Visi BRI Misi BRI

3.2 Visi dan Misi Perusahaan

Sejalan dengan transformasi BRI dalam menuju BRI baru diperlukan strategi bisnis baru yang dilandasi oleh tata nilai baru dalam bentuk perilaku-perilaku bisnis baru. Perilaku-perilaku ini harus dimengerti, dihayati dan dilaksanakan oleh setiap insan BRI tanpa kecuali. Dengan demikian diharapkan dapat tercipta suatu budaya kerja yang mendorong tercapainya tujuan yang diinginkan. Dalam hal ini BRI mempunyai Visi dan Misi yang menjadi pedoman dari setiap langkah organisasi.

3.2.1 Visi BRI

Menjadi Bank komersial terkemuka yang selalu mengutamakan kepuasan nasabah.

3.2.2 Misi BRI

Adapun Misi BRI yaitu meliputi: 1. Melakukan kegiatan perbankan yang terbaik dengan mengutamakan pelayanan kepada usaha mikro, kecil, dan menengah untuk menunjang peningkatan perekonomian masyarakat. 2. Memberikan pelayanan prima kepada nasabah melalui jaringan kerja yang tersebar luas dan didukung oleh sumber daya manusia yang profesional dengan melaksanakan praktek good corporate governance. Universitas Sumatera Utara 3. Memberikan keuntungan manfaat yang optimal kepada pihak-pihak yang berkepentingan. Sasaran Jangka Panjang BRI Tahun 2005: 1. Menjadi bank sehat dan salah satu dari lima bank terbesar dalam asset dan keuntungan 2. Menjadi bank terbesar dan terbaik dalam perkembangan usaha mikro, kecil, dan menengah 3. Menjadi bank terbesar dan terbaik dalam pengembangan agribisnis 4. Menjadi salah satu bank go publik terbaik 5. Menjadi bank yang melaksanakan good corporate governance secara konsisten 6. Menjadi budya kerja BRI sebagai sikap dan perilaku semua insan BRI Dengan itu BRI mempunyai budaya “Semangat Kerja BRI” yaitu budaya yang memiliki pengaruh yang besar dalam membentuk perasaan, pikiran, pembicaraan, sikap kerja dan tindakan karyawan dalam bekerja. Budaya semangat kerja BRI akan menyelaraskan tata usaha pribadi dengan tata nilai perusahaan melalui 5 nilai semangat BRI yaitu: 1. Integritas Universitas Sumatera Utara Maksudnya bahwa bankir yang dapat dipercaya haruslah bertaqwa, penuh dedikasi, jujur, selalu menjaga kehormatan dan nama baik, serta taat pada kode etik perbankan dan peraturan yang berlaku. 2. Profesional Maksudnya bankir yang handal dan haruslah bertanggung jawab, efektif, efisien, disiplin dan berorietasi ke masa depan dalam mengantisipasi perkembangan, tantangan dan kesempatan. 3. Kepuasan Nasabah Keberhasilan BRI sangat dipengaruhi oleh Kepuasan Nasabah karena karyawan harus memenuhi kebutuhan dan memuaskan nasabah dengan memberikan pelayanan yang terbaik dengan tetap memperhatikan keperluan perusahaan dengan dukungan sumber daya manusia yang terampil, ramah dalam melayani serta didukung oleh teknologi yang tinggi. 4. Keteladanan Bankir sebagai panutan yang konsisten, bertindak adil, bersikap tegas dan berjiwa besar karena itu tidak memberikan toleransi terhadap tindakan-tindakan yang tidak memberikan keteladanan. 5. Penghargaan Kepada SDM Universitas Sumatera Utara Maksudnya seorang bankir harus menghargai SDM sebagai Asset utama perusahaan, karena itu BRI selalu merekrut, mengembangkan dan mempertahankan Sumber Daya Manusia SDM yang berkualitas. Selain itu sikap kerja karyawan BRI selalu dikaitkan pada upaya mendorong pertumbuhan bisnis BRI dan ini terdiri dari 10 sikap: 1. Fokus Memusatkan perhatian kepada dan usaha untuk mencapai target kerja dan kepuasan nasabah internal dan eksternal. 2. Antisipasi dan Responsif Mengantisipasi peluang, tantangan dan selalu bertindak cepat dalam merespon peristiwa atau keadaan. 3. Koordinasi Saling bekerja sama dan mendukung untuk mencapai tujuan perusahaan. 4. Pemberdayaan Mendayagunakan potensi pegawai secara optimal untuk mencapai tujuan dari perusahaan. 5. Pertanggung Jawaban Bertanggung jawab atas resiko dan tata kerja sesuai dengan budayanya. 6. Keteladanan Universitas Sumatera Utara Memberi contoh yang baik didalam maupun di luar lingkungan pekerjaan. 7. Efektif dan Efisien Mencapai tuluan usaha dengan memperhatikan biaya dan manfaat yang dapat dihasilkan. 8. Kemauan Berubah Tekad untuk berubah menjadi baik dan mencoba hal-hal yang baru. 9. Peningkatan Kemampuan Mengembangkan potensi sumber daya untuk meningkatkan kinerja perusahaan. 10. Konsisten Tata asas dalam melaksanakan prosedur dan peraturan yang ada.

3.3 Struktur Organisasi Perusahaan