Database basis data Rapid Application Development RAD Literatur Sejenis

18

2.4.3.3 Diagram sekuen

Sequence diagram secara grafis menggambarkan bagaimana object berinteraksi dengan satu sama lain melalui pesan pada eksekusi sebuah usecaseatau operasi. Diagram ini mengilustrasikan bagaimana pesan terkirim dan diterima di antara object dan sequence ruang waktu Whitten,2008. Adapun simbol simbol dari sequence diagramterdapat pada daftar simbol.

2.4.3.5 Diagram aktifitas

Diagram aktivitas mengambarkan aktivitas sistem dalam bentuk kumpulan aksi ketika digunakan dalam pemodelan software, diagram aktivitas juga mempresentasikan pemangilan suatu fungsi tertentu misalnya call. Sedangkan bila dimodelkan dalam pemodelan bisnis, diagram ini mengambarkan aktivitas yang dipicu oleh kejadian-kejadian di luar seperti pemesanann atau kejadian-kejadian internal misalnya proses pengajian tiap jumat sore.prabowo:2011:144

2.5 Database basis data

Menurut junindar, basis data merupakan kumpulan data yang saling berhubungan satu dengan lainya yang tersimpan di perangkat keras komputer dan diperlukan suatu perangkat lunak memanipulasi basis data tersebut junindar:2011:9. Pada intinya basis data adalah media untuk menyimpan data agar dapat diakses dengan mudah dan cepat.rossa:2014:43 19

2.6. Rapid Application Development RAD

Rapid Application Development RAD adalah model proses pengembangan perangkat lunak yang bersifat inkremental terutama untuk waktu pengerjaan yang pendek. Model RAD adalah adaptasi dari model air terjun versi kecepatan tinggi dengan menggunakan model air terjun untuk pengembangan setiap komponen perangkat lunak rossa:2014:34

2.7 Literatur Sejenis

1. Judul Skripsi “ Rancang Bangun Helpdesk Ticketing System Studi Kasus:PT.Primus Indojaya” oleh Qoyyimah UIN Syarif Hidayatullah Jakarta 2011 PT. Primus Indojaya merupakan sebuah perusahaan yang terintegrasi, terdistribusi, dan terlengkap dalam memberikan informasi mengenai teknologi informasi. di PT. Primus Indojaya masih kurang baik, karena proses pencatatan helpdesk yang masih manual dan sederhana sehingga mempengaruhi kinerja perusahaan tidak cepat teratasi, dan prosesnya tidak terkontrol. Semua pencatatan laporan bulanan serta perhitungan masalah masih dilakukan manual. Oleh karena itu dibutuhkan sistem helpdesk ticketing system yang terintegrasi dengan baik dan cepat sehingga pengaksesan data pada helpdesk dapat dilakukan dengan mudah dan cepat guna pengukuran tingkat masalah pengaksesan laporan oleh manajer operasional, serta permasalahan dapat tertangani dengan baik dalam cakupan batasan masalah yang menghasilkan solusi tepat untuk mengatur 20 sumberdaya yang ada. Penelitian skripsi ini bertujuan untuk membantu pihak IT Helpdesk memberikan laporan bulan. Dan juga untuk membantu pihak manajemen mengambil keputusan dengan melihat banyaknya maslah berdasrkan operator tersebut Alat pengembangan yang digunakan peneliti yaitu PHP sebagai aplikasi interface dan Mysql sebagai basis datanya. Ini semua dipilih karena kehandalan dalam membuat aplikasi berbasis web. Metode pengembangan yang digunakan adalah waterfall dengan pendekatan UML. 2. Judul Skripsi “ Rancang Bangun Helpdesk Pada PT Palyja” oleh Yulia Indarti Saputri UIN Syarif Hidayatullah Jakarta 2012 Di dalam suatu perusahaan, adalah penting memprioritaskan kebutuhan pegawai dalam bentuk helpdesk system. Helpdesk system merupakan sistem aplikasi yang dapat dijadikan suatu media untuk membantu pengguna agar dapat mempermudah dan memperjelas prosedur untuk mendapatkan suatu informasi. Pada PT.Palyja belum terintegrasi system komputerisasi. Oleh karena itu, dengan helpdesk system ini diharapkan dapat membantu pegawai dalam memperoleh informasi yang dibutuhkan ataupun dalam berkomunikasi dengan perusahaan. Penelitian skripsi ini bertujuan untuk menghasilkan Sistem yang dapat menampilkan pelaporan masalah dan dapat memberikan solusi untuk pegawai. Alat pengembangan yang digunakan peneliti yaitu PHP sebagai aplikasi interface dan Mysql sebagai basis datanya. Ini semua dipilih 21 karena kehandalan dalam membuat aplikasi berbasis web. Metode pengembangan yang digunakan adalah Rapid Application Development RAD 3. Judul Jurnal “ Help Desk Ticketing System Using Visual WebGui oleh Marissa Levy Golden West Technologies, 2009 Golden west technologies merupakan sebuah perusahaan yang menyediakan layanan internet helpdesk atau biasa disebut call center bagi para pengiat UKM usaha kecil menengha bisnis ISP internet service provider yang ada di amerika serikat. Perusahaan tersebut selalu menitik beratkan pelayanan yang maksimal terhadap klien-kliennya. Oleh karena itu meraka berusaha menyediakan solusi bisnis yang berkualitas untuk kliennya dengan beroperasi 24 jam dalam seminggu. Yang mana para pegawainya memikili keterampilan khusus dibidangmya. Sebuah call center dapat beroperasi 24 jam, yang mana tiap detiknya bisnis call center ini dapat mengalami untung rugi. Ketika itu helpdesk ticketing system banyak dibuat menggunakan bahasa pemograman ASP. Yang mana saat itu tidak memiliki fitur maupun fungsionaltias yang dapat mengurangi dampak kepadatan data ketika proses call center berlangsung. Dengan alasan tersebut dibutuhkan sebuah ticketing system baru yang dapat dibangun secara spesifik berdasarkan kebutuhan perusahaan tersebut. adapun kebutuhan tersebut diantaranya kebutuhan fungsionalitas yang berfokus pada effesiensi proses penyelesain masalah yang dilakukan call center pada helpdesk ticketing system. Maka dari itu golden west technologies memilih teknologi visual 22 webgui sebagai aplikasi pembuatan helpdesk ticketing system pada perusahaannya Penelitian skripsi ini bertujuan untuk menghasilkan sistem yang memiliki kelengkapan fitur ticketing system sehingga golden west technologies dapat memberikan pelayanan terbaik bagi klien-klien ISP nya. Alat pengembangan yang digunakan Golden west technologies yaitu Visual WebGui.Ini dipilih karena kehandalan dalam membuat aplikasi berbasis web. Dengan menggunakan Visual WebGui, golden west technologies dapat menghemat biaya pembuatan helpdesk ticketing system. Yang mana pembuatannya selama 8 bulan dilakukan oleh satu orang pengembang saja. 23

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

3.1. Metodologi Pengumpulan Data

Pengumpulan data dilakukan untuk memperoleh informasi yang dibutuhkan untuk mencapai tujuan penelitian. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan dua cara untuk mengumpulkan data, yaitu studi pustaka, literatur sejenis, wawancara dan observasi.

3.1.1. Studi Pustaka

Pada tahapan pengumpulan data ini dengan metode studi pustaka, penulis mencari inforamsi-informasi yang relevan dengan objek yang akan diteliti. Pencarian informasi tersebut dapat dilakukan di perpustakaan, toko buku, maupun jurnal online melalui internet. Informasi yang sudah terkumpul digunakan oleh penulis dalam penyusunan landasan teori, metodologi penelitian serta pengembangan aplikasinya secara langsung.

3.1.2. Studi Literatur Sejenis

Sumber literatur yang dipergunakan di dalam penulisan skripsi ini adalah studi literatur dari penelitian atau hasil penelitian karya ilmiah dari mahasiswa dan mahasiswi universitas islam negeri jakarta, untuk lebih lengkapnya dijelaskan pada akhir bab dua.