Metode Penelitian Variabel Penelitian

57

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A. Metode Penelitian

Metode penelitian adalah sebagai cara ilmiah untuk mendapatkan data dengan tujuan dan kegunaan tertentu.1 Dari pengertian diatas maka dapat diambil kesimpulan bahwa Metode Penelitian Metode Research . adalah ilmu yang membahas tentang cara-cara yang ilmiah yang digunakan dalam mengadakan penelitian. Jadi metode merupakan acuan atau cara yang dilakukan untuk sebuah penelitian. Ditinjau dari jenisnya maka yang penulis lakukan adalah Penelitian Lapangan Field Research dengan pendekatan deskriptif kuantitatif. Pada penelitian ini dilakukan secara sistematis terhadap data yang ada dilapangan, sebagai usaha untuk menemukan, mengembangkan dan menguji suatu pengetahuan dengan cara menggunakan metode ilmiah. Metode penelitian kuantitatif dapat diartikan sebagai metode penelitian yang berlandasan pada filsafat positivisme, digunakan untuk meneliti pada populasi dan sample tertentu, teknik pengambilan sample pada umumnya dilakukan secara random, pengumpulan data menggunakan instrumen penelitian, 1 Sugiono, Motode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan RD, Bandung:Alfabeta, 2013, hlm 3 58 analisis data bersifat kuantitatifstatistik dengan tujuan untuk menguji hipotesis yang telah ditetapkan.2

B. Variabel Penelitian

Variabel penelitian adalah segala sesuatu yang berbentuk apa saja yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari sehingga diperoleh informasi tentang hal tersebut, kemudian ditarik kesimpulannya.3 Adapun Variabel yang akan diteliti dalam penelitian ini adalah: a. Variabel Bebas Variabel bebas adalah sejumlah unsur atau faktor yang mempengaruhi munculnya faktor lain yang pada gilirannya faktor lain tersebut disebut variabel terikat. Adapun yang menjadi variabel bebas dalam penelitian ini adalah Supervisi Kepala Madrasah X 1 dan Motivasi Kerja Guru X 2 . b. Variabel Terikat Variabel terikat adalah sejumlah unsur atau faktor yang muncul dipengaruhi oleh adanya variabel bebas. Dengan demikian variabel terikat dalam penelitian ini yaitu Kinerja Guru Y. 2 Ibid, hlm. 14 3 Sugiyono, Statistik Untuk Penelitian, Bandung:Alpabeta, 2012 hlm 2 59

C. Populasi dan Sample