. Maka secara otomatis akan tampil tahap instalasi joomla seperti pada gambar dibawah ini. Untuk menginstall joomla! Ada beberapa tahap. Tahap pertama adalah pemilihan bahasa yang akan Anda gunakan.

Gambar 6.2.3 Cara menginstall Joomla!-3

4. Tahap kedua yaitu pre-installation check. Pastikan semua dalam keadaan yes dan off hanya display error saja yang dalam keadaan on. Lalu klik next.

Gambar 6.2.4 Cara menginstall Joomla!-4

5. Tahap ketiga yaitu license yang berisisi lisensi Joomla! Untuk langkah ini abaikan saja lalu klik next.

Gambar 6.2.5 Cara menginstall Joomla!-5

6. Tahap keempat adalah pengaturan database yang akan digunakan. Hal-hal yang harus diisi dalam pengaturan database adalah database type, hostname, username, password, dan database name. secara default Anda dapat mengatur database dengan mengisi database type=mysql, hostname=localhost, username=root, password dikosongkan saja dan database=joomla. Hal tersebut untuk mencegah error dalam tahap instalasi. Namun Anda juga bisa mengisinya sesuai dengan keinginan Anda sendiri.

Gambar 6.2.6 Cara menginstall Joomla!-6

7. Tahap kelima yaitu ftp configuration atau konfigurasi ftp. Tahap ini bisa diabaikan saja.

Gambar 6.2.7 Cara menginstall Joomla!-7

8. Tahap keenam yaitu konfiguration, yaitu konfigurasi web Anda. Disini anda harus menentukan nama website Anda, alamat e-mail Anda, dan Admin password.

Gambar 6.2.8 Cara menginstall Joomla!-8

9. Langkah terakhirm, finish. Joomla pun selesai di install.

Gambar 6.2.9 Cara menginstall Joomla!-9

10. Untuk keamanan Joomla menyarankan Anda untuk menghapus folder instalasi Joomla!. Folder instalasi Joomla! berada di c:\xampp\htdocs\ ”folder joomla anda”. Lalu hapuslah folder installation.

Gambar 6.2.10 Cara menginstall Joomla!-10

11. Selain untuk keamanan penghapusan folder installation juga bertujuan agar ketika kita mengetikan localhost\ ”nama web joomla anda” tidak menuju kepada proses instalasi namun menuju kepada halaman awal web joomla!. Tampilan awal atau front page joomla adalaah seperti di bawah ini.

Gambar 6.2.11 Cara menginstall Joomla!-11

12. untuk mengatur web joomla Anda harus login adinistrator terlebih dahulu. Untuk login administrator ketik localhost/namaweb/administrator pada browser. Masukan username dan password yang sebelumnya telah Anda buat pada proses instalasi Joomla!.

Gambar 6.2.12 Cara menginstall Joomla!-12

13. jika Anda sudah masuk maka akan tampil cpanel atau tempat untuk mengatur web Joomla tersebut dan Anda sudah siap untuk mengoperasikan web Joomla tersebut.

Gambar 6.2.13 Cara menginstall Joomla!-13