Manfaat Penelitian Penegasan Istilah

1. Mendeskripsikan pengembangan dan produksi multimedia pembelajaran

pada mata pelajaran bahasa Inggris di SMP 1 Gebog Kudus.

2. Menganalisis kelayakan multimedia pembelajaran pada mata pelajaran

bahasa Inggris di SMP 1 Gebog Kudus.

1.4 Manfaat Penelitian

1.4.1 Manfaat teorietis

Manfaat teorietis dalam penulisan ini adalah dapat memberikan pengetahuan dan wacana baru tentang pengembangan multimedia pembelajaran teaching aids yang bermanfaat dalam proses pembelajaran khususnya mata pelajaran bahasa Inggris. Selain itu juga dapat membantu meningkatkan kualitas pendidikan melalui multimedia pembelajaran.

1.4.2 Manfaat praktis

Secara praktis, penelitian ini akan bermanfaat bagi 1 Bagi Peneliti Untuk menambah pengetahuan dan sarana dalam menerapkan pengetahuan yang diperoleh dibangku kuliah terhadap masalah-masalah yang dihadapi di dalam dunia pendidikan secara nyata. 2 Bagi Peserta Didik Memberikan motivasi dan semangat belajar kepada siswa serta memberikan pengetahuan kepada siswa tentang penggunaan multimedia pembelajaran teaching aids. 3 Bagi Guru Memberikan tambahan pengetahuan bagi guru mengenai pemanfaatan multimedia pembelajaran teaching aids agar lebih kreatif dan inovatif dalam pelaksanaan proses belajar-mengajar di sekolah. 4 Bagi Sekolah Multimedia pembelajaran teaching aids bisa dimanfaatkan di sekolah untuk menunjang proses pembelajaran selain pelaksanaan pembelajaran konvensional di kelas.

1.5 Penegasan Istilah

Untuk menghindari terjadi kesalahan pengertian dan penafsiran judul dalam penulisan skripsi ini, penulis merasa perlu membuat batasan yang mempelajari dan mempertegas istilah yang digunakan tersebut, yaitu 1.5.1 Pengembangan Pengembangan merupakan suatu proses peningkatan kualitas atau kemampuan untuk mencapai tujuan Soekidjo Notoatmodjo, 2003:3. Pengembangan juga berarti proses penerjemahan secara spesifik desain ke dalam bentuk fisik, benda yang dapat diraba dan untuk menerima pesan melalui panca indera Seel and Richey : 1994. Jadi, pengembangan adalah suatu perilaku untuk menjadikan sesuatu ke arah yang lebih baik.

1.5.2 Media Pembelajaran

Media merupakan salah satu komponen komunikasi yaitu sebagai pembawa pesan dari komunikator menuju komunikan Criticos dalam Daryanto, 2010:4. Sedangkan pembelajaran merupakan upaya pengembangan sumber daya manusia yang harus dilakukan secara terus menerus selama manusia hidup Marno dan Idris, 2009:161. Jadi, media pembelajaran merupakan suatu komponen komunikasi pembawa pesan dari komunikator menuju komunikan dalam upaya pengembangan sumber daya manusia secara terus-menerus. Media pembelajaran adalah segala sesuatu yang digunakan untuk menyalurkan pesan bahan pembelajaran, sehingga dapat merangsang perhatian, minat, pikiran dan perasaan siswa dalam kegiatan belajar untuk mencapai tujuan pembelajaran tertentu.

1.5.3 Alat Bantu Guru Mengajar Teaching aids

Alat bantu guru mengajar teaching aids berbasis multimedia adalah sebuah program untuk memberikan bantuan atau pertolongan dalam proses belajar mengajar antara guru dengan siswa dengan menggunakan berbagai media yang diintegrasikan sesuai dengan kebutuhan materi yang dikembangkan agar pesanmateri lebih cepat dan mudah diterima dan dipahami oleh siswa. Menurut kamus, alat bantu pengajaran teaching aids adalah alat peraga untuk memperjelas pengajaran yang dapat berupa gambar, salindia, film, kaset, dan piringan hitam http:www.pnri.go.id .

1.5.4 Multimedia

Multimedia didefinisikan sebagai penyampaian informasi secara interaktif dan terintegrasi yang di dalamnya mencakup teks, gambar, suara, video atau animasi.

1.5.5 Pokok Bahasan Introduction

Introduction merupakan salah satu materi yang terdapat pada mata pelajaran bahasa Inggris kelas VII SMP semester gasal. Yang di dalamnya membahas tentang cara memperkenalkan diri sendiri introduce myself dan memperkenalkan orang lain introduce other people.

1.6 Batasan Pengembangan