4.2 Ketentuan Hygiene dan Sanitasi pada Area Kitchen Garuda Plaza Hotel Medan
Karyawan dapur senantiasa selalu menjaga kebersihan area dapur setelah selesai bekerja. Adapun ketentuan Hygiene dan Sanitasi area kitchen pada Garuda Plaza Hotel
yang harus diperhatikan sebagai berikut :
4.2.1 Area Dapur
Adapun usaha yang perlu diperhatikan untuk menciptakan dan menjaga kebersihan lingkungan dapur meliputi :
1. Lantai
a. Lantai dapur harus dijaga agar tetap kering dan bersih dari sampah dan minyak
yang tumpah oleh karyawan yang bekerja didapur. b.
Setiap bahan makanan yang jatuh ke lantai harus segera dibersihkan, atau dibuang ke tempat sampah apabila tidak bisa digunakan lagi.
c. Permukaan lantai harus kasar dan fisik lantai kedap air.
d. Lantai dapur harus dibersihkan dengan bahan pembersih yang dapat menyerap
minyak. e.
Sudut pertemuan antara lantai dan dinding dibuat melengkung. 2. Ventilasi
a. Ventilasi dilengkapi dengan alat yang dapat mencegah masuknya serangga dan
kotoran, dengan cara memasang kawat kasa pada permukaaan ventilasi. b.
Adanya sirkulasi udara yang baik dan dapat menyegarkan ruangan. c.
Pembersihan ventilasi dilakukan secara rutin. 3. Dinding
a. Dinding harus terbuat dari bahan yang tahan lama.
b. Permukaan dinding rata sehingga mudah untuk dibersihkan.
Universitas Sumatera Utara
c. Dinding dilapisi dengan porcelin sehingga mudah dibersihkan.
d. Warna dinding cerah sehingga dapat merefleksikan sinar matahari dengan baik.
e. Sambungan antara dinding dan langit-langit dibuat melengkung.
4. Pintu dan Jendela a.
Pintu dan jendela harus ditutup dengan rapat b.
Jendela dilapisi dengan kawat kasa c.
Jendela dipasang dengan sedemikian rupa sehingga mudah dibersihkan 5. Langit-langit
a. Langit-langit selalu dijaga kebersihannya.
b. Langit-langit harus dapat menyerpa kelembaban.
c. Langi-langit bebas dari keretakkan dan cat yang mengelupas.
d. Langit-langit tidak mudah bocor.
6. Saluran Air Limbah a.
Saluran air limbah berbentuk selokan. b.
Permukaan Saluran air limbah tertutup dengan pagar besi. c.
Dinding selokan dibersihkan setiap dua minggu sekali dengan bahan pembersih . d.
Pipa pembuangan air limbah harus tahan lama dan tidak menyebabkan air merembes ke tempat lain.
7. Pencahayaan a.
Pencahayaan dapur harus diperhatikan dan bebas dari silau serta tidak gelap. b.
Lampu dapur harus menerangi seluruh bagian area dapur sehingga bagian yang kotor dapat terlihat dengan jelas.
c. Warna lampu harus cahaya bewarna putih.
d. Memudahkan karyawan dalam bekerja.
Universitas Sumatera Utara
8. Pembuangan Asap a.
Dapur dilengkapi dengan penyedot asap b.
Pembuangan asap melalui cerobong asap yang berada diatas tempat memasak. c.
Hood dilengkapi dengan penyedot asap extractor-Fan dari cerobong asap. d.
Pengeluaran asap dari cerobong harus lancar, dan tidak mengganggu masyarakat dan lingkungan sekitarnya.
4.2.2 Peralatan Dapur