Pembuatan Simplisia Ekstraksi Pembuatan Larutan Kafein Uji Renang

3 METODE PENELITIAN Penelitian ini termasuk ke dalam jenis penelitian eksperimental dengan pre-test and post-test.

A. Alat dan Bahan

Alat untuk menyari menggunakan seperangkat alat maserasi dan evaporator Heidolph, neraca analitik, penangas air, pengaduk kayu, alat-alat gelas Pyrex. Alat untuk skrining efek stimulan menggunakan tangki air dengan ukuran panjang 50 cm, lebar 30 cm, tinggi 25 cm, timbangan hewan uji, stopwatch, pengering rambut, spuit injeksi peroral, dan alat-alat gelas Pyrex. Alat analisis profil kromatografi lapis tipis menggunakan lampu UV 366 dan oven. Bahan yang digunakan yaitu biji kapulaga yang dibeli di daerah pasar Kleco Surakarta, etanol 70, mencit putih jantan galur swiss dengan umur 2-3 bulan dan berat badan 20-30 gram yang diperoleh dari laboratorium Farmakologi Universitas Muhammadiyah Surakarta, kafein, aquadest, toluen, aseton, silika gel 60 F 254 , pembanding eugenol.

B. Jalannya Penelitian

1. Pembuatan Simplisia

Simplisia dikeringkan dengan dijemur dibawah sinar matahari dan ditutup dengan kain hitam sampai kering.. Selanjutnya simplisia diblender untuk mendapatkan ukuran yang lebih kecil, sehingga luas permukaan partikel yang kontak dengan pelarut maserasi akan lebih besar.

2. Ekstraksi

Simplisia ditimbang sebanyak 500 g dan dimaserasi menggunakan pelarut etanol 70 sebanyak 2,5 Liter dalam wadah tertutup rapat dan terlindung dari cahaya, disimpan selama 5 hari sambil sesekali diaduk. Kemudian ekstrak disaring menggunakan corong Buchner. Dilakukan remaserasi seperti langkah sebelumnya dan didiamkan selama 4 hari. Hasil maserat dari remaserasi kemudian dicampur dengan maserat yang pertama dan diuapkan dengan evaporator dengan suhu tidak lebih dari 50 dan dipanaskan di waterbath untuk memperoleh ekstrak biji kapulaga yang pekat.

3. Pembuatan Larutan Kafein

Larutan kafein dibuat dengan menimbang secara seksama kafein 40 mg, dilarutkan dengan akuades hingga 10 mL. Dosis kafein yang digunakan menurut metode Natatory exhaustion adalah 100 mgkg BB untuk pengujian efek stimulan Turner, 1965. 4

4. Uji Renang

Pre-test: Hewan uji yang digunakan adalah mencit jantan putih dengan berat badan 20-30 gram, umur 2-3 bulan, berjumlah 25 ekor. Hewan uji dibagi menjadi 5 kelompok, masing-masing terdiri dari 5 ekor mencit jantan putih. Masing-masing hewan uji, sebelum diberi sediaan dimasukkan terlebih dahulu ke dalam tangki air yang bergelombang, kemudian setelah timbul lelah dengan tanda hewan uji membiarkan kepalanya di bawah permukaan air selama lebih dari 7 detik, hewan uji diangkat dari tangki dan dicatat waktu lelahnya t 1 . Setelah itu, hewan uji diistirahatkan selama kurang lebih 24 jam agar hasil efek stimulan yang diperoleh tidak bias. Post-test: Setelah kurang lebih 24 jam, 5 kelompok hewan uji tersebut diberi perlakuan yaitu 3 kelompok diberi ekstrak biji kapulaga dengan 3 peringkat dosis, 1 kelompok sebagai kontrol positif, dan 1 kelompok sebagai kontrol negatif. Kelompok I : kontrol positif dengan pemberian kafein dengan dosis 100 mgkgBB secara per oral. Kelompok II : kontrol negatif dengan pemberian aquadest 0,5 mL20gBB secara per oral. Kelompok III : ekstrak biji kapulaga dosis 100 mgkgBB, secara per oral. Kelompok IV : ekstrak biji kapulaga dosis 200 mgkgBB, secara per oral. Kelompok V : ekstrak biji kapulaga dosis 400 mgkgBB, secara per oral. Setelah 30 menit dari pemberian sediaan oral hewan uji direnangkan kembali dan dicatat waktu lelah t 2 . Data yang diamati adalah waktu lelah hewan uji sebelum dan setelah diberi perlakuan. Hal ini dilakukan pada semua hewan uji ditiap kelompok perlakuan. Hasil menunjukkan adanya aktivitas stimulan dari ekstrak biji kapulaga jika terdapat penambahan daya tahan lelah setelah mencit diberi perlakuan dan lebih besar dari kelompok kontrol yang diberi aquadest.

5. Analisis Profil Kromatografi Lapis Tipis

Dokumen yang terkait

Uji Antimuagenik Ekstrak Etanol Bunga Jantan Pepaya (Carica papaya L.) pada Mencit Jantan yang Diinduksi dengan Siklofosfamid

3 63 76

Pengaruh Lama Penyulingan dan Kondisi Bahan Pada Proses Penyulingan Terhadap Rendemen dan Karataristik Mutu Minuam Kapulaga Lokal (Amomum cardamomum) dan Kapulaga Sabrang (EllletariacCardamomum)

0 4 13

Identifikasi Perbedaan Genetik dan Kandungan Senyawa Minyak Atsiri dari Kapulaga (Amomum cardamomum) Merah dan Putih

1 4 36

PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK ETANOL BIJI KAPULAGA (Amomum cardamomum Auct non L) Pengaruh Pemberian Ekstrak Etanol Biji Kapulaga (Amomum Cardamomum Auct Non L) Terhadap Waktu Renang Mencit Putih Jantan Galur Swiss Dan Profil Kromatografi Lapis Tipis.

5 10 11

PENDAHULUAN Pengaruh Pemberian Ekstrak Etanol Biji Kapulaga (Amomum Cardamomum Auct Non L) Terhadap Waktu Renang Mencit Putih Jantan Galur Swiss Dan Profil Kromatografi Lapis Tipis.

0 3 6

PENGARUH PEMBERIAN INFUSA BIJI KAPULAGA (Amomum cardamomum Auct. Non L) TERHADAP Pengaruh Pemberian Infusa Biji Kapulaga (Amomum Cardamomum Auct. Non L) Terhadap Peningkatan Waktu Renang Mencit Putih Jantan Galur Swiss Beserta Profil Klt.

0 1 11

PENDAHULUAN Pengaruh Pemberian Infusa Biji Kapulaga (Amomum Cardamomum Auct. Non L) Terhadap Peningkatan Waktu Renang Mencit Putih Jantan Galur Swiss Beserta Profil Klt.

1 4 9

DAFTAR PUSTAKA Pengaruh Pemberian Infusa Biji Kapulaga (Amomum Cardamomum Auct. Non L) Terhadap Peningkatan Waktu Renang Mencit Putih Jantan Galur Swiss Beserta Profil Klt.

0 3 4

PENGARUH PEMBERIAN INFUSA BIJI KAPULAGA (Amomum cardamomum Auct. Non L) TERHADAP Pengaruh Pemberian Infusa Biji Kapulaga (Amomum Cardamomum Auct. Non L) Terhadap Peningkatan Waktu Renang Mencit Putih Jantan Galur Swiss Beserta Profil Klt.

0 3 14

Uji Toksisitas Akut Biji Kapulaga (Amomum cardamomum) Berdasarkan Gambaran Histopatologi Hepar Tikus Wistar - UNS Institutional Repository

0 0 13