Lokasi Penelitian Teknik Analisa Data

27 Tabel 1.1 Data Primer No Narasumber Metode 1 Kepala Bidang Pengadaan dan Pengembangan Wawancara 2 Kepala Sub Bidang Penilaian dan Pengembangan Wawancara 3 Kepala Sub Bidang Kepangkatan dan Pensiun Wawancara 4 Staff Bagian Analis Perencanaan SDM Wawancara

3.2 Data Sekunder Tabel 1.2

Data Sekunder No Jenis datainstansi Bentuk Data Peran 1 Laporan Kinerja Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Bantul Tahun 2015 Dokumen Mengetahui bagaimana pertanggungjawaban kinerja Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Bantul Tahun 2015

4. Teknik Pengumpulan Data

Untuk memperoleh data-data yang diperlukan, maka peneliti menggunakan teknik pengumpulan data, yaitu :

4.1 Wawancara

Wawancara dilakukan antara dua orang atau lebih untuk memperoleh informasi yang diperlukan, baik itu berupa persepsi atas fakta yang ada, saran dan pendapat maupun komentar terhadap suatu hal. Wawancara ini dilakukan kepada Kepala Bidang Pengadaan dan Pengembangan, Kepala Sub Bidang Penilaian dan 28 Pengembangan, Kepala Sub Bidang Kepangkatan, dan Staff Analis Perencanaan SDM.

4.2 Dokumentasi

Dokumentasi adalah teknik pengumpulan data dari dokumen-dokumen yang terkait dengan penelitian ini. 57 Dokumen-dokumen yang menjelaskan data hasil wawancara dari pihak Badan Kepegawian Daerah Kabupaten Bantul. Tabel 1.3 Pengumpulan Data No Indikator Analisa Penilaian Prestasi Kerja dan Indikator Analisa Pemberian Reward dan Punishment Teknik Pengumpulan Data 1 Faktor Kejelasan Wawancara dan Dokumentasi 2 Faktor Keadilan Wawancara dan Dokumentasi 3 Faktor Feedback Umpan Balik Wawancara 4 Faktor Tindak Lanjut Wawancara 5 Faktor Motivasi Wawancara dan Dokumentasi

5. Teknik Analisa Data

Manurut Patton, teknik analisis data adalah proses kategori urutan data, mengorganisasikannya ke dalam suatu pola, kategori dan satuan uraian dasar, Ia membedakannya dengan penafsiran, yaitu memberikan arti yang signifikan 57 Sofiyan Siregar. 2013. Metode Penelitian Kuantitatif. Jakarta. Kencana. hal 17 29 terhadap analisis, menjelaskan pola uraian dan mencari hubungan di antara dimensi-dimensi uraian yang terdiri dari: 58 1. Reduksi Data Mereduksi data berarti merangkum, memilih hal-hal yang pokok, memfokuskan pada hal-hal yang penting, dicari tema dan polanya. Dengan demikian data yang telah direduksi akan memberikan gambaran yang lebih jelas, dan mempermudah peneliti untuk melakukan pengumpulan data selanjutnya, dan mencarinya bila diperlukan. 2. Penyajian Data Dalam penelitian kualitatif, penyajian data bisa dilakukan dalam bentuk uraian singkat, bagan, hubungan antar kategori, flowchart dan sejenisnya. Yang paling sering digunakan untuk menyajikan data dalam penelitian kualitatif adalah dengan teks yang bersifat naratif. 3. Menarik Kesimpulan atau Verifikasi Penarikan kesimpulan hanyalah sebagian dari suatu kegiatan dari konfigurasi yang utuh.Kesimpulan juga diverivikasi selama penelitian berlangsung.Verifikasi itu mungkin sesingkat pemikiran kembali yang melintas dalam pikiran, suatu tinjauan ulang pada catatan lapangan atau juga upaya-upaya yang luas untuk menempatkan salinan suatu temuan dalam seperangkat data yang lain. 58 Lexy Moleong. 2012. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung. PT Remaja Rosdakarya. Hal 280 1 BAB II DESKRIPSI OBJEK PENELITIAN

A. Gambaran Umum Kabupaten Bantul 1. Sejarah Singkat Kabupaten Bantul

Kabupaten Bantul memang tak bisa dilepaskan dari sejarah Yogyakarta sebagai Kota perjuangan dan sejarah perjuangan Indonesia pada umumnya. Bantul menyimpan banyak kisah kepahlawanan antara lain, perlawanan Pangeran Mangkubumi di Ambar Ketawang, upaya pertahanan Sultan Agung di Pleret, dan perjuangan Pangeran Diponegoro di Selarong. Selain itu ada juga kisah perjuangan pioner penerbangan Indonesia yaitu Adisucipto, pesawat yang ditumpanginya jatuh ditembak Belanda di Desa Ngoto dan yang tidak kalah pentingnya yaitu sebuah peristiwa yang penting dicatat adalah Perang Gerilya melawan pasukan Belanda yang dipimpin oleh Jenderal Sudirman 1948 yang banyak bergerak di sekitar wilayah Bantul. Wilayah ini pula yang menjadi basis, Serangan Oemoem 1 Maret 1949 yang dicetuskan oleh Sri Sultan Hamengkubuwono IX. Tolak awal pembentukan wilayah Kabupaten Bantul adalah perjuangan gigih Pangeran Diponegoro melawan penjajah yang bermarkas di Selarong sejak tahun 1825 hingga 1830. Seusai meredam perjuangan Diponegoro, Pemeritah Hindia Belanda kemudian membentuk komisi khusus untuk menangani daerah Vortenlanden yang antara lain bertugas menangani pemerintahan daerah Mataram, Pajang, Sokawati, dan Gunung Kidul. 2 Kontrak kasunanan Surakarta dengan Yogyakarta dilakukan baik hal pembagian wilayah maupun pembayaran ongkos perang, penyerahan pemimpin pemberontak, dan pembentukan wilayah administratif. Tanggal 26 dan 31 Maret 1831 Pemerintah Hindia Belanda dan Sultan Yogyakarta mengadakan kontrak kerja sama tentang pembagian wilayah administratif baru dalam Kasultanan disertai penetapan jabatan kepala wilayahnya. Menindaklanjuti pembagian wilayah baru Kasultanan Yogyakarta, tanggal 20 Juli 1831 atau Rabu Kliwon 10 sapar tahun Dal 1759 Jawa secara resmi ditetapkan pembentukan Kabupaten Bantul yang sebelumnya di kenal bernama Bantul karang. Seorang Nayaka Kasultanan Yogyakarata bernama Raden Tumenggung Mangun Negoro kemudian dipercaya Sri Sultan Hamengkubuwono V untuk memangku jabatan sebagai Bupati Bantul. Tanggal 20 Juli ini yang setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Jadi Kabupaten Bantul. Selain itu tanggal 20 Juli tersebut juga memiliki nilai simbol kepahlawanan dan kekeramatan bagi masyarakat Bantul mengingat Perang Diponegoro dikobarkan tanggal 20 Juli 1825. Pada masa pendudukan Jepang, Pemerintahan berdasarkan pada Usamu Seirei nomor 13 sedangakan stadsgemente ordonantie dihapus, dan Kabupaten memiliki hak mengelola rumah tangga sendiri otonom. Setelah kemerdekaan, Pemerintahan ditangani oleh Komite Nasional Daerah untuk melaksanakan UU No 1 tahun 1945, tetapi di Yogyakarta dan Surakarta Undang-Undang tersebut tidak diberlakukan hingga dikeluarkannya UU Pokok Pemerintah Daerah No 22 tahun 1948 dan selanjutnya mengacu pada UU Nomor 15 tahun 1950 yang isinya pembentukan Pemerintahan Daerah Otonom di