Masa Pemerintahan Jan Pieterzoon Coen Masa Pemerintahan Herman Willem Daendels

Perjuangan pada Masa Penjajahan Belanda dan Jepang 7 3 Pada masa pemerintahan Van den Bosch, kas negara Belanda sudah kosong akibat perang. Oleh karena itu, untuk mengisi kas negara, Van den Bosch memberlakukan sistem tanam paksa atau Cultuur Stelsel . Rakyat Indonesia dipaksa untuk menanam tanaman yang laku di pasaran dunia dengan tujuan agar Belanda mendapatkan keuntungan sebanyak- banyaknya. Adapun aturan tanam paksa, yaitu sebagai berikut. a. Penduduk desa diwajibkan menyediakan seper- lima dari tanahnya untuk ditanami tanaman yang laku di pasaran Eropa. b. Tanah yang dipakai untuk tanaman yang diwajib- kan ini dibebaskan dari pajak tanah. c. Hasil tanaman wajib itu harus diserahkan kepada pemerintah Hindia-Belanda. d. Rakyat yang tidak memiliki tanah, harus bekerja selama 66 hari dalam setahun. e. Kegagalan panen tanaman wajib, akan menjadi tanggung jawab pemerintah. Dilihat dari aturan Tanam Paksa ini, tampaknya tidak terlalu memberatkan rakyat, tetapi pada kenyataannya aturan ini banyak dilanggar oleh Belanda. Pelanggaran-pelanggaran yang dilakukan Belanda antara lain sebagai berikut. a. Rakyat tidak sempat menggarap sawah dan ladang untuk kebutuhan sehari-harinya karena sibuk mengurusi tanaman wajib. b. Rakyat yang tidak memiliki tanah harus bekerja melebihi waktu yang ditentukan dalam peraturan. c. Pada lahan yang subur, jatah tanah untuk tanaman wajib melebihi seperlima sehingga untuk menanam tanaman kebutuhan sehari-hari, petani harus menanam di tanah yang tidak subur. d. Lahan untuk tanaman wajib mem bayar pajak. e. Kegagalan panen tanaman wajib tetap menjadi tanggung jawab rakyat. Dengan penerapan Tanam Paksa ini, rakyat menjadi semakin menderita. Bencana kelaparan di mana-mana. Sebaliknya, kas Belanda yang kosong Berjuang : Fight Pahlawan : Hero Pajak : Tax Peraturan : Regulation Subur : Fertile Tanaman : Plants Le t s Le a r n Mengenal Lingkungan Sekitar untuk Kelas V 7 4 telah terisi penuh kembali. Oleh karena itu, kebijakan tanam paksa ini banyak ditentang oleh masyarakat pribumi maupun dari beberapa warga Belanda. Sejak tahun 1845, sistem tanam paksa dianggap tidak lagi menguntungkan sehingga pemerintah kolonial Belanda menghapus kebijakan tersebut perlahan- lahan. Pada 1870, Sistem Tanam Paksa dihentikan. Untuk mengembangkan wawasan kontekstual, kemandirian dalam belajar, dan berpikir kritis, sebutkan gubernur jenderal Belanda yang pernah menjajah Indonesia beserta kebijakannya yang menyengsarakan rakyat Indonesia. Untuk memudahkan dalam membedakan kebijakan-kebijakan yang dilakukan, buatlah tabel perbandingan.Tulis dengan rapi di buku tugasmu. Kegiatan Individu

5. Tokoh-Tokoh yang Berjuang Melawan Belanda

a. Pattimura

Pattimura memimpin melawan Belanda di Maluku pada 1817. Di bawah pimpinan Pattimura rakyat Maluku berhasil merebut Benteng Duursteede dan membunuh hampir semua penghuninya termasuk Residen Van den Berg. Pertempuran demi pertempuran terus berkobar dan kemenangan terus diraih pasukan Pattimura. Ternyata, perjuangan para pahlawan untuk mengusir para penjajah dari tanah air tidak pernah surut. Hal itu menunjukkan semangat nasionalisme yang tinggi terhadap bangsanya. Untuk menghadapi perlawanan Pattimura, Belanda menggunakan taktik devide et impera memecah belah. Belanda memperalat Raja Booi untuk mengetahui tempat persembunyian Pattimura. Pada 16 Desember 1817, Pattimura ditangkap dan dihukum mati.

b. Tuanku Imam Bonjol

Tuanku Imam Bonjol dilahirkan dengan nama Peto Syarif. Beliau sangat gigih berjuang untuk memurnikan ajaran Islam dari penyimpangan. Beliau memimpin rakyat Sumatra Barat melawan Belanda. Tuanku Imam Bonjol bertempur melawan Belanda selama 15 tahun. Sumber: Poster Seri Pahlawan Pattimura, pemimpin perlawanan Rakyat Maluku terhadap Belanda. Ga m ba r 5 .4 B Pattimura, pemimpin