Latar Belakang Lahirnya Protokol Kyoto

BAB II TINJAUAN UMUM TENTANG PROTOKOL KYOTO

A. Latar Belakang Lahirnya Protokol Kyoto

Sejak di deklarasikan Stockholm 1972 oleh masyarakat Internasional dimana persoalan lingkungan hidup menjadi pusat perhatian masyarakat Internasional sebagaimana tercantum di dalam prinsip 22 dari deklarasi tersebut menetapkan bahwa: “State shall co-operate to develop further the international law regarding liability and compensation for the victims of pollution and other environmental damage caused by activities within the jurisdiction or control of such States to areas beyond their jurisdiction.” Konperensi Stockholm 1972 tersebut ternyata tidak mampu untuk mencegah rusaknya lingkungan hidup sehingga rusaknya lingkungan menjadi semakin parah. Satu dasawarsa setelah dilaksanakannya Konferensi Stockholm 1972, masyarakat Internasional berusaha untuk mengurangi rusaknya lingkungan. Untuk itu Komisi Sedunia untuk Lingkungan dan Pembangunan World Commission on Environment and Development menyelesaikan tugasnya pada tahun 1987 dan mengumumkan laporannya, dikenal dengan nama Laporan Brundtland, yang berjudul Hari Depan Kita Bersama Our Common Future. Laporan tersebut bertemakan tentang Pembangunan Berkelanjutan Sustainable Development. Pembangunan berkelanjutan tersebut dimaksudkan sebagai pembangunan yang berwawasan jangka panjang yang meliputi jangka waktu antar generasi yang tidak bersifat serakah untuk kepentingan diri sendiri, melainkan memperhatikan juga kepentingan anak cucu dengan berusaha meninggalkan sumber daya yang cukup dan lingkungan yang sehat serta mendukung kehidupan umat manusia dengan sejahtera. 16 Dalam waktu tidak kurang dari dua puluh tahun setelah dilaksanakannya Konperensi Stockholm 1972, pada tanggal 3 sampai dengan 14 Juni 1992 di Rio de Janeiro, Brasil, diadakan Konperensi Perserikatan Bangsa-Bangsa tentang Lingkungan dan Pembangunan United Nations Conference on Environment and Development, dikenal juga dengan nama KTT Bumi Konperensi Tingkat Tinggi Bumi membicarakan masalah keselamatan bumi. KTT Bumi yang dihadiri oleh lebih kurang 100 kepala negara dan kepala pemerintahan telah menghasilkan: 1 Deklarasi Rio; 2Agenda 21; 3 Konvensi tentang Perubahan Iklim; 4 Konvensi tentang Keanekaragaman Hayati, dan 5 Prinsip-prinsip tentang Hutan. Konsep pembangunan berkelanjutan dalam hubungannya dengan lingkungan hidup tidaklah menyebabkan semakin bertambah baiknya kualitas lingkungan di dunia, sehingga masyarakat Internasional membutuhkan komitmen baru untuk mengelola lingkungan dengan lebih baik lagi. 17 16 Anto Ismu Budianto, Hukum dan Lingkungan Hidup Di Indonesia, Jakarta: Perpustakaan Nasional, 2001, hal. 191. 17 Ibid, hal 192. Salah satu yang dihasilkan dalam konperensi tingkat tinggi bumi KTT bumi adalah konvensi tentang perubahan iklim, adapun yang melatar belakangi lahirnya konvensi tersebut sebagaimana diuraikan dibawah ini. Gagasan dan program untuk menurunkan emisi GRK secara internasional telah dilakukan sejak tahun 1979. Program itu memunculkan sebuah gagasan dalam bentuk perjanjian internasional, yaitu Konvensi Perubahan Iklim, yang diadopsi pada tanggal 14 Mei 1992 dan berlaku sejak tanggal 21 Maret 1994. Pemerintah Indonesia turut menandatangani perjanjian tersebut dan telah mengesahkannya melalui Undang-Undang Nomor 6 Tahun 1994. 18 Protokol Kyoto bertujuan menjaga konsentrasi GRK di atmosfir agar berada pada tingkat yang tidak membahayakan sistem iklim bumi. Untuk mencapai tujuan itu, Protokol mengatur pelaksanaan penurunan emisi oleh negara Agar Konvensi tersebut dapat dilaksanakan oleh Para Pihak, dipandang penting adanya komitmen lanjutan, khususnya untuk negara pada Annex I negara industri atau negara penghasil GRK untuk menurunkan GRK sebagai unsur utama penyebab perubahan iklim. Namun, mengingat lemahnya komitmen Para Pihak dalam Konvensi Perubahan Iklim, Conference of the Perties COP III yang diselenggarakan di Kyoto pada bulan desember tahun 1997 menghasilkan kesepakatan Protokol Kyoto yang mengatur dan mengikat Para Pihak negara industri secara hukum untuk melaksanakan upaya penurunan emisi GRK yang dapat dilakukan secara individu atau bersama-sama. 18 Undang-Undang Nomor 17 tahun 2004 tentang Pengesahan Kyoto Protocol To The United Nations Framework Convention On Climate Change Protokol Kyoto atas Konvensi Kerangka Kerja Perserikatan Bangsa-Bangsa tentang Perubahan Iklim, Kementrian Lingkungan Hidup, 2004, hal. 8. industri sebesar 5 di bawah tingkat emisi tahun 1990 dalam periode 2008-2012 melalui mekanisme Implementasi Bersama Joint Implementation, Perdagangan Emisi Emission Trading, dan Mekanisme Pembangunan Bersih Clean Development Mechanism. 19 Protokol Kyoto terdiri atas 28 Pasal dan 2 Annex: 20 • Annex A: Gas Rumah Kaca dan kategori sektorsumber. • Annex B: Kewajiban penurunan emisi yang ditentukan untuk Para Pihak. Materi pokok yang terkandung dalam Protokol Kyoto, antara lain hal-hal berikut. a. Defenisi Protokol Kyoto mendefinisikan beberapa kelembagaan Konvensi dan Protokol, di antaranya Conference of the Parties COP dan Intergovernmental Panel on Climate Change IPCC beserta fungsinya dalam pelaksanaan Konvensi dan Protokol. Ditetapkan juga bahwa Para Pihak pada Annex I Konvensi negara industri, termasuk Rusia dan negara Eropa Timur lain yang ekonominya berada dalam transisi menuju pasar bebas wajib menurunkan emisi sesuai dengan Annex B. 21 19 Ibid, hal. 8-9. 20 Ibid, hal. 10. 21 Ibid, hal. 10-11. b.Kebijakan dan Tata Cara Pasal 2 Protokol Kyoto mengatur kebijakan dan tata cara dalam mencapai komitmen pembatasan dan penurunan emisi oleh negara pada Annex I serta kewajiban untuk mencapai batas waktu komitmen tersebut. Di samping itu, Protokol juga mewajibkan negara industri untuk melaksanakan kebijakan dan mengambil tindakan untuk meminimalkan dampak yang merugikan dari perubahan iklim terhadap pihak lain, khususnya negara berkembang. 22 Protokol juga mengatur tata cara penurunan emisi GRK secara bersama- sama. Jumlah emisi GRK yang harus diturunkan tersebut dapat meringankan negara yang emisinya tinggi, sedangkan negara yang emisinya rendah atau bahkan karena kondisi tertentu tidak mengeluarkan emisi dapat meringankan beban kelompok negara yang emisinya tinggi. c.Target Penurunan Emisi Target penurunan emisi yang dikenal dengan nama Quantified Emission Limitation and Reduction Objectives QELROs yang dijelaskan dalam pasal 3 dan 4 Protokol Kyoto adalah ketentuan poko dalam Protokol Kyoto. Emisi GRK menurut Annex A Protokol Kyoto meliputi: Carbon Dioxide CO 2 , Methane CH 4 , Nitrous Oxide N 2 O, Hydrofluorocarbon HFC, Perfluorocarbon PFC, dan Sulfurhexafluoride SF6. Target penurunan emisi GRK bagi negara pada Annex I Konvensi diatur dalam Annex B Protokol Kyoto. Ketentuan ini merupakan pasal yang mengikat bagi negara pada Annex I. 23 22 Ibid, hal. 11. 23 Ibid, hal. 11-12. d. Implementasi Bersama Implementasi Bersama adalah mekanisme penurunan emisi yang dapat dilaksanakan antarnegara industri yang diuraikan dalam pasal 6 Protokol Kyoto. Implementasi Bersama itu mengutamakan cara-cara yang paling murah atau yang paling menguntungkan. Kegiatan Implementasi Bersama tersebut akan menghasilkan unit penurunan emisi atau Emission Reduction Units ERU. 24 Kewajiban bersama antara negara industri yang termasuk pada Annex I dengan negara berkembang disesuaikan dengan prinsip tanggung jawab bersama yang dibedakan. Hal ini di jabarkan dalam Pasal 10 merupakan penekanan kembali kewajiban tersebut tanpa komitmen baru bagi Para Pihak, baik negara industri maupun negara berkembang seperti dimaksud dalam Pasal 4 ayat 1 Konvensi Perubahan Iklim. Pasal 11 menekankan kewajiban negara industri yang menjadi Pihak dalam Protokol Kyoto serta termasuk pada Annex II Konvensi untuk menyediakan dana baru dan dana tambahan, termasuk alih teknologi untuk melaksanakan komitmen Pasal 10 Protokol Kyoto. e. Tanggung Jawab Bersama yang Dibedakan 25 Mekanisme Pembangunan Bersih yang diuraikan dalam Pasal 12 Protokol Kyoto merupakan prosedur penurunan emisi GRK dalam rangka kerja sama negara industri dengan negara berkembang. Negara industri melakukan investasi di negara berkembang untuk mencapai target penurunan emisinya. Sementara itu, f. Mekanisme Pembangunan Bersih 24 Ibid, hal. 12. 25 Ibid. negara berkembang berkepentingan dalam mencapai tujuan utama Konvensi dan tujuan pembangunan berkelanjutan. Kegiatan penurunan emisi melalui MPB harus disertifikasi oleh entitas operasional yang ditunjuk oleh Conference of the Perties serving as the Meeting of the Parties COPMOP. 26 Lembaga-lembaga yang berfungsi melaksanakan Protokol Kyoto adalah COPMOP sebagai lembaga tertinggi pengambil keputusan Protokol Pasal 13; Sekretariat Protokol juga berfungsi sebagai Sekretariat Konvensi melakukan tugas-tugas administrasi Protokol Pasal 14; dan Subsidiary Body for Scientific and Technological Advice SBSTA, sebagai Badan Pendukung yang memberi masukan ilmiah kepada COPMOP untuk membuat keputusan Pasal 15. g. Kelembagaan 27 Perdagangan Emisi sebagaimana diatur dalam Pasal 17 merupakan mekanisme perdagangan emisi yang hanya dapat dilakukan antarnegara industri untuk menghasilkan Assigned Amounts Unit AAU. Negara industri yang emisi GRK-nya di bawah batas yang diizinkan dapat memperdagangkan kelebihan jatah emisinya dengan negara industri lain yang tidak dapat memenuhi kewajibannya. Namun, jumlah emisi GRK yang diperdagangkan dibatasi agar negara pembeli tetap memenuhi kewajibannya. h. Perdagangan Emisi 28 26 Ibid, hal 12-13. 27 Ibid, hal. 13. 28 Ibid. i. Prosedur Penataan dan Penyelesaian Sengketa Ketidaktaatan non compliance atas kewajiban yang ditentukan dalam Protokol diselesaikan sesuai dengan prosedur dan mekanisme penataan yang ada dalam ketentuan Pasal 18 Protokol Kyoto. Sesuai dengan Pasal 19 Protokol Kyoto, apabila terjadi perselisihan di antara Para Pihak, proses penyelesaian sengketa dispute settlement mengacu Pasal 14 Konvensi. 29 Protokol Kyoto adalah sebuah persetujuan sah di mana negara-negara perindustrian akan mengurangi emisi gas rumah kaca mereka secara kolektif sebesar 5,2 dibandingkan dengan tahun 1990 namun yang perlu diperhatikan adalah, jika dibandingkan dengan perkiraan jumlah emisi pada tahun 2010 tanpa Protokol, target ini berarti pengurangan sebesar 29. Tujuannya adalah untuk mengurangi rata-rata emisi dari enam gas rumah kaca – karbon dioksida, metan, nitrous oxida, sulfur heksafluorida, HFC, dan PFC – yang dihitung sebagai rata- rata selama masa lima tahun antara 2008-2012. Target nasional berkisar dari pengurangan 6 untuk Uni Eropa, 7 untuk AS, 6 untuk Jepang, 0 untuk Rusia, dan penambahan yang diizinkan sebesar 8 untuk Australia dan 10 untuk Islandia. Target penurunan emisi dikenal dengan nama quantified emission limitation and reducation commitment QELROs merupakan pokok permasalahan dalam seluruh urusan Protokol Kyoto dengan memiliki implikasi serta mengikat secara hukum, adanya periode komitmen, digunakannya rosot

B. Ruang Lingkup Protokol Kyoto

Dokumen yang terkait

Unsur Kesalahan Dalam Tindak Pidana Lingkungan Hidup Menurut Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009 Tentang Perlindungan Dan Pengelolaan Lingkungan Hidup

1 74 95

Kebijakan Pengelolaan Lingkungan Hidup Menurut Undang-Undang Nomor 23 Tahun 1997 Di Kota Binjai

1 36 154

KEDUDUKAN DAN KEWENANGAN KEMENTERIAN NEGARA LINGKUNGAN HIDUP DALAM PENGELOLAAN LINGKUNGAN DI INDONESIA BERDASAR UNDANG-UNDANG NOMOR 32 TAHUN 2009 TENTANG PERLINDUNGAN DAN PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP

0 3 12

Analisis Yuridis Terhadap Alih Fungsi Hutan Lindung Dikaitkan Dengan Undang-Undang Nomor 41 Tahun 1999 Tentang Kehutanan Juncto Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009 Tentang Perlindungan Dan Pengelolaan Lingkungan Hidup

0 2 1

PERTANGGUNGJAWABAN PIDANA KORPORASI DALAM PASAL 118 UNDANG-UNDANG NOMOR 32 TAHUN 2009 TENTANG PERLINDUNGAN DAN PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP.

0 4 16

PENULISAN HUKUM / SKRIPSI PERTANGGUNGJAWABAN PIDANA KORPORASI DALAM PASAL 118 UNDANG-UNDANG NOMOR 32 TAHUN 2009 TENTANG PERLINDUNGAN DAN PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP.

0 6 15

PENDAHULUAN PERTANGGUNGJAWABAN PIDANA KORPORASI DALAM PASAL 118 UNDANG-UNDANG NOMOR 32 TAHUN 2009 TENTANG PERLINDUNGAN DAN PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP.

0 6 24

PENUTUP PERTANGGUNGJAWABAN PIDANA KORPORASI DALAM PASAL 118 UNDANG-UNDANG NOMOR 32 TAHUN 2009 TENTANG PERLINDUNGAN DAN PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP.

0 4 4

Undang Undang No 32 TAHUN 2009 tentang PERLINDUNGAN DAN PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP

0 0 110

Undang-Undang No 32 Tahun 2009 Tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup

0 0 41