Pengaruh Cuaca terhadap Kegiatan Manusia

Cuaca dan Pengaruhnya bagi Manusia 143 143 143 143 143 berharap cuaca selalu cerah. Agar mereka dapat membuat garam lebih banyak. Apakah pekerjaan lainnya yang bergantung pada cuaca? Ya benar. Para pembuat kerupuk, ikan asin, batu bata, genting, dan gerabah. Mereka membutuhkan cuaca cerah untuk menjemur hasil pekerjaannya. Para nelayan tradisional juga memperhitungkan keadaan cuaca. Mereka akan menunda melaut bila cuaca mendung. Jika cuaca mendung kemungkinan besar akan hujan. Saat hujan sering terjadi badai di laut. Badai ini dapat menenggelamkan perahu mereka. Keadaan cuaca dapat berubah. Kita harus menyesuaikan jenis pakaian dengan keadaan cuaca. Kita memakai baju tipis atau kaos saat cuaca panas. Kaos menyerap keringat. Jangan memakai baju tebal. Ini akan membuatmu gerah dan berkeringat. Kita membutuhkan pakaian tebal saat cuaca dingin. Pakaian tebal menghangatkan badan kita. Bagaimana jika hendak bepergian saat hujan? Kita harus memakai jas hujan atau payung. Bahan jas hujan dan payung kedap air. Dengan demikian baju kita tidak basah. Kita memilih makanan sesuai kondisi cuaca. Demikian juga makanan dan minuman. Makanan merupakan sumber tenaga. Makanan juga berfungsi menjaga suhu tubuh. Saat cuaca dingin, kita mudah lapar. Makanlah makanan yang banyak mengandung Gambar 11.6 Tambak garam. Sumber: Micrososoft Student, 2006.

E. Pengaruh Cuaca terhadap Jenis Pakaian dan Makanan

Gambar 11.7 a Memakai baju hangat, b memakai kaos. Sumber: Dokumen Penerbit. a b Ilmu Pengetahuan Alam Kelas III 144 144 144 144 144 energi. Contohnya nasi, jagung, atau daging. Selain itu, minumlah minuman hangat. Saat musim panas tubuh banyak mengeluarkan keringat. Tubuhmu membutuhkan banyak air. Perbanyaklah minum air putih. Makanlah buah yang banyak mengandung air. Contohnya jeruk, semangka, dan melon. 1. Keadaan udara di suatu tempat tertentu dalam jangka waktu terbatas disebut .... a. iklim c. hujan b. cuaca 2. Tanda-tanda akan turun hujan adalah .… a. langit cerah b. terdapat awan hitam c. terdapat angin kencang 3. Udara yang bergerak disebut .… a. kilat c. guntur b. angin 4. Daerah yang mendapat sinar matahari secara penuh dalam waktu yang lama, akan memiliki cuaca .... a. berawan c. panas b. cerah 5. Alat untuk mengukur suhu disebut .… a. anemometer c. fluviometer b. termometer 6. Profesi yang tidak dipengaruhi cuaca adalah .... a. nahkoda kapal c. masinis b. nelayan

A. Mari memilih jawaban yang paling benar Kerjakan di buku tugasmu

Evaluasi